Pengertian Pembelajaran Berbasis Masalah PBM Karakteristik Pembelajaran Berbasis Masalah PBM Langkah-langkah pembelajaran berbasis masalah PBM

dalam bidang Sejarah. Menurut Numan Sumantri 2001 ada beberapa angapan tentang masalah atau kendala dalam pembelajaran IPS yaitu: a. Sifat ilmu sosial yang berbeda dengan mata pelajaran lain b. Bahasa dalam ilmu sosial ditafsirkan dari beberapa sudut c. Buku teks ilmu sosial yang kurang menghubungkan teori dengan kegiatan dasar manusia d. Kemampuan guru dalam berbahasa Indonesian, Asing e. Metode mengajar yang monoton Berdasarkan uraian kendala-kendala dalam pembelajaran IPS diatas maka akan sangat cocok bila siswa diberikan materi pelajaran IPS dengan menggunakan model pembelajaran yang sesuai sehingga metode dan model yang digunakan guru tidak monoton. Model pembelajaran berbasis masalah dianggap cocok untuk menghantarkan materi kepada peserta didik karena peserta didik diajak berpikir sehingga tidak pasif begitu saja. Berpikir yang dimaksud adalah siswa menghubungkan antara teori dengan kegiatan yang harus dilakukan manusia untuk memecahkan masalah yang dihadapi. Hal itu akan berpengaruk kepada keadaan kelas yang lebih hidup dan tidak monoton.

D. Pembelajaran Berbasis Masalah

1. Pengertian Pembelajaran Berbasis Masalah PBM

Ada beberapa definisi tentang pembelajaran berbasis masalah PBM. Menurut Susento 2006:23 Pembelajaaaran Berbasis Masalah adalah konsep pembelajarn yang membantu guru menciptakan lingkungan pembelajaran yang dimulai dengan masalah yang penting dan relevan bersangkut paut bagi siswa dan memungkinkan siswa memperoleh pengalaman belajar yang lebih realistik nyata. Menurut Boud dkk Wena, 2009:91 Pembelajaran berbasis masalah PBM merupakan suatu pendekatan pembelajaran dengan membuat konfrontasi kepada siswa dengan masalah-masalah praktis open-ended melalui stimulus dalam belajar. Dari beberapa uaraian tentang definisi pembelajaran berbasis masalah PBM dapat disimpulkan bahwa pembelajaran berbasis masalah PBM adalah suatu model pembelajaran yang berawal dari suatu masalah nyata dalam kehidupan sehari-hari yang disajikan kepada siswa, dalam hal ini siswa dituntut untuk berfikir aktif dalam menyelesaikan masalah tersebut.

2. Karakteristik Pembelajaran Berbasis Masalah PBM

Sovie dan Hughes dalam Made Wena 2008: 91-92 menyatakan bahwa pembelajaran berbasis masalah memiliki karakteristik antara lain; a. Belajar dimulai dengan suatu permasalahan. b. Permasalahan yang diberikan harus berhubungan dengan dunia nyata siswa. c. Mengorganisasikan pembelajaran di seputar permasalahan bukan di seputar disiplin ilmu. d. Memberikan tanggungjawab yang besar dalam membentuk dan menjalankan secara langsung proses belajar mereka sendiri. e. Menggunakan kelompok kecil. f. Menuntut siswa untuk mendemontrasikan apa yang dipelajari dalam bentuk produk atau kinerja.

3. Langkah-langkah pembelajaran berbasis masalah PBM

Menurut Arens Triyanto, 2009:97 pada pembelajaran berdasarkan masalah terdiri dari lima langkah yaitu : Tabel 1: Langkah-langkah PBM Langkah-langkah Model Pembelajaran Berdasarkan Masalah Tingkah Laku Guru Orientasi siswa pada masalah • Guru menjelaskan tujuan pembelajaran, menjelaskan logistik yang dibutuhkan, dan memotivasi siswa terlibat dalam aktivitas pemecahan masalah. Mengorganisir siswa dalam belajar • Guru membagi siswa ke dalam kelompok. • Guru membantu siswa dalam mendefinisikan dan mengorganisir tugas-tugas belajar yang berhubungan dengan masalah. Membimbing penyelidikan individual maupun kelompok • Guru mendorong siswa untuk mengumpulkan informasi yang sesuai, melaksanakan eksperimen dan penyelidikan untuk mengadakan penjelasan dan pemecahan masalah. Mengembangkan dan menyajikan hasil karya • Guru membantu siswa dalam merencanakan dan menyiapkan karya yang sesuai seperti laporan, video dan model dalam membantu mereka membagi tugas dengan temannya Menganalisis dan mengevaluasi proses pemecahan masalah • Guru membantu siswa untuk melakukan refleksi atau evaluasi terhadap penyelidikan mereka dan proses yang digunakan.

4. Kelebihan dan kelemahan pembelajaaraan berbasis masalah PBM a. Kelebihan

Dokumen yang terkait

PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN INDUKTIF PADA PEMBELAJARAN IPS KELAS IV B SEKOLAH DASAR NEGERI 2 METRO PUSAT TAHUN PELAJARAN 2010/2011

0 12 46

Peningkatan motivasi dan prestasi belajar IPS melalui model pembelajaran berbasis masalah pada siswa kelas V DI SD Kanisius Notoyudan 1.

0 0 180

Peningkatan motivasi dan prestasi belajar IPS melalui model pembelajaran berbasis masalah pada siswa kelas V di Sekolah Dasar Kanisius Wirobrajan I.

0 1 158

Peningkatan motivasi dan prestasi belajar IPS melalui model pembelajaran berbasis masalah pada siswa kelas V di Sekolah Dasar Kanisius Wirobrajan I

0 0 156

Peningkatan motivasi dan prestasi belajar IPS melalui model pembelajaran berbasis masalah pada siswa kelas IV di Sekolah Dasar Kanisius Condongcatur semester genap tahun ajaran 2010/2011 - USD Repository

0 0 168

Peningkatan motivasi dan prestasi belajar IPS melalui model pembelajaran berbasis masalah pada siswa kelas IV di Sekolah Dasar Kanisius Demangan Baru semester genap tahun ajaran 2010/2011 - USD Repository

0 0 172

Peningkatan motivasi dan prestasi belajar IPS melalui model pembelajaran berbasis masalah pada siswa kelas IV SD Kanisius Minggir semester genap tahun ajaran 2010/2011 - USD Repository

0 0 203

Peningkatan motivasi dan prestasi belajar IPS melalui model pembelajaran berbasis masalah pada siswa kelas V di Sekolah Dasar Negeri Plaosan 1 - USD Repository

0 2 221

Peningkatan motivasi dan prestasi belajar IPS melalui model pembelajaran berbasis masalah pada siswa kelas IV di Sekolah Dasar Negeri Daratan semester 2 tahun 2011 - USD Repository

0 0 185

Peningkatan motivasi dan prestasi belajar IPS melalui model pembelajaran berbasis masalah pada siswa kelas IV di Sekolah Dasar Negeri Plaosan 1 semester genap tahun pelajaran 2010/2011 - USD Repository

0 0 177