Data Kualitatif UPAYA PENCAPAIAN STANDAR KETUNTASAN BELAJAR MINIMAL (SKBM) MATA PELAJARAN PERBAIKAN SISTEM KELISTRIKAN OTOMOTIF (PSKO) MELALUI PEMBELAJARAN KOOPERATIF MODEL STUDENT TEAM ACHIEVEMENT DIVISION (STAD) PESERTA DIDIK KELAS XI TKR DI SMK NEGERI

membandingkan proses pembelajaran pada setiap siklus. Pada data kuantitatif dianalisis dengan diskriptif komparatif yaitu membandingkan pencapaian SKBM mata pelajaran PSKO yang berupa nilai test dari kondisi awal sampai pada pelaksanaan siklus II. Teknik analisis data kualitatif dan kuantitatif di atas dapat dijabarkan sebagai berikut:

1. Data Kualitatif

Data yang diperoleh dari pelaksanaan pembelajaran kooperatif model STAD pada mata pelajaran PSKO kelas XI TKR, kelebihan dan kelemahan penggunaan pembelajaran kooperatif model STAD merupakan data kualitatif. Data pelaksanaan pembelajaran kooperatif yang diperoleh dari hasil lembar observasi dan dokumentasi akan dianalisis dengan menggunakan teknik analisis dari Miles dan Hubberman. Miles, dkk 1997: 16 mengungkapkan bahwa teknik analisis tersebut terdiri dari tiga alur kegiatan yang terjadi secara bersamaan yaitu: reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulanverifikasi. Kegiatan-kegiatan teknik analisis dari Miles dan Hubberman adalah sebagai berikut:

a. Reduksi data

Reduksi data merupakan suatu bentuk analisis yang menajamkan, menggolongkan, mengarahkan, membuang yang tidak perlu, dan mengorganisasikan data dengan cara demikian rupa hingga kesimpulan- kesimpulan finalnya dapat ditarik dan di verifikasi Miles, dkk, 2007: 16. Berdasarkan pengertian tersebut dapat disimpulkan bahwa reduksi data merupakan proses penyederhanaan yang dilakukan melalui tahap seleksi, pemokusan, dan pengabstrakan data mentah menjadi informasi yang bermakna. Data mentah disedeharnakan bertujuan untuk ditarik kesimpulannya dan diverifikasi.

b. Penyajian data

Teks naratif merupakan penyajian data yang sering digunakan pada data kualitatif. Penyajian data dapat disajikan pada berbagai macam jenis matriks, grafik, jaringan, dan bagan. Dalam kegiatan ini yang perlu dilakukan yaitu merancang deretan dan kolom-kolom sebuah matriks untuk data kualitatif dan memutuskan jenis dan bentuk data yang harus dimasukkan ke dalam kotak-kotak matriks.

c. Penarikan kesimpulanverifikasi

Penarikan kesimpulanverifikasi merupakan tahap terakhir dalam analisis data yang dilakukan dengan melihat hasil reduksi data dan tetap mengacu pada rumusan masalah serta tujuan yang hendak dicapai. Data yang telah tersusun tersebut dihubungkan dan dibandingkan antara satu dengan yang lainnya sehingga mudah ditarik kesimpulan sebagai jawaban dari permasalahan yang ada. Analisis data dengan teknik dari Miles dan Hubberman merupakan upaya yang berlanjut, berulang-ulang, dan terus-menerus. Masalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulanverifikasi menjadi gambaran keberhasilan secara berurutan sebagai rangkaian kegiatan analisis yang saling susul-menyusul Miles, dkk, 1997: 20. Secara garis besar kegiatan-kegiatan analisis data dengan teknik dari Miles dan Hubberman dapat digambarkan dalam gambar 3 sebagai berikut: Gambar 3. Teknik Analisis Data dengan Teknik dari Miles dan Hubberman Miles, dkk, 1997: 20

2. Data Kuantitatif

Dokumen yang terkait

Perbedaan hasil belajar biologi siswa antara pembelajaran kooperatif tipe stad dengan metode ekspositori pada konsep ekosistem terintegrasi nilai: penelitian quasi eksperimen di SMA at-Taqwa Tangerang

0 10 192

Peningkatan Hasil Belajar Biologi Siswa dengan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD Pada Konsep Jaringan Tumbuhan (Penelitian Tindakan Kelas di Kelas XI IPA MA Jamiyyah Islamiyah Pondok Aren Tangerang Tahun Ajaran 2012-2013)

1 6 287

Minat belajar sosiologi kooperatif dengan metode student team achievement division (STAD) kelas XI di MA Pembangunan UIN Jakarta

0 6 187

Penerapan model pembelajaran kooperatif dengan teknik Student Teams Achievement Division (STAD) untuk meningkatkan hasil belajar fiqih di MTs Nurul Hikmah Jakarta

0 9 145

Penerapan model pembelajaran kooperatif student teams achievement division dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran fiqih: penelitian tindakan kelas VIII-3 di MTs Jami'yyatul Khair Ciputat Timur

0 5 176

Perbedaan Hasil Belajar Biologi Antara Siswa yang Diajar dengan Menggunakan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD dengan TGT (Penelitian Kuasi EKsperimen di SMAN 1 Bekasi))

0 42 0

Upaya meningkatkan hasil belajar siswa melalui model pembelajaran kooperatif tipe Stad (Student Teams Achievement Division) pada pembelajaran IPS kelas IV MI Miftahul Khair Tangerang

0 13 0

Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Student Teams Achievement Division dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Fiqih (Penelitian Tindakan Kelas VIII-3 di Mts. Jam'yyatul Khair Ciputat Timur)

0 5 176

UPAYA PENCAPAIAN STANDAR KETUNTASAN BELAJAR MINIMAL (SKBM) MELALUI PEMBELAJARAN KOOPERATIF MODEL STUDENT TEAM ACHIEVEMENT DIVISION (STAD)

0 0 14

PENERAPAN METODE STAD (STUDENT TEAM ACHIEVEMENT DIVISION) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN SISTEM STATER DAN PENGISIAN SISWA KELAS XI TKR SMK PUTRA TAMA BANTUL TAHUN AJARAN 20142015 APPLICATION METHOD STAD (STUDENT ACHIEVEMENT TEAM DIVISION

0 0 7