Uji Coba Pemakaian Produk Media Pembelajaran Interaktif Revisi Produk Media Pembelajaran Interaktif Uji Coba Produk Media Pembelajaran Interaktif

57 Moenadi. Sedangkan validasi oleh pakar media dilakukan oleh Dr. Kustiono, M.Pd dan Akaat Hasdijanto, S.Pd yang merupakan dosen di Fakultas Ilmu Pendidikan. 3.2.5 Revisi Desain Media Pembelajaran Interaktif Setelah produk divalidasi oleh pakar materi dan media, maka akan dapat diketahui kelemahan dari produk yang dibuat. Kelemahan tersebut selanjutnya dicoba untuk dikurangi dengan cara memperbaiki dan menyempurnakan desain produk, kemudian dibuat menjadi produk jadi.

3.2.6 Uji Coba Pemakaian Produk Media Pembelajaran Interaktif

Uji coba produk akan dilakukan setelah divalidasi dan direvisi. Uji coba tahap awal dapat diujicobakan pada kelompok terbatas kelas X SPMA H. Moenadi. Pengujian dilakukan untuk mengetahui kelebihan dan kekurangan dari produk yang telah jadi sebelum diujicobakan dalam skala luas. .

3.2.7 Revisi Produk Media Pembelajaran Interaktif

Setelah dilakukan uji coba produk, maka akan diketahui kekurangan dan kelemahan produk tersebut. Kemudian peneliti melakukan memperbaiki kekurangan dan kelemahan produk tersebut, untuk selanjutnya akan diujicobakan pada kelompok luas.

3.2.8 Uji Coba Produk Media Pembelajaran Interaktif

Setelah revisi produk telah dilakukan, maka selanjutnya produk akan diterapkan dalam lingkup kelompok yang lebih luas. Peneliti mengambil 1 guru dan 33 siswa kelas X SPMA H. Moenadi. 58 3.2.9 Revisi Produk Media Pembelajaran Interaktif Revisi produk dilakukan, apabila dalam pemakaian terdapat kekurangan dan kelemahan pada uji coba pemakaian produk skala luas maka harus dilakukan perbaikan produk kembali. 3.2.10 Produk Final Media Pembelajaran Interaktif Penelitian ini mengadaptasi teori langkah-langkah metode research and development dalam Sugiyono 2012:409 yang menyebutkan bahwa langkah yang kesepuluh ialah produksi masal, namun penelitian ini langkah kesepuluh diadaptasi menjadi produk final. Media pembelajaran interaktif yang telah dinyatakan layak dan efektif, kemudian dapat diterapkan dan diproduksi final untuk digunakan dalam pembelajaran. Media pembelajaran interaktif dapat digunakan sebagai salah satu variasi pembelajaran yang digunakan oleh guru dalam membantu menyampaikan materi operasi pada bilangan riil.

3.3 Uji Keefektifitas Program MPI