Uji Homogenitas Teknik Analisis Data

1. Hasil Posttest Pemahaman Konsep Matematika Siswa Kelas Eksperimen

Gambaran umum tentang data-data ini meliputi nilai rata-rata, median, modus, varians, dan simpangan baku. Berikut ini disajikan data hasil perhitungan akhir dari tes pemahaman konsep matematika setelah proses pembelajaran yang diberikan kepada siswa kelas eksperimen. Data hasil posttest yang diberikan kepada kelas eksperimen dengan jumlah siswa sebanyak 30 siswa, diperoleh nilai terkecil yaitu 45 dan nilai tertinggi pada kelas eksperimen adalah 95. Untuk lebih jelasnya, data hasil posttest pemahaman konsep matematika kelas eksperimen disajikan dalam Tabel 4.1. Tabel 4.1 Distribusi Frekuensi Posttest Pemahaman Konsep Matematika Siswa Kelas Eksperimen Nilai Frekuensi Absolut Kumulatif Persentase 45-53 9 9 30 54-62 10 19 33,33 63-71 5 24 16,67 72-80 3 27 10 81-89 1 28 3,33 90-98 2 30 6,67 Jumlah 30 100 Tabel 4.1 menunjukkan bahwa banyak kelas interval adalah 6 kelas dengan panjang tiap interval kelas adalah 9. Nilai rata-rata kelas tersebut adalah 61,9. Dengan melihat frekuensi kumulatif tampak bahwa siswa yang berada di bawah rata-rata sekitar 46,7 atau 14 siswa, sedangkan sekitar 53,3 atau 16 siswa mendapat nilai di atas rata-rata. Distribusi frekuensi hasil posttest pemahaman konsep matematika kelas eksperimen dapat digambarkan dalam bentuk grafik histogram dan poligon. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada Gambar 4.1. Gambar 4.1 Grafik Histogram dan Poligon Distribusi Frekuensi Hasil Posttest Kelas Eksperimen Mengacu pada distribusi frekuensi hasil posttest tersebut dapat diketahui nilai rata-rata 61,9, median 58,9, modus 55, varians 171,4, dan simpangan baku 13,09. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada Tabel 4.2. Tabel 4.2 Hasil Statistik Deskriptif Posttest Pemahaman Konsep Matematika Siswa Kelas Eksperimen STATISTIK NILAI Jumlah Siswa n 30 Maksimum X max 95 Minimum X min 45 Rata-rata X 61,9 Median Me 58,9 Modus Mo 55 Varians s 2 171,4 Simpangan Baku s 13,09 Untuk mengetahui pencapaian pemahaman konsep matematika siswa kelas eksperimen pada tiap kategori pemahaman menurut Bloom, yaitu translation, interpretation, dan extrapolation, berikut ini disajikan rekapitulasi nilai rata-rata 2 4 6 8 10 12 45-53 54-62 63-71 72-80 81-89 90-98 F re kue nsi Nilai