Evaluasi Strategi Langkah-Langkah Strategi

22 tepat. 21 c. Di dalam Kamus Manajemen, Pemasaran adalah kegiatan utama suatu perusahaan untuk memperkenalkan produk yang dihasilkannya melalui promosi dan iklan sehingga calon pembeli tertarik untuk membeli produk yang bersangkutan, menurut definisi “institute of marketing ” pemasaran adalah proses manajemen dengan mengidentifikasi, mengantisipasi dan memuaskan permintaan- permintaan pelanggan secara menguntungkan. Pemasaran mencakup fungsi-fungsi seperti periklanan, penelitian pasar, penetapan harga, promosi penjualan dan pengujian produk-produk baru di pasar. 22 Dari uraian di atas, maka penulis menyimpulkan bahwa pemasaran adalah sebagai suatu proses sosial yang merancang dan menawarkan sesuatu yang menjadi kebutuhan dan keinginan dari pelanggan dalam rangka memberikan kepuasan yang optimal kepada pelanggan.

2. Konsep Pemasaran

Konsep pasar akhirnya memberikan kita siklus lengkap ke konsep pemasaran. Pemasaran berarti bekerja dengan pasar untuk mewujudkan pertukaran demi memuaskan kebutuhan dan keinginan manusia. Jadi, kita kembali ke definisi pemasaran sebagai suatu proses yang dengannya individu-individu dan kelompok-kelompok mendapatkan apa yang mereka butuhkan dan inginkan dengan menciptakan dan saling mempertukarkan produk dan nilai satu sama lain. 21 Sofjan Assauri, Manajemen Pemasaran, Jakarta: Raja Grafindo Persada, 2004, h. 5 22 B.N. Marbun, Kamus Manajemen, h. 215 23 Proses pertukaran melibatkan kerja. Para penjual harus mencari pembeli, mengidentifikasi kebutuhan mereka, merancang produk-produk bermutu, mempromosikannya, menyimpan dan mengangkut barang- barang ini dan menetapkan harganya. Kegiatan-kegiatan seperti pengembangan produk, penelitian, komunikasi, distribusi, penetapan harga dan pelayanan merupakan inti kegiatan pemasaran. Konsep pemasaran menyatakan bahwa pencapaian tujuan-tujuan organisasional bergantung pada penetapan kebutuhan dan keinginan dari pasar sasaran dan penyampaian kepuasan yang diinginkan secara lebih efektif dan lebih efisien ketimbang yang dilakukan para pesaing. Secara mengejutkan, konsep ini merupakan falsafah bisnis relative mutakhir. Konsep pemasaran adalah melakukan segalanya dengan sekuat tenaga untuk menjadikan uang pelanggan penuh dengan nilai, mut dan kepuasan. 23 Konsep penjualan dan konsep pemasaran sering disalah-pahami. Gambar di bawah ini membandingkan kedua konsep tersebut. Konsep penjualan mengambil sudut-pandang dari dalam ke luar inside-out perspective. Konsep ini dimulai dengan perusahaan, memusatkan perhatian pada produk perusahaan yang ada, dan melakukan penjualan serta promosi besar-besaran untuk mencapai penjualan yang menguntungkan. Sebaliknya, konsep sudut-pandang dari luar ke dalam outside-in perspective. Konsep ini berawal dari pasar yang didefinisikan 23 Philip Kotler and Gary Armstrong, Prinsip-Prinsip Pemasaran, h. 13