Potensi Siswa ANALISIS SITUASI

5

6. Fasilitas Pembelajaran

SMK Negeri 6 Yogyakarta dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang menunjang kelancaran proses pembelajaran siswa. Fasilitas-fasilitas yang ada di SMK Negeri 6 Yogyakarta adalah : 1 Edotel, merupakan sebuah hotel yang ada di SMK Negeri 6 Yogyakarta yang digunakan sebagai sarana praktik siswa jurusan Akomodasi Perhotelan dalam menghadapi tamu yang sebenarnya. 2 Restoran jambu dan restoran 2, merupakan sarana praktik siswa jurusan Jasa Boga untuk mata pelajaran Tata Hidang. 3 Training Kitchen 1 dan 2, merupakan dapur unuk sarana praktik siswa jurusan Jasa Boga. 4 Dapur Patiseri, merupakan sarana praktik untuk siswa jurusan Patiseri. 5 Ruang Bordir, merupakan sarana praktik siswa jurusan Tata Busana. 6 Lab. Kecantikan Kulit, merupakan sarana praktik untuk siawa jurusan kecantikan kulit. 7 Lab. Kecantikan Rambut, merupakan sarana praktik siswa jurusan Kecantikan Rambut. 8 Lab. Bahasa, merupakan sarana pembelajaran seluruh siswa SMK Negeri 6 Yogyakarta untuk meningkatkan kemampuan berbahasa inggris. 9 Lab. Komputer, merupakan sarana pembelajaran seluruh siswa SMK Negeri 6 Yogyakarta untuk meningkatkan ketrampilan dalam penggunaan komputer.

7. Kegiatan Akademis

Siswa mulai masuk kelas pada pukul 07.00 WIB, 15 menit pertama digunakan untuk membaca Al Quran bagi siswa beragama muslim yang dipandu oleh guru dengan pengeras suara, sedangkan untuk siswa beragama non muslim dikumpulkan di aula untuk kajian kitab suci masing-masing. Setelah membaca Al Quran selesai dilanjutkan dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya. Hal ini dilakukan untuk pembentukan karakter siswa yaitu membentuk lulusan yang berakhlak mulia dan meningkatkan rasa cinta tanah air.

8. Kegiatan Kesiswaan

Siswa SMK Negeri 6 Yogyakarta diarahkan untuk mendalami pembelajaran akademik dan non akademik. Maksudnya adalah selain mereka mendapat bekal akademik memalui pembelajaran mereka setiap harinya, siswa juga diberikan fasilitas oleh sekolah untuk mengikuti kegiatan non kademik yaitu dengan mengikuti kegiatan ekstrakulikuler sesuai dengan