Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Ruang Lingkup Penelitian

7 2. Bagaimana kondisi lingkungan eksternal peluang dan ancaman pada usaha Rumah Durian Harum Kalimalang, Jakarta Timur? 3. Bagaimana alternatif strategi dan prioritas strategi yang dapat diterapkan dalam pengembangan usaha Rumah Durian Harum Kalimalang, Jakarta Timur?

1.3. Tujuan Penelitian

Adapun tujuan dari penelitan ini adalah sebagai berikut: 1. Mengidentifikasi faktor-faktor lingkungan internal yang mempengaruhi pengembangan usaha Rumah Durian Harum Kalimalang, Jakarta Timur. 2. Mengidentifikasi faktor-faktor lingkungan eksternal yang merupakan peluang dan ancaman bagi pengembangan usaha Rumah Durian Harum Kalimalang, Jakarta Timur. 3. Menganalisis dan merekomendasikan alternatif strategi dan prioritas strategi yang tepat sebagai masukan yang diharapkan memberikan manfaat dalam pengembangan usaha Rumah Durian Harum Kalimalang, Jakarta Timur.

1.4. Manfaat Penelitian

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi pihak- pihak terkait, yaitu: 1. Bagi perusahaan, dapat menjadi sumbang saran, masukan, dan pertimbangan yang positif dalam perencanaan strategi pengembangan usaha yang sesuai dengan pelaksanaan kegiatan perusahaan, terutama dalam menghadapi persaingan semakin kuat. 2. Bagi peneliti, penelitian ini berguna sebagai bahan aplikasi hasil perkuliahan. 3. Bagi pihak lainnya, hasil penelitian diharapkan dapat digunakan sebagai bahan referensi dan menjadi tambahan informasi.

1.5. Ruang Lingkup Penelitian

Ruang lingkup analisis dan pembahasan dalam penelitian ini mencakup gambaran umum usaha Rumah Durian Harum, pengkajian faktor-faktor strategi internal dan eksternal dengan menggunakan metode perbandingan berpasangan 8 Paired Comparison Method, kemudian dilakukan rating untuk menentukan peringkat dari masing-masing faktor strategi. Hasil pengkajian faktor strategi internal dan eksternal digunakan untuk merumuskan alternatif strategi melalui analisis matriks IE dan matriks SWOT. Tahap terakhir adalah menetapkan prioritas strategi yang tepat untuk direkomendasikan untuk pengembanagn usaha Rumah Durian Harum Kalimalang dengan menggunakan analisis Quantitative Strategic Planning Matrix QSPM. 9 II TINJAUAN PUSTAKA

2.1. Komoditas Buah Durian