Sumber Informasi Lokasi Lama Mengetahui Lokasi

22 47 17 9 5 mobil motor umum charterbus berjalan kaki Gambar 15. Sebaran Alat Transportasi yang digunakan Responden Pengunjung TWA Situ Gunung Tahun 2009

6.1.9. Sumber Informasi Lokasi

Menurut sumber informasi keberadaan TWA Situ Gunung, sebagian besar pengunjung mengetahuinya dari teman atau saudara yaitu sebanyak 60. Pengunjung yang mengetahui dengan sendirinya sebanyak 35. Mereka yang menjawab demikian sebagian besar merupakan wisatawan lokal yang telah lama tinggal di sekitar tempat wisata ataupun wilayah Sukabumi dan mengetahui keberadaan TWA Situ Gunung sejak lama sehingga sulit untuk menentukan dari mana sumber pengetahuan mengenai TWA Situ Gunung tersebut. Sisanya pengunjung mengetahui keberadaan tempat wisata dari media cetak atau elektronik seperti koran, televisi maupun internet sebanyak 5. Hal tersebut diharapkan dapat memotivasi pengelola untuk meningkatkan kegiatan promosinya lebih baik lagi baik melalui media cetak maupun elektronik sehingga dapat menambah jumlah kunjungan wisatawan luar daerah. Sebaran sumber informasi mengenai keberadaan TWA Situ Gunung disajikan pada Gambar 16 berikut ini. 5 60 35 Koran-Tv-Internet TemanSaudara Tahu Sendiri Gambar 16. Sebaran Sumber Informasi Lokasi Pengunjung TWA Situ Gunung Tahun 2009

6.1.10. Lama Mengetahui Lokasi

Berdasarkan karakteristik lama mengetahui tempat wisata yang dihitung dalam tahun, seperti yang ditunjukkan pada Gambar 17, diketahui bahwa 41 pengunjung TWA Situ Gunung baru mengetahui keberadaan tempat wisata tersebut dalam kurun waktu 1-4 tahun. Sebanyak 23 lainnya telah mengetahui keberadaan TWA Situ Gunung lebih dari 18 tahun yang lalu. Mereka yang termasuk dalam kelas tersebut sebagian besar merupakan wisatawan lokal yang berasal dari daerah Sukabumi. Selain itu, 22 pengunjung telah mengetahui keberadaan tempat wisata tersebut selama 10-18 tahun dan 14 sisanya sudah mengetahui TWA Situ Gunung selama 5-9 tahun. 41 14 22 23 1-4 tahun 5-9 tahun 10-18 tahun 18 tahun Gambar 17. Sebaran Lama Mengetahui Lokasi Pengunjung TWA Situ Gunung Tahun 2009

6.1.11. Tujuan Wisata