Kompenen Biotik Komponen Abiotik

MATERI 3 Kompetensi Guru Mata Pelajaran : 1.8. Memahami lingkup dan kedalaman biologi sekolah Indikator Esensial : 1.8.4. Mengaplikasikan pengetahuan tentang karakter suatu ekosistem dalam suatu contoh

A. PENGERTIAN EKOSISTEM

Dalam suatu habitat, selain terdapat berbagai jenis makhluk hidup komunitas terdapat juga benda-benda seperti air, tanah, pasir, cahaya, matahari, dan udara. Di antara anggota komunitas dan benda-benda tersebut terjadi hubungan yang saling mempengaruhi. Kesatuan ini membentuk sistem ekologi atau disebut ekosistem. Jadi ekosistem adalah kesatuan komunitas dengan lingkungan hidupnya yang membentuk hubungan timbal balik.

B. KOMPONEN EKOSISTEM

Berdasarkan komponen yang menyusun, ekosistem terdiri dari dua komponen sebagai berikut :

1. Kompenen Biotik

Makhluk hidup meliputi tumbuhan, manusia, dan hewan lain. Menurut perannya, komponen ini dibedakan menjadi 3 golongan: a. produsen penghasil, b. konsumen pemakai, dan c. dekomposer pengurai.

2. Komponen Abiotik

Meliputi semua benda tak hidup yang terdapat dalam suatu ekosistem, misalnya air, tanah, batu, pasir, udara, cahaya, suhu, kelembapan dan gaya tarik bumi.

C. HUBUNGAN SALING KETERGANTUNGAN 1. Saling Ketergantungan Antara Komponen Biotik Dan Abiotik

Bagian tak hidup dari suatu organisme lingkungan adalah faktor abiotik. Contoh faktor abiotik meliputi aliran udara, temperatur, kelembaban, cahaya, dan tanah. Ekologi termasuk didalamnya mempelajari tentang ciri-ciri lingkungan yang tidak hidup karena ciri-ciri ini merupakan bagian organisme hidup. Sebagai contoh: studi ekologi yang lengkap tentang tikus rumah memasukkan pemeriksaan terhadap tipe-tipe tanah dimana hewan-hewan tersebut membuat lubang. Hal yang serupa ialah penelitian yang menyeluruh dari siklus hidup katak termasuk apakah mereka perlu untuk meletakkan telurnya di atas batu atau pada dasar kolam yang berpasir. Faktor-faktor abiotik mempunyai efek yang jelas pada makhluk hidup dan sering menentukan jenis mana yang dapat melangsungkan hidup pada lingkungan tertentu. Sebagai contoh, kurangnya hujan yang terus menerus pada daerah padang pasir seperti ditunjukkan pada Gambar 1 dapat menyebabkan kekeringan. Sebutkan perubahan yang terjadi pada padang rumput akibat kekeringan? Rumput akan tumbuh lebih lambat. Rumput mungkin menghasilkan lebih sedikit biji, dan hewan-hewan yang hidupnya tergantung pada biji sebagai makanan akan PENDALAMAN MATERI BIOLOGI 239 berjuang untuk dapat melangsungkan hidup. Periksalah cara lain untuk menunjukkan bahwa faktor yang mempengaruhi makhluk hidup seperti pada Eksperimen 1. Gambar 1.8.4.1. Kekeringan merupakan suatu kondisi abiotik yang umum pada padang pasir akibat kurangnya kelembaban. Ketika rumput mengalami kekeringan, mereka berubah menjadi kuning dan tampak mati, tetapi rumput tumbuh setelah hujan turun. Beberapa jenis, sebagai misal rumput dan herba di padang rumput mereka mempunyai pengalaman pada periode kekeringan.

2. Saling Ketergantungan Antara Faktor Biotik dan Biotik