Tujuan Pembelajaran PPKn SMA SMK KELOMPOK KOMPETENSI I

10

C. Uraian Materi

1. Analisis Pengembangan Implementasi Nilai-nilai Pancasila

Analisis pengembangan nilai-nilai Pancasila adalah: mempelajari, mencermati, memaknai, dan memperluas pengamalan nilai-nilai Pencasila dalam bentuk sikap dan perilaku sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Hal ini diperlukan dengan tujuan agar Pancasila dapat mengikuti perkembangan zaman fleksibel. Sebab mau tidak mau kita harus menerima perkembangan ilmu pengetahuan dan penemuan teknologi baru akan berdampak pada sikap dan perilaku manusia. Pengembangan nilai-nilai Pancasila ini juga membuktikan bahwa Pancasila sebagai ideologi terbuka yaitu terbuka menerima hal-hal yang baru untuk pengembangan dan penyesuaian dengan fenomena-fenomena kehidupan di zaman modern ini.

2. Menganalisis Cara-cara

Pengembangan Implementasi Nilai-nilai Pancasila Cara-cara pengembangan implementasi nilai-nilai Pancasila adalah dengan cara mengkaitkan nilai-nilai Pancasila dengan fenomena kehidupan serta penemuan ilmu pengetahuan dan teknologi yang baru. Contoh : pergaulan perkenalan lewat facebook, zaman sekarang banyak sekali pergaulan para remaja melalui facebook yang berarkhir positip yaitu: terjadi perkawinan, tetapi juga banyak lewat pergaulan facebook terjadi penipuan, pemerkosaan dan kejahatan lainnya. Yang menjadi pertanyaan adalah: apakah perkenalan lewat facebook tersebut sesuai dengan nilai-nilai Pancasila atau nilai-nilai Pancasila menerima fenomena pergaulan di zaman modern tersebut, sebagai pengembangan nilai-nilai.

3. Pengembangan Implementasi Nilai-nilai Pancasila Dalam Kehidupan Bermasyarakat Modern

Pengembangan nilai-nilai Pancasila hidup subur dalam pergaulan kehidupan di masyarakat. Tanpa kita sadari sebetulnya kita setiap detik, menit dan jam mengamalkan dan mengebangkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan bermasyarakat. Contoh berkat penemuan teknologi yang modern, sekarang ini banyak perdagangan melalui online, sistem ini rawan dengan penipuan, modalnya saling percaya antara pembeli dengan penjual, tetapi sistem perdagangan ini lebih efektif, sehingga banyak masyarakat yang melakukan jual beli dengan sistem ini. Yang menjadi pertanyaan apakah Pancasila menerima