Strategi Pembelajaran Strategi Pembelajaran Membaca

2.1.14 Strategi Pembelajaran

Menurut Wena 2008:2 strategi pembelajaran adalah cara dan seni untuk menggunakan semua sumber belajar dalam upaya membelajarkan siswa, yang dikembangkan menurut kaidah-kaidah tertentu sehingga membentuk suatu bidang pengetahuan tersendiri. Trianto 2007:85 menjelaskan bahwa strategi secara umum mempunyai pengertian suatu garis-garis besar haluan untuk bertindak dalam usaha mencapai sasaran yang telah ditentukan. Dihubungkan dengan belajar-mengajar, strategi bisa diartikan sebagai pola-pola umum kegiatan guru dan anak didik dalam perwujudan kegiatan belajar mengajar untuk mencapai tujuan yang telah digariskan. Strategi adalah upaya dan kiat di dalam memanfaatkan segala sumber yang dimiliki untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan Rahim. 2005:36. Berdasarkan pendapat-pendapat di atas strategi dapat disimpulkan sebagai suatu cara atau upaya yang dilakukan guru dan siswa untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan, cara tersebut nampak dalam perencanaan, pelaksanaan maupun evaluasi pembelajaran. Dalam pelaksanaan pembelajaran membacapun, guru harus mampu memilih dan menerapkan strategi yang tepat sesuai dengan masalah yang dihadapi di kelas beserta karakteristik dan kebutuhan siswa. Strategi yang tepat sangat berpengaruh pada keberhasilan pencapaian tujuan pembelajaran membaca di kelas. Dalam penelitian ini, peneliti memilih strategi pembelajaran membaca yang disesuaikan dengan kondisi siswa, guru, dan lingkungan sekolah.

2.1.15 Strategi Pembelajaran Membaca

Pembelajaran membaca memiliki posisi yang strategis dalam proses belajar- mengajar di sekolah. Oleh karena itu, guru harus mampu memilih strategi yang tepat yang dapat membantu siswa dalam mengembangkan kemampuan membacanya. Pada dasarnya, strategi pembelajarn membaca merupakan peng-gambaran bagaimana pembaca memproses bacaan sehingga ia memperoleh pemahaman terhadap bacaan tersebut, Rahim 2005:36. Hal lain mengenai strategi pembelajaran membaca diungkapkan oleh Nurhadi dalam Somadayo 2011:64 menyatakan bahwa strategi mengembangkan kemampuan membaca seseorang hanya dapat dilakukan melalui proses latihan yang intensif serta membiasakan diri membaca dengan cepat. Banyak sekali jenis strategi yang dapat guru pilih dalam membelajarkan keterampilan membaca pemahaman pada siswanya. Namun, strategi yang dipilih harus sesuai dengan karakteristik, kebutuhan, dan permasalahan yang guru dan siswa hadapi dalam pembelajaran membaca pemahaman. Sebagai contoh, apabila masalah yang dihadapi guru dan siswa dalam kegiatan membaca pemahaman adalah kesulitan dalam menentukan tujuan membaca maka guru dapat memilih strategi KWL sebagai alternatif pemecahan masalah.

2.1.16 Jenis-jenis Strategi Pembelajaran Membaca

Dokumen yang terkait

PENINGKATAN KETERAMPILAN MEMBACA INTENSIF MELALUI STRATEGI KNOW-WANT TO KNOW-LEARNED (KWL) PADA Peningkatan Keterampilan Membaca Intensif Melalui Strategi Know-Want To Know-Learned (KWL) Pada Siswa Kelas III MI Muhammadiyah Ngasem Tahun Pelajaran 2013/20

1 3 16

PENDAHULUAN Peningkatan Keterampilan Membaca Intensif Melalui Strategi Know-Want To Know-Learned (KWL) Pada Siswa Kelas III MI Muhammadiyah Ngasem Tahun Pelajaran 2013/2014.

0 3 6

PENINGKATAN KETERAMPILAN MEMBACA INTENSIF MELALUI STRATEGI KNOW-WANT TO KNOW-LEARNED (KWL) PADA Peningkatan Keterampilan Membaca Intensif Melalui Strategi Know-Want To Know-Learned (KWL) Pada Siswa Kelas III MI Muhammadiyah Ngasem Tahun Pelajaran 2013/20

0 0 13

PENINGKATAN PEMAHAMAN MATERI KOPERASI PADA MATA PELAJARAN IPS MELALUI METODE MEMBACA KWL (KNOW, Peningkatan Pemahaman Materi Koperasi Pada Mata Pelajaran Ips Melalui Metode Membaca Kwl (Know, Want, Learned) Pada Siswa Kelas Iv Sd Negeri 01 Sambirejo Keca

0 0 15

PENERAPAN STRATEGI KWL (KNOW-WANT TO KNOW-LEARNED) UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA INTENSIF SISWA BERKESULITAN BELAJAR KELAS III SDN MANAHAN SURAKARTA.

0 0 7

PENERAPAN STRATEGI KWL (KNOW - WANT TO KNOW - LEARNED) UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MEMBACA PEMAHAMAN (Penelitian Tindakan Kelas Siswa Kelas V SD Negeri Badran No. 123 Surakarta Tahun Ajaran 2015/2016).

0 1 21

PENINGKATAN KETERAMPILAN MEMBACA PEMAHAMAN MELALUI METODE KNOW-WANT TO KNOW-LEARNED (KWL) PADA SISWA KELAS V SD NEGERI 1 KERTOSARI TEMANGGUNG.

4 21 194

PENINGKATAN KETERAMPILAN MEMBACA PEMAHAMAN MENGGUNAKAN METODE KNOW-WANT TO KNOW- LEARNED DI KELAS VA

0 0 10

PENINGKATAN KETERAMPILAN MEMBACA INTENSIF MELALUI STRATEGI KWL ( KNOW WANT TO KNOW LEARNED ) PADA PESERTA DIDIK KELAS III SDN 07 PASAR SALIDO KABUPATEN PESISIR SELATAN

0 0 46

PENINGKATAN KETERAMPILAN MEMBACA PEMAHAMAN MELALUI PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN KNOW WANT TO KNOW LEARNED (KWL) PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI 3 KALIREJO TAHUN AJARAN 2017/2018 - UNS Institutional Repository

0 0 18