Defenisi Perceived Behavioral Control Aspek Perceived Behavioral Control

20

2.4. PERCEIVED BEHAVIORAL CONTROL

2.4.1. Defenisi Perceived Behavioral Control

Ajzen 2005 mengungkapkan perceived behavior control atau kontrol perilaku merupakan keyakinan tentang ada atau tidaknya faktor yang memfasilitasi atau menghalangi tampilnya suatu perilaku. Keyakinan ini mungkin didasari oleh pengalaman masa lalu namun biasanya dipengaruhi oleh informasi sekunder seperti informasi yang diobservasi individu dari pengalaman kenalan, teman, dan faktor lain yang meningkatkan atau mengurangi intensitas berperilaku. Semakin banyak sumber daya dan kesempatan individu maka semakin kuat kontrol perilaku yang dimilikinya. Dengan kata lain, kontrol perilaku merupakan persepsi mengenai mampu atau tidaknya maupun mudah atau sulitnya individu menampilkan perilaku. Menurut theory of planned behavior, perceived behavior control bersama- sama dengan intensi dapat digunakan secara langsung untuk memprediksi munculnya perilaku. Ada dua alasan mengapa hal tersebut bisa terjadi. Yang pertama, intensi untuk memunculkan perilaku akan lebih berhasil jika disertai dengan adanya perceived behavior control. Misalnya, ada dua orang yang memiliki intensi yang sama kuatnya untuk belajar bermain ski. Ketika keduanya mencoba melakukannya, orang yang yakin bahwa ia mampu melakukan akan lebih berhasil daripada orang kedua yang tidak yakin bahwa ia mampu untuk bermain ski. Yang kedua, adanya hubungan langsung antara perceived behavior control dengan munculnya perilaku, dimana perceived behavior control dapat digunakan untuk mengukur kontrol aktual. Universitas Sumatera Utara 21

2.4.2. Aspek Perceived Behavioral Control

Kontrol perilaku ditentukan oleh control beliefs dan power of control beliefs Ajzen, 2005. Control beliefs merupakan persepsi individu apakah ia mampu atau tidak mampu dalam menampilkan suatu perilaku. Sedangkan power of control beliefs merupakan derajat seberapa besar faktor kontrol tersebut mempengaruhi keputusan seseorang untuk menampilkan perilaku, apakah faktor kontrol tersebut dapat memfasilitasi atau menghalangi timbulnya perilaku. Hubungan antara dua aspek perceived behavior control diatas dapat digambarkan dalam persamaan berikut : ��� ∝ � � � � � Persamaan diatas menunjukkan bahwa PBC dipengaruhi oleh gabungan dari � � yang merupakan control belief dan � � yang merupakan power of control yang memfasilitasi atau menghalangi timbulnya perilaku.

2.5. FITNESS CENTER