Manfaat mobile application sebagai media pembelajaran Keunggulan mobile application sebagai media pembelajaran

28 generasi baru atau yang biasa disebut dengan smart phone sudah memiliki effiensi daya yang bagus, akses data yang cepat dan user interface yang mudah. Pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi sebagai media pendidikan sudah menjadi hal penting dalam dunia pendidikan. Pesatnya perkembangan handphone menjadi fenomena tersendiri bagi dunia pendidikan khususnya bagi pelajar dan mahapeserta didik. Handphone yang menawarkan kecanggihan untuk mendapat akses cepat, mudah dan murah dapat dimanfaatkan dalam dunia pendidikan. Tingkat penggunaan teknologi mobile yang relatif mudah dan didukung dengan harga perangkat yang semakin terjangkau merupakan faktor pendorong yang semakin memperluas kesempatan pengguna ataupun penerapan mobile learning sebagai sebuah kebiasaan baru dalam belajar.

c. Manfaat mobile application sebagai media pembelajaran

Menurut Deni Darmawan 2014: 42, pemanfaatan informasi elektronik untuk proses pembelajaran tidak hanya berlaku bagi individu khususnya siswa dalam proses belajar. Beberapa manfaat yang dapat digunakan, antara lain sebegai berikut: 1 m “background knowledge” . 2 pembelajaran yang dinamis dan fleksibel. 3 mengatasi keterbatasan bahan ajar. 4 kontribusi dan pengayaan bahan ajar. Menurut Deni Darmawan 2014: 86, manfaat dari perspektif pendidikan, di antaranya: 1 meningkatkan pengemasan materi pelajaran dari yang saat ini dibangun. 2 menerapkan strategi konsep pembelajaran baru dan inovatif efisien. 29 3 pemanfaatan aktivitas akses pembelajaran. 4 menggunakan sumber daya yang terdapat pada internet. 5 dapat menerapkan materi pembelajaran dengan multimedia. 6 interaksi pembelajaran lebih luas dan multisumber belajar. Penjelasan dari beberapa teori dapat disimpulkan bahwa terdapat manfaat penggunaan mobile application dalam pembelajaran yang dapat mendukung tercapainya tujuan pembelajaran.

d. Keunggulan mobile application sebagai media pembelajaran

Menurut Aliwear 2012: 1, beberapa kelebihan mobile application dibandingkan dengan pembelajaran lain adalah: 1 dapat digunakan dimana saja pada waktu kapan saja, 2 kebanyakan divais bergerak memiliki harga yang relatif lebih murah disbanding harga PC desktop, 3 ukuran perangkat yang kecil dan ringan dari pada PC desktop, 4 diperkirakan dapat mengikutsertakan lebih banyak pembelajar karena mobile application memanfaatkan teknologi yang biasa digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Menurut M , R f ’ t 2013: 115, media pembelajaran mobile application memiliki beberapa kelebihan, antara lain: 1 dapat digunakan siswa secara mandiri tanpa bantuan guru atau tutor. 2 sifatnya yang fleksible memudahkan bagi siswa untuk digunakan di mana saja dan kapan saja saat hendak belajar. 3 interaktif, karena mampu mengakomodasi respon pengguna dan dijalankan sesuai kehendak pengguna. 30 Keunggulan yang dijelaskan pada teori diatas dapat disimpulkan bahwa mobile application memiliki beberapa keunggulan, diantaranya: dapat digunakan dimana saja pada waktu kapan saja secara mandiri tanpa bantuan guru atau tutor, sifatnya yang fleksible, interaktif, ukuran perangkat yang kecil dan ringan dari pada PC desktop sehingga dapat dibawa kemana saja.

e. Kelemahan mobile application sebagai media pembelajaran