Sampel Teknik Pengambilan Sampel

39

3.3.2 Sampel

Sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut Sugiyono, 2010: 116. Sampel yang dipilih dalam penelitian ini adalah mahasiswa dan mahasiswi FISIP USU yang terdiri dari delapan jurusan yaitu, Jurusan Ilmu Administrasi NiagaBisnis, Administrasi Negara, Ilmu Politik, Sosiologi, Antropologi Sosial, Ilmu Kesejahteraan Sosial, Ilmu Komunikasi dan Administrasi Perpajakan. Dimana setiap jurusan hanya mewakili beberapa sampel saja mengingat jumlah populasi dari sampel tersebut besar. Dalam penelitian ini ada suatu kendala yang dihadapi oleh peneliti untuk menentukan sampel karena jumlah populasi yang tidak dapat diketahui secara pasti oleh peneliti. Selain alasan tersebut, karena kurangnya waktu, tenaga, dan dana oleh peneliti dalam mempelajari dan mengidentifikasi populasi. Dalam penelitian ini jumlah yang dijadikan peneliti sebagai sampel sebanyak 50 responden.

3.3.3 Teknik Pengambilan Sampel

Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik pengambilan sampel dalam bentuk nonprobability sampling artinya, teknik pengambilan sampel dimana tidak seluruh anggotaelemen dalam populasi mempunyai peluang yang sama untuk dijadikan menjadi sampel Ajuar dan Irfan, 2013. 40 Metode yang digunakan dalam teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini yaitu dengan menggunakan tiga metode yaitu : 1. Teknik accidential sampling adalah dengan cara mencari objek yang akan diteliti. Objek yang kebetulan bertemu pada saat pengumpulan data dan sesuai untuk diteliti, maka dijadikan sebagai sampel penelitian. 2. Teknik purvosive sampling adalah teknik untuk memilih sampel dari suatu populasi berdasarkan pertimbangan stertentu. Dalam hal ini pada awalnya, peneliti mengidentifikasi semua karakteristik yang berhubungan dengan populasi, Kemudian peneliti menetapkan berdasarkan pertimbangannya sebagian dari anggota populasi menjadi sampel penelitian sehingga teknik pengambilan sampel secara purposive ini didasarkan pada pertimbangan pribadi peneliti sendiri 3. Teknik snowball sampling adalah teknik penentuan sampel dengan cara menentukan sampel secara berantai pada suatu populasi yang sangat spesifik. Peneliti dapat menentukan siapa sampel pertama, dan kemudian dari sampel tersebut diminta untuk menyebutkan calon sampel lainnya yang dikenal.

3.4 Hipotesis