Kondisi Demografi Ketenagakerjaan Analisis Spasial untuk Perumusan Kebijakan Pengembangan Kawasan Pulau Pulau Kecil (Studi Kasus Gugus Pulau Kaledupa Kabupaten Wakatobi)

Kepulauan Wakatobi dikelompokkan dalam 2 jenis yakni formasi geologi Qpl dengan jenis bahan induk yaitu batu gamping coral. Kondisi tanah tersebut menyebabkan wilayah Kepulauan Wakatobi relatif kurang subur untuk lahan pertanian dan perkebunan.

4.2. Kondisi Demografi

Sesuai data BPS Kabupaten Wakatobi hasil sensus potensi desa tahun 2008 jumlah penduduk Gugus Pulau Kaledupa sebanyak 17.028 jiwa yang tersebar di 2 kecamatan yaitu; 1.0651 jiwa berada di Kecamatan Kaledupa dan 2.152 jiwa di Kecamatan Kaledupa Selatan. Jumlah penduduk di Gugus Pulau Kaledupa tersebut mewakili 16,37 dari total jumlah penduduk Kabupaten Wakatobi dengan pertumbuhan penduduk sebesar 1,45 pada tahun 2007. Tingkat kepadatan penduduk di kawasan Gugus Pulau Kaledupa cukup tinggi yaitu sebesar 190,2 jiwaKm 2 . Angka tersebut melampaui angka rata-rata kepadatan penduduk Kabupaten Wakatobi sebesar 111 jiwakm 2 . Struktur usia penduduk Gugus Pulau Kaledupa didominasi oleh penduduk usia muda berusia 15 tahun ke bawah yaitu sebesar 35,27 dari total jumlah penduduk. Angka ini melampaui rata-rata presentase penduduk usia muda Kabupaten Wakatobi yaitu sebesar 34,55 atau sebesar 31.610 jiwa. Sedangkan rata-rata jumlah tanggungan keluarga di Gugus Pulau Kaledupa sebesar 3,4 jiwakeluarga dengan rata-rata 2,85 kepala keluargarumahtangga. Namun besarnya angka beban tanggungan keluarga diatas lebih rendah yaitu sekitar 38,64, jika dibandingkan dengan rata-rata angka tanggungan keluarga Kabupaten Wakatobi sebesar 67,96, umur di bawah 15 tahun dan 65 tahun ke atas. Tabel 7 Struktur usia penduduk Gugus Pulau Kaledupa menurut umur tahun 2007 Kelompok Umur Kecamatan Kaledupa Jiwa Kaledupa Selatan Jiwa Presentase 0-4 5-9 10-14 15-19 20-24 25-29 30-34 35-39 40-44 45-49 50-54 55-59 60-64 65+ 1122 1293 1018 829 525 689 710 728 670 492 514 398 418 327 858 978 737 648 365 515 536 525 508 390 376 307 305 246 11.63 13.34 10.31 8.67 5.23 7.07 7.32 7.36 6.92 5.18 5.23 4.14 4.25 3.37 Sumber : BPS Kab. Wakatobi 2008

4.3. Ketenagakerjaan

Pekerjaan penduduk Gugus Pulau Kaledupa sebagian besar tergantung pada sumberdaya kelautan. Pekerjaan penduduk di Gugus Pulau Kaledupa sebagian besar didominasi oleh sektor kelautan dan perikanan yaitu; keluarga nelayan sebesar 1.535 kepala keluarga 31.89, dan budidaya agar-agar sebesar 1.026 kepala keluarga 21,38. Untuk keluarga yang bekerja di sektor pertanian dan perkebunan sebesar 1.063 kepala keluarga 22, dan sebagian lainnya bekerja disektor jasa, perdagangan, tambanggalian dan industri sebesar 1.185 kepala keluarga atau sekitar 24,62 dari total keluarga. Sumber; BPS Kab. Wakatobi 2008 Gambar 6 Kelompok keluarga di Gugus Pulau Kaledupa menurut lapangan pekerjaan tahun 2007

4.4 Struktur Ekonomi