3. Dokumentasi
Dokumen digunakan untuk menjaring data mengenai jumlah peserta didik dan prestasi belajar mata pelajaran PSKO pada semester sebelumnya. Prestasi
belajar mata pelajaran PSKO digunakan sebagai acuan dasar pembentukan kelompok belajar dalam pembelajaran kooperatif model STAD. Selain itu,
dokumen juga berfungsi sebagai bukti dan memperkuat data yang diperoleh. Dokumen yang dipergunakan yaitu arsip guru yang berkaitan dengan peserta
didik, RPP, dan silabus, serta dokumentasi lain seperti foto-foto penelitian.
H. Teknik Analisis Data
Analisis data merupakan proses mengolah data yang telah diperoleh dari hasil pengumpulan data. Analisis data dalam PTK bertujuan untuk memperoleh
kepastian apakah terjadi perbaikan, peningkatan, atau perubahan sebagaimana yang diharapkan. Hasil dari instrumen-instrumen yang sudah diisi oleh responden
merupakan data kasar oleh karena itu, perlu dilakukan teknik analisis data supaya data tersebut dapat dianalisis dan diambil kesimpulannya. Sebelum data dianalisis,
data kasar yang ada perlu diadministrasi secara jelas untuk memudahkan ketika seorang peneliti melakukan analisis dan memasukkannya ke komputer, langkah
ini disebut mempersiapkan data atau mengadministrasi Sukardi, 2010: 84. Data yang diperoleh meliputi data kualitatif dan data kuantitatif. Pada data
kualitatif yang berupa pelaksanaan pembelajaran kooperatif model STAD serta kelebihan dan kelemahan penggunaan kooperatif model STAD pada mata
pelajaran PSKO kelas XI TKR dianalisis dengan diskriptif kualitatif yaitu
membandingkan proses pembelajaran pada setiap siklus. Pada data kuantitatif dianalisis dengan diskriptif komparatif yaitu membandingkan pencapaian SKBM
mata pelajaran PSKO yang berupa nilai test dari kondisi awal sampai pada pelaksanaan siklus II.
Teknik analisis data kualitatif dan kuantitatif di atas dapat dijabarkan sebagai berikut:
1. Data Kualitatif