Pencapan Bahan Protein dengan Zat Warna Asam

365 Resep untuk bubuk perak 750 g Sandye Binder WP-S 80 g urea 20 g Sandye Catalyst S 1 : 1 150 g bubuk brons 1000 g pasta cap Resep untuk warna putih: 300 g Sandye Binder WP-S 630 g Sandye Super White V 50 g urea 20 g Sandye Catalyst S 1 :1 1000 g pasta cap Pasta cap tersebut dapat digunakan untuk pencapan serat buatan serta serat kapas. Setelah dicap kain dikeringkan kemudian dilewatkan pada mesin pengering silinder atau dipanggang pada suhu antara 130 q - 150qC selama 3 menit. 10.8. Pencapan Serat Protein Yang termasuk serat protein adalah serat wol dan serat sutra, serat serat tersebut dapat dicap dengan berbagai jenis zat warna, diantaranya : - Zat warna asam - Zat warna basa - Zat warna reaktif - Zat warna bejana larut

10.8.1. Pencapan Bahan Protein dengan Zat Warna Asam

Zat warna asam merupakan zat warna yang mudah larut dalam air, tetapi ada kemungkinan beberapa zat warna sulit larut hingga dapat memberi noda pada bahan protein. Maka untuk melarutkannya pertama harus dibuat pasta dengan bantuan zat pembasah non ion kemudian ditambah air mendidih. Zat warna asam dalam suasana asam akan lebih besar penyerapannya terhadap bahan protein dibandingkan suasana netral atau alkali. Zat warna asam sangat baik untuk serat-serat protein warnanya mengkilap, tahan cucinya baik. Jenis zat warna asam yang dapat digunakan untuk serat protein misalnya adalah : - Nylosan Sandoz - Remacen Hoechst Di unduh dari : Bukupaket.com 366 1. Pencapan langsung Beberapa contoh resep pasta cap untuk serat protein 1. 5 – 30 g Zat warna asam 20 – 20 g Salution Salt SV 50 – 75 g Gliserin 235 – 185 g Air panas 600 – 600 g Pengental Tragan 6 20 – 20 g Perminal KB 20 – 20 g Amonium Oksalat 50 – 50 g Air panas 1000 g Pasta 2. 30 g Zat warna asam 50 g Gliserin 320 g Air panas 500 g Pengental gom poragal 50 g Asam asetat 40 50 g Asam tartrat 50 1000 g Pasta cap 3. 10 – 30 g Zat warna asam 370 – 310 g Air panas 550 – 550 g Pengental gom Inggris 50 – 50 g Gliserin 20 – 60 g Kormaset 20 1000 g Pasta 4. 15 – 60 g Zat warna palatine 30 – 50 g Gliserin 30 – 50 g Glyin A 345 – 190 g Air panas 500 – 500 g Pengental gom Inggris 30 – 50 g Asam formiat 85 50 – 100 g Krom asetat 20 Be 1000 g Pasta cap Zat warna asam neolan dan palatine memiliki tahan luntur yang lebih baik dari pada jenis zat warna asam lainnya, karena penambahan krom asetat yang berfungsi sebagai mordan. Perbedaan dari dua jenis ini terletak pada pemakaian asam. Cara prosesnya pencapan langsung sebagai berikut : Bahan dicap dengan pasta suasana asam Dikeringkan Diuap steaming pada suhu 100 – 102 C selama 45 – 60 menit, dibilas, disabun. Dibilas kemudian dikeringkan. Di unduh dari : Bukupaket.com 367 Jika selama penguapan itu uap kering maka hasil tidak rata atau warnnya muda, maka kadang bahan setelah dicap sebelum diuap digantung dulu dalam ruang dingin yang lembab selama beberapa jam. Cara lain dengan menguapkan bahan lebih dulu selama 30 menit, kemudian digantung dalam ruangan dingin yang lembab baru diuap lagi selama 30 menit. Pada kondisi uap basah untuk pencapan sutra pemakaian gliserin dalam pasta cap dapat dikurangi atau dihilangkan Untuk membantuk penyerapan zat warna dipakai garam-garam amonium, misalnya amonium oksalat, amonium asetat karena senyawa tersebut memberikan pH yang rendah. 2. Pencapan etsa putih pada bahan protein Bahan setelah dicelup dengan zat warna asam kemudian dicap dengan pasta yang terdiri dari : Zat pereduksi redusol 2 Zat untuk fiksasi dipakai titan oksida Gliserin sebagai zat hidroskopis Zat pengental solvitase dan air Selanjutnya bahan dikeringkan, diuap selama 10 – 15 menit pada suhu 100 – 102 C, dicuci bersih dan dikeringkan. 3. Pencapan etsa warna pada bahan protein Bahan dicelup dengan zat warna asam kemudian dicap dengan pasta yang teridri dari : Zat warna basa Zat warna higroskopis dipakai glydate BN Zat pereduksi dipakai tormosol Pengental dipakai trogalanth Air Setelah dicap, dikeringkan dalam udara panas, diuap apda suhu 100 C selama 10 menit. Bahan dibilas, disabun sampai bersih, dibilas lagi baru dikeringkan.

10.8.2. Pencapan Serat Protein dengan Zat Warna Basa