Rumusan Masalah Manfaat Penelitian

3 Bagi Siswa Sebagai motivasi untuk lebih baik dalam memanfaatkan sumber belajar yang ada dalam proses pembelajaran kelak dan sebagai titik pijakan untuk bekal menjadi pengajar sesungguhnya sehingga dapat melaksanakan tugasnya sebagai guru dengan baik.

E. Batasan Istilah

Agar tidak terjadi salah pengertian terhadap judul skripsi dan tidak meluas sehingga skripsi ini tetap pada pengertian yang dimaksudkan dalam judul, maka perlu adanya penegasan istilah, sebagai berikut : 1. Kurikulum 2013 Kurikulum 2013 berbasis kompetensi, yaitu penetapan kompetensi yang akan dicapai, pengembangan strategi untuk mencapai kompetensi, dan evaluasi. Kompetensi yang ingin dicapai merupakan pernyataan tujuan goal statement yang hendak diperoleh peserta didik, menggambarkan hasil belajar learning outcomes pada aspek pengetahuan, keterampilan, nilai, dan sikap Mulyasa, 2013 : 69. 2. Pendekatan Saintifik Kemendikbud 2013 memberikan konsepsi tersendiri bahwa pendekatan ilmiah scientific appoach dalam pembelajaran didalamnya mencakup komponen : mengamati, menanya, mencoba, mengolah, menyajikan, menyimpulkan dan mencipta. Komponen-komponen tersebut seyogyanya dapat dimunculkan dalam setiap praktik pembelajaran, tetapi bukanlah sebuah siklus pembelajaran Kurniasih Sani, 2013 :141.

3. Pembelajaran Sejarah

Menurut Widja, pembelajaran sejarah adalah perpaduan antar aktifitas belajar dan mengajar yang didalamnya mempelajari tentang peristiwa pada masa lampau yang erat hubungannya dengan masa kini Widja, 1989:23. 9

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

A. Beberapa Penelitian Terdahulu

Penelitian mengenai pendekatan saintifik telah dilakukan oleh peneliti terdahulu. Penelitian biasanya mengacu pada penelitian sebelumnya karena dapat dijadikan sebagai referensi dalam sebuah penelitian. Berikut beberapa hasil penelitian terdahulu yang dapat dijadikan sebagai kajian pustaka. Penelitian terdahulu yang pertama oleh Eka Aprilia 2014 dengan judul; “Implementasi Pendekatan Saintifik Dalam Kurikulum 2013 Pada Pembelajaran Sejarah” merupakan jenis penelitian deskriptif dengan metode survei. Hasil penelitian ini secara umum dapat disimpulkan bahwa kelebihan dari penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi pendekatan dalam kurikulum 2013 pada pembelajaran sejarah dan untuk mengetahui implementasi pendekatan saintifik dalm pembelajaran sejarah. Namun kekurangan juga terdapat pada penelitian ini, kelebihan yang seharusnya menjadi nilai tambah menjadi nilai kurang karena dalam hasil penelitian tersebut tidak terungkap secara jelas dari kedua tujuan penelitian. Kemudian peneliti hanya menampilkan kendala yang muncul tidak adanya upaya untuk mengatasi kendala tersebut. Disisi lain terlepas dari kelebihan dan kekurangannya penelitian tersebut memberikan sumbangan informasi kepada peneliti berikutnya mengenai masalah klasik yang sering muncul adalah sebagian guru mengerti mengenai kurikulum 2013 berserta pendekatannya secara teori namun, untuk penerapan pelaksanaanya masih bingung.

Dokumen yang terkait

PEMBELAJARAN SENI BUDAYA MENGGUNAKAN PENDEKATAN SAINTIFIK DI SD PELITA BANGSA BANDAR LAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2014/2015

0 28 69

TINDAK TUTUR GURU DALAM PEMBELAJARAN SEJARAH DI KELAS XII IPA SMA NEGERI 2 BANDAR LAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2013/2014

2 9 73

PENERAPAN PENDEKATAN SAINTIFIK PADA PEMBELAJARAN SENI TARI KELAS XI IS 1 DI SMA NEGERI 1 MAGELANG

1 43 136

IMPLEMENTASI PENDEKATAN SAINTIFIK DALAM PEMBELAJARAN SEJARAH DI SMA NEGERI 1 REMBANG

0 11 118

STRATEGI PEMBELAJARAN SEJARAH SMA DALAM PENERAPAN KURIKULUM 2013 DI KELAS X SMA N 1 BANGSRI TAHUN PELAJARAN 2014 2015

1 14 176

PERSEPSI GURU SEJARAH TENTANG KEBERADAAN SITUS BENTENG PORTUGIS DALAM PEMBELAJARAN SEJARAH DI SMA NEGERI 1 DONOROJO TAHUN PELAJARAN 2014 2015

0 8 140

IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DENGAN PENDEKATAN SAINTIFIK (SCIENTIFIC APPROACH) DALAM MATA PELAJARAN EKONOMI Implementasi Pembelajaran Dengan Pendekatan Saintifik (Scientific Approach) Dalam Mata Pelajaran Ekonomi Kelas X Ips Di Sma Negeri 3 Pati Tahun Ajara

0 2 15

PENDAHULUAN Implementasi Pembelajaran Dengan Pendekatan Saintifik (Scientific Approach) Dalam Mata Pelajaran Ekonomi Kelas X Ips Di Sma Negeri 3 Pati Tahun Ajaran 2014/2015.

0 3 4

Artikel Publikasi: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DENGAN PENDEKATAN SAINTIFIK Implementasi Pembelajaran Dengan Pendekatan Saintifik (Scientific Approach) Dalam Mata Pelajaran Ekonomi Kelas X Ips Di Sma Negeri 3 Pati Tahun Ajaran 2014/2015.

0 2 12

Implementasi Pendekatan Saintifik dalam Pembelajaran PAI di SMP Negeri 2 dan SMP Negeri 5 Kota Bandung Tahun 2015.

1 1 14