Hipotesis Statistik METODOLOGI PENELITIAN

tiap kategori pemahaman konsep. Data statistik ini diperoleh berdasarkan analisis terhadap data skor tes siswa yang dicapainya terhadap soal-soal tes pemahaman, yang terdiri dari kategori translation sebanyak 4 soal, kategori interpretation sebanyak 5 soal, dan kategori extrapolation sebanyak 6 soal. Untuk melihat nilai rata-rata kategori pemahaman konsep kelas eksperimen lebih jelas disajikan pada Tabel 4.3. Tabel 4.3 Nilai Rata-rata Kategori Pemahaman Kelas Eksperimen Kategori Pemahaman Nilai Rata-rata Translation 74 Interpretation 51 Extrapolation 40

a. Hasil Posttest Pemahaman Konsep Matematika Siswa Kelas Kontrol

Data hasil posttest yang diberikan kepada kelas kontrol dengan jumlah siswa sebanyak 30 siswa, diperoleh nilai terkecil yaitu 34 dan nilai tertinggi pada kelas kontrol adalah 86. Untuk lebih jelasnya, data hasil posttest pemahaman konsep matematika siswa kelas kontrol disajikan dalam Tabel 4.4. Tabel 4.4 Distribusi Frekuensi Posttest Pemahaman Konsep Matematika Siswa Kelas Kontrol Nilai Frekuensi Absolut Kumulatif Persentase 34-42 4 4 13,33 43-51 8 12 26,67 52-60 9 21 30 61-69 5 26 16,67 70-78 3 29 10 79-87 1 30 3,33 Jumlah 30 100 Distribusi frekuensi hasil posttest pemahaman konsep matematika kelas kontrol dapat digambarkan dalam bentuk grafik histogram dan poligon. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada Gambar 4.2. Gambar 4.2 Grafik Histogram dan Poligon Distribusi Frekuensi Hasil Posttest Kelas Kontrol Mengacu pada distribusi frekuensi hasil posttest tersebut dapat diketahui nilai rata-rata 55,4, median 60,5, modus 59,3, varians 139,28, dan simpangan baku 11,8. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada Tabel 4.5. Tabel 4.5 Hasil Statistik Deskriptif Posttest Pemahaman Konsep Matematika Siswa Kelas Kontrol STATISTIK NILAI Jumlah Siswa n 30 Maksimum X max 86 Minimum X min 34 Rata-rata X 55,4 Median Me 60,5 Modus Mo 59,3 Varians s 2 139,28 Simpangan Baku s 11,8 Untuk mengetahui pencapaian pemahaman konsep matematika siswa kelas kontrol pada tiap kategori pemahaman menurut Bloom, yaitu translation, 2 4 6 8 10 34-42 43-51 52-60 61-69 70-78 79-87 F re kue nsi Nilai interpretation, dan extrapolation, berikut ini disajikan rekapitulasi nilai rata-rata tiap kategori pemahaman konsep. Data statistik ini diperoleh berdasarkan analisis terhadap data skor tes siswa yang dicapainya terhadap soal-soal tes pemahaman, yang terdiri dari kategori translation sebanyak 4 soal, kategori interpretation sebanyak 5 soal, dan kategori extrapolation sebanyak 6 soal. Untuk melihat nilai rata-rata kategori pemahaman konsep kelas kontrol lebih jelas disajikan pada Tabel 4.6. Tabel 4.6 Nilai Rata-rata Kategori Pemahaman Kelas Kontrol Kategori Pemahaman Nilai Rata-rata Translation 59 Interpretation 38 Extrapolation 41 Berdasarkan deskripsi data di atas, diperoleh bahwa pada kelas kontrol nilai rata-rata tertinggi dicapai pada kategori translation, yaitu sebesar 59. Sedangkan nilai rata-rata yang dicapai pada kategori extrapolation, yaitu sebesar 41 dan nilai rata-rata terendah dicapai pada kategori interpretation sebesar 38. Membandingkan perolehan nilai rata-rata tiap kategori pemahaman antara kelas eksperimen dan kelas kontrol, diperoleh bahwa nilai rata-rata pada kategori translation maupun pada kategori interpretation kelas eksperimen lebih tinggi daripada kelas kontrol. Sedangkan nilai rata-rata pada kategori extrapolation kelas kontrol lebih tinggi daripada kelas eksperimen. Berdasarkan Tabel 4.3 dan 4.6 dapat dilihat bahwa dari ketiga indikator pemahaman konsep tersebut, indikator translation yang mencapai pemahaman konsep tertinggi jika dibandingkan dengan interpretation dan extrapolation. Hal ini menunjukkan bahwa umumnya siswa kelas IV lebih menguasai kemampuan translation atau menerjemahkan kalimat dalam soal menjadi bentuk lain. Hal ini dikarenakan soal untuk kemampuan translation termasuk kategori mudah, sehingga siswa lebih mudah memahami konsep yang dimaksud.