Merumuskan masalah dan sasaran riset pemasaran

89 perguruan tinggi di Yogyakarta.

B. Hasil Penelitian

Hasil penelitian mengenai manajemen pemasaran jasa pendidikan di Lembaga Kursus dan Pelatihan Bugs Training Center Kabupaten Sleman diperoleh melalui wawancara langsung dengan staf bagian pemasaran. selain itu dengan mempelajari dokumen terkait manajemen pemasaran. Sesuai dengan struktur organisasi disebutkan bahwa terdapat tiga staf bagian pemasaran. Adanya keterbatasan waktu dengan informan maka wawancara dilakukan kepada salah satu pimpinan staf bagian pemasaran dengan mengajukan beberapa pertanyaan sesuai pedowan wawancara. Pada hasil penelitian ini penulis akan menguraikan hasil wawancara dengan pihak terkait manajemen pemasaran di lembaga kursus dan pelatihan Bugs Training Center Kabupaten Sleman. Beberapa tahapan manajemen pemasaran yang dapat diuraikan yaitu analisis kesempatan pasar, segmentasi pasar dan penentuan pasar sasaran, bentuk-bentuk promosi. Adapun hasil penelitian berdasarkan masing-masing indikator adalah sebagai berikut.

1. Analisis Peluang Pemasaran

a. Merumuskan masalah dan sasaran riset pemasaran

Analisis kesempatan pasar merupakan kegiatan analisis peluang suatu produk jika diberikan kepada konsumen. Kegiatan ini termasuk dalam lingkup perencanaan jadi dilakukan di awal kegiatan pemasaran. Berdasarkan wawancara oleh MS selaku staf pemasaran yang dilakukan tanggal 4 Juni 2014 menyebutkan bahwa 90 “Analisis kesempatan pasar bersifat sangat penting sekali karena bertujuan untuk melihat seberapa besar potensi program kursus yang akan diberikan kepada calon peserta kursus. Analisis kesempatan pasar dilakukan dengan melakukan riset pasar yang dilakukan oleh bidang marketing”. Kegiatan riset pasar dilakukan untuk menyediakan informasi pasar yang nantinya dibutuhkan lembaga kursus dan pelatihan Bugs Training Center untuk mengurangi resiko, persoalan dan masalah potensial pada pelaksanaan pemasaran. Hasil dari kegiatan ini yaitu untuk pengambilan keputusan sebagai langkah nyata dalam kegiatan pemasaran. Merumuskan masalah dilakukan sekaligus menentukan sasaran riset. Perumusan masalah dilakukan secara eksplorasi dengan melihat pemberitaan di berbagai media, wawancara dengan orang yang terkait dibidang perkembangan teknologi informasi, dan melihat antusias peserta seminar yang diadakan lembaga kursus dan pelatihan Bugs Training Center. Perumusan masalah dengan model seperti ini berguna untuk mengetahui minat pasar sasaran tentang teknologi informasi yang terkait program kursus. Seperti pernyataan yang dikemukakan oleh staf pemasaran MS berdasarkan wawancara tanggal 4 Juni 2014 bahwa “tahap merumuskan masalah dan sasaran riset pemasaran dilakukan dengan wawancara terhadap orang yang bekerja di dunia teknologi informasi, wawancara dengan mahasiswa yang mengikuti kursus. Selain itu dilakukan survey lapangan dengan mengikuti pemberitaan di media, serta melihat antusias peserta seminar yang diadakan Bugs Training Center”. 91 Selain melalui wawancara dan survey dilapangan, tahap menentukan riset pemasaran dibuat dengan melihat visi, misi, tujuan, dan renstra yang telah ditetapkan lembaga kursus dan pelatihan Bugs Training Center agar tidak melenceng sasaran riset pasarnya. Berikut pernyataan staf pemasaran MS berdasarkan wawancara pada tanggal 4 Juni 2014 bahwa “merumuskan masalah dapat juga dilakukan dengan melihat visi, misi, tujuan dan renstra Bugs Training Center. Sasaran utamanya yaitu mahasiswa namun sesuai perkembangannya maka ditambah dengan karyawan pada instansi pemerintah dan swasta”. Sesuai dengan fakta dilapangan, sasaran riset pemasaran tidak tercantum dalam visi, misi, tujuan, dan renstra namun digunakan untuk pedoman dalam merumuskan masalah dan menentukan sasaran riset pemasaran. Berdasarkan analisis peneliti dan hasil wawancara yang dilakukan kepada MS selaku staf pemasaran diketahui bahwa dalam merumuskan masalah dilakukan dengan cara survey lapangan dengan mengikuti pemberitaan di berbagai media kemudian dilakukan wawancara dengan beberapa responden terkait. Sasaran utama ditentukan di awal berdirinya lembaga kursus dan pelatihan Bugs Training Center yaitu mahasiswa namun sesuai perkembangannya membuka pelatihan bagi instansi pemerintahswasta. Jadi sasaran riset yaitu mahasiswa dan karyawaan instansi pemerintah swasta karena merupakan sasaran pasar. 92

b. Mengembangkan rencana riset