Persyaratan Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar Kompetensi Inti

1 PEMERINTAH KOTA YOGYAKARTA DINAS PENDIDIKAN SMK NEGERI 6 JL. Kenari 4 TelpFax 0274 512251, 546091 Yogyakarta 55166 WEBSITE : www.smkn6jogja.sch.id. EMAIL : smkn6ykyahoo.co.id MATERI MEDIA PEMBELAJARAN MEMBUAT POLA DASAR BUSANA WANITA SISTEM BUNKA BERBASIS MOBILE APPLICATION DI SMK N 6 YOGYAKARTA PENDAHULUAN

A. Diskripsi

Mempelajari Dasar Pola adalah langkah awal atau kompetensi awal yang paling mendasar yang harus dikuasai bagi seseorang yang akan mempelajari pembuatan pola baik pola dasar, maupun pola busana sesuai desain, khususnya pola busana wanita. Media pembelajaran membuat pola dasar busana wanita dengan sistem Bunka ini akan membahas tentang pengertian pola dasar, alat dan bahan apa yang digunakan untuk membuat pola dasar konstruksi, tanda-tanda pola, cara mengambil ukuran, membuatan pola dasar busana wanita sistem Bunka. Isi materi dalam media ini tentang pola dasar busana wanita dengan sistem Bunka, dengan adanya animasi yang di sajikan, mudah mudahan dapat memberikan gambaran proses pembuatan pola dasar busana wanita dengan sistem Bunka, sehingga akan memudahkan dalam membuat pola dasar dengan teknik konstruksi, yang pada akhirnya akan memudahkan dalam merubah pola dasar sesuai dengan desain.

B. Persyaratan

Pengetahuan tentang Dasar Pola adalah termasuk kompetensi yang paling mendasar di bidang keahlian pembuatan pola busana, jadi pada dasarnya tidak ada kompetensi yang perlu dikuasai sebelum mempelajari kompetensi ini. Hanya saja disarankan bagi yang akan mempelajari pengetahuan tentang Dasar Pola haruslah mempunyai sifat cermat dan teliti serta sabar dan mempunyai bakatminat dalam pembuatan busana, khususnya pembuatan Pola Busana. 2

C. Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar Kompetensi Inti

KI 1 : Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya. KI 2 : Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli gotong royong, kerjasama, toleransi, damai, responsive dan proaktif dan menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan Bangsa dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan social dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan Bangsa dalam pergaulan dunia. KI 3 : Memahami, menerapkan dan menganalisis pengetahuan factual, konseptual, dan procedural berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dalam wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab phenomena dan kejadian dalam bidang kerja yang spesifik untuk memecahkan masalah. KI 4 : Mengolah, menalar, dan menyajikan dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu melaksanakan tugas spesifik di bawah pengawasan langsung. Kompetensi Dasar dan Indikator 3.1 Menjelaskan teknik pembuatan pola dasar konstruksi 1. Mendiskripsikan pengertian pola dasar 2. Menyebutkan macam-macam pembuatan pola dasar busana 3. Menjelaskan macam-macam teknik pembuatan pola dasar busana. 4. Menjelaskan macam-macam alat menggambar pola busana 4.1 Membuat pola dasar badan atas teknik konstruksi 1. Menjelaskan macam-macam tanda untuk menggambar pola 2. Menjelaskan cara mengambil Ukuran 3. Mengamati Proses pembuatan pola dasar badan atas, lengan dan rok secara konstruksi dengan system Bunka 3

D. Tujuan Akhir