Sejarah Singkat Perusahaan HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

56

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

4.1 Sejarah Singkat Perusahaan

Apple Inc. sebelumnya bernama Apple Computer, Inc. adalah sebuah perusahaan multinasional yang berpusat di Silicon Valley , Cupertino, California dan bergerak dalam bidang perancangan, pengembangan, dan penjualan barang- barang yang meliputi elektronik konsumen , perangkat lunak komputer, serta komputer pribadi. Apple Inc. didirikan pada tanggal 1 April, 1976 dan diinkonporasikan menjadi Apple Computer, Inc. pada tanggal 3 Januari, 1977. Pada 9 Januari, 2007, kata Computer dihapus untuk mencerminkan fokus Apple terhadap bidang elektronik konsumen pascapeluncuran iPhone. Apple dikenal akan jajaran produk perangkat lunak diantaranya sistem operasi OS X dan iOS , pemutar musik iTunes , serta peramban web Safari , dan perangkat keras diantaranya komputer meja iMac , komputer jinjing MacBook Pro , pemutar lagu iPod , serta telepon genggam iPhone. iPhone adalah jajaran telepon pintar yang dirancang dan dipasarkan oleh Apple Inc. iPhone menggunakan sistem operasi telepon genggam iOS Apple yang dikenal dengan nama iPhone OS sampai pertengahan 2010, sesaat setelah peluncuran iPad . iPhone pertama diluncurkan tanggal 29 Juni 2007. iPhone terbaru, yaitu iPhone 5 generasi keenam, diluncurkan tanggal 21 September 2012. Antarmuka penggunanya dikembangkan secara menyeluruh di layar multisentuhnya , termasuk sebuah papan ketik virtual . iPhone memiliki konektivitas Wi-Fi dan seluler 2G , 3G dan 4G . iPhone dapat merekam video 57 meski tidak dijadikan fitur standar sampai iPhone 3GS , mengambil foto , memutar musik , mengirim dan menerima surel, menjelajah web , mengirim SMS , dan menerima surat suara visual . Sejumlah fungsi lain permainan , referensi , navigasi GPS , jejaring sosial , dll. dapat diaktifkan dengan mengunduh aplikasi ; pada 2012, App Store menawarkan lebih dari 700.000 aplikasi buatan Apple dan pengembang pihak ketiga. Ada enam generasi model iPhone, masing-masing dilengkapi satu dari enam versi iOS yang tersedia. iPhone pertama berupa telepon Pita frekuensi GSM dan menjadi perintis desain produk-produk selanjutnya, ukuran layar dan penempatan tombolnya tidak berubah di seluruh jajaran produknya. iPhone 3G dilengkapi kemampuan jaringan seluler 3G dan lokasi A-GPS . iPhone 3GS dilengkapi prosesor yang lebih cepat dan kamera beresolusi tinggi yang dapat merekam video beresolusi 480p . iPhone 4 dilengkapi retina display 960 × 640, sebuah kamera belakang beresolusi tinggi dan sebuah kamera depan beresolusi rendah untuk panggilan video dan aplikasi lain. iPhone 4S dilengkapi kamera 8- megapiksel dengan kemampuan merekam video beresolusi 1080p , prosesor inti ganda, dan sistem kendali suara bahasa alami bernama Siri . iPhone 5 dilengkapi prosesor A6 baru, layar Retina 4-inci yang lebih besar daripada layar 3,5-inci di iPhone versi sebelumnya, dan menggantikan konektor 30 pin dengan konektor digital Lightning. iPhone 5C memiliki spesifikasi yang sama dengan iPhone 5 dan kamera depannya telah diperbarui. iPhone 5C tersedia dalam 5 macam warna, yaitu biru, merah, hijau, kuning, dan putih. iPhone 5s dilengkapi dengan fitur baru, yaitu Touch ID dan dapat merekam video gerak lambat beresolusi 720p . 58 iPhone 5s tersedia dalam 3 macam warna, yaitu abu-abu, silver, dan emas depan putih. http:id.wikipedia.orgwikiApple_Inc . Adapun yang menjadi visi dan misi perusahaan Apple adalah: Visi An Apple at every desk. Misi Apple ignited the personal computer revolution in the 1970s with the Apple II and reinvented the personal computer in the 1980s with the Macintosh. Apple is committed to bringing the best personal computing experience to students, educators, creative professionals and consumers around the world through its innovative hardware, software and Internet offerings. Gambar 4.1 Logo Apple pada iPhone Logo tersebut menggambarkan bentuk apel yang sederhana, lengkap dengan daun kecil yang mengambang. Penambahan pola gigitan pada samping kanan buah didasari atas alasan visual, agar buah itu terlihat seperti apel, bukan ceri, bukan pula tomat. Pola gigitan pada buah apel itu dipandang akan dialami 59 semua orang dan lintas budaya. Jika seseorang memiliki apel, maka ia akan menggigit dari samping dan mereka akan mendapatkan hasilnya, dalam hal ini daging buahnya. Kata “Bite” yang berarti gigitan, pengucapannya sama seperti “Byte,” yaitu sebuah unit informasi digital dalam sistem komputasi dan telekomunikasi. Kompas.Com, diakses tanggal 19 maret, jam 8:00 Wib. 4.2 Pengujian Validitas dan Reliabilitas 4.2.1 Uji Validitas