Perhitungan Korelasi Berdasarkan Rumus Korelasi Product Moment Pengujian Hipotesis Berdasarkan Rumus Korelasi Product Moment Uji Koefisien Determinasi Berdasarkan Rumus Korelasi Product

Dari uraian di atas dapat disimpulkan bahwa pada umumnya pengguna menyatakan BPAD Propinsi Sumatera Utara sudah melakukan pemenuhan permintaan atau pemesanan informasi pengguna untuk meningkatkan penanfaatan layanan yang ada pada BPAD Propinsi Sumatera Utara.

4.4 Penentuan Korelasi

4.4.1 Perhitungan Korelasi Berdasarkan Rumus Korelasi Product Moment

Dari Karl’s Pearson Hasil analisis korelasi antara Implementasi Pemasaran Jasa Perpustakaan Dengan Pemanfaatan Layanan Perpustakaan pada Badan Perpustakaan, Arsip Dan Dokumentasi BPAD Provinsi Sumatera Utara berdasarkan perhitungan dengan rumus korelasi Product moment dari Karl’s Pearson yaitu: r xy = ∑ xy √∑ x 2 ∑ y 2 Nilai dari ∑ xy, ∑ x 2 , dan ∑ y 2 terlampir pada lampiran 6 dimana dapat diketahui bahwa ∑ xy = 172849, ∑ x 2 = 150634, dan ∑ y 2 = 205829. Dari keterangan tersebut dihitung dengan rumus maka: r xy = ∑ xy √∑ x 2 ∑ y 2 = ∑ 172849 √∑ 150634 ∑205829 = 172849 √ 31004845586 = 172849 176081,92 = 0,98 Dari perhitungan korelasi di atas maka diperoleh koefisien korelasi atau r hitung sebesar 0,98. Dimana perhitungan hasil korelasi yang mendekati +1, ini artinya bahwa antara variabel implementasi pemasaran jasa X dengan variabel pemanfaatan layanan perpustakaan Y pada Badan Perpustakaan, Arsip Dan Dokumentasi Universitas Sumatera Utara BPAD Provinsi Sumatera Utara memiliki hubungan yang sangat kuat sekali dengan nilai korelasi 0,98.

4.4.2 Pengujian Hipotesis Berdasarkan Rumus Korelasi Product Moment

Dari Karl’s Pearson Berdasarkan analisis hasil korelasi maka selanjutnya penulis melakukan pengujian hipotesis, yaitu dengan cara membandingkan nilai r hitung dengan r tabel pada ti ngkat kepercayaan 95 atau α 0,05, maka diperoleh nilai r tabel 0,062. Karena nilai r hitung lebih besar dari r tabel maka h ditolak dan H a diterima, artinya terdapat hubungan yang signifikan antara implementasi pemasaran jasa perpustakaan dengan pemanfaatan layanan perpustakaan pada Badan Perpustakaan, Arsip Dan Dokumentasi BPAD Provinsi Sumatera Utara

4.4.3 Uji Koefisien Determinasi Berdasarkan Rumus Korelasi Product

Moment Dari Karl’s Pearson Setelah dilakukan uji hipotesis seperti uraian di atas, maka langkah selanjutnya adalah melakukan uji determinasi yaitu dengan cara mengkuadratkan nilai r hitung yaitu r hitung 0,98 2 = 0,96 atau 96. Hal ini menunjukan bahwa varian dari variabel implementasi pemasaran jasa berkaitan atau berhubungan dengan pemanfaatan layanan perpustakaan pada Badan Perpustakaan, Arsip Dan Dokumentasi BPAD Provinsi Sumatera Utara sebesar 96, sedangkan sisanya sebesar 4 dijelaskan oleh faktor-faktor lain yang tidak terungkap pada penelitian ini. Universitas Sumatera Utara

BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN

5.3. Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan yang telah diuraikan sebelumnya, maka penulis mengambil kesimpulan sebagai berikut: 1. Terdapat hubungan yang kuat antara implementasi pemasaran jasa perpustakaan dengan pemanfaatan layanan perpustakaan pada Badan Perpustakaan, Arsip Dan Dokumentasi BPAD Provinsi Sumatera Utara. 2. Hubungan antara implementasi pemasaran jasa perpustakaan berpengaruh sebesar 96 dengan pemanfaatan layanan perpustakaan pada Badan Perpustakaan, Arsip Dan Dokumentasi BPAD Provinsi Sumatera Utara. Sedangkan sisanya 4 di pengaruhi faktor lain yang tidak dijelaskan dalam penelitian ini. 3. Implementasi pemasaran pada BPAD Propinsi Sumatera Utara dilakukan melalui kegiatan perpustakaan yang menarik minat pengguna memanfaatkan perpustakaan, promosi, dan publikasi

5.4. Saran

Dari pembahasan yang telah dikemukakan dan berdasarkan kesimpulan di atas ternyata terdapat hubungan yang kuat antara implementasi pemasaran jasa perpustakaan dengan pemanfaatan layanan perpustakaan pada Badan Perpustakaan, Arsip Dan Dokumentasi BPAD Provinsi Sumatera Utara. Untuk itu hendaklah BPAD Propinsi Sumatera Utara lebih memaksimalkan dan mengefektifkan implementasi pemasaran yang dilakukan sehingga pemanfaatan layanan yang tersedia dapat lebih meningkat dimanfaatkan oleh pengguna pada waktu yang akan datang. Universitas Sumatera Utara