Latar Belakang Subjek 2 Penelitian, Hasil Penelitian dan Pembahasan

jarum dan menurut subjek terapi ini cukup bermanfaat untuk mengurangi hiperaktif Nc.

B. Latar Belakang Subjek 2

Subjek adalah seorang ayah dari empat orang anak, dimana anaknya yang pertama menyandang autis. Saat ini subjek berusia 50 tahun dan bekerja sebagai dosen Fakultas Pertanian di sebuah universitas negeri di Yogyakarta. Subjek memiliki seorang istri dan sama-sama bekerja sebagai dosen di tempat yang sama. Istri subjek sering diminta untuk menjadi pembicara dalam seminar- seminar yang berkaitan dengan autis. Subjek dan istri sering membagikan pengalaman mereka dalam membesarkan anak autis kepada masyarakat dalam berbagai acara seminar. Subjek juga pernah beberapa kali mengisi acara radio di Yogyakarta untuk memberikan informasi kepada masyarakat tentang autis. Sebagai seorang ayah dari anak yang mengalami autisme, beliau sangat memperhatikan pendidikan bagi anaknya. Hal ini terbukti dari ikut andilnya subjek dalam terbentuknya sekolah autis tingkat lanjut Fredofios di Yogyakarta, dimana anak subjek juga bersekolah disana. Subjek bersama orang tua dari anak autis lainnya yang mulai beranjak remaja, berpikir bahwa kedua remaja tersebut tidak layak untuk bergabung dengan anak-anak autis lainnya apalagi yang masih balita, karena kebutuhan mereka berbeda. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI Akhirnya subjek dan orang tua yang lain membuat sesolah lanjutan untuk anak autis, yang awalnya proses belajar mengajar dilakukan di sebuah garasi rumah kontrakan. Subjek bekerjasama dengan seorang konsultan autis dari Belanda untuk membimbing guru yang mengajar. Dua tahun kemudian Fredofios membuat bangunan untuk sekolah tersebut dan sampai saat ini bangunan tersebut digunakan untuk proses belajar mengajar dengan jumlah murid sebanyak lima orang, termasuk anak subjek. Semenjak subjek mengetahui keadaan anak sulungnya, subjek banyak mencari informasi dengan membaca buku-buku dan mengikuti seminar. Bahkan Fredofios sendiri telah banyak membuat seminar untuk orang tua, guru atau pendidik dan masyarakat umum yang ingin mengetahui lebih banyak lagi tentant autis. Bersama Fredofios, subjek pernah mengadakan sebuah seminar yang mengambil topik seksualitas pada remaja autis. Saat ini anak subjek yang mengalami autisme, sudah berumur 20 tahun. Ketika Os sudah mulai beranjak remaja, banyak hal yang terjadi dalam dirinya berkaitan dengan seksualitas. Subjek berusaha mendampingi Os ketika ia memasuki masa pubertas. Subjek membuat kamar sendiri untuk Os sehingga Os tidak tidur lagi bersama orang tuanya. Hal ini subjek lakukan agar kegiatan seperti masturbasi atau onani terjadi dalam kamar tertutup. Sebagai orang beragama subjek menyadari bahwa perilaku tersebut tidak PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI dianjurkan, namun subjek mengerti bahwa Os adalah manusia yang tetap memiliki hasrat. Sebagai orang tua subjek melihat Os memiliki bakat yang besar dalam seni rupa. Subjek berusaha memfasilitasi bakat tersebut dan terbukti Os mampu berkarya dalam bidang tersebut. Banyak lukisan yang dibuat oleh Os, dan lukisan-lukisan itu sering dipamerkan ketka sekolah tempat Os belajar mengadakan seminar. Dari pameran tersebut ternyata banyak masyarakat yang tertarik dan membeli lukisan tersebut, sehingga Os pun telah menghasilkan uang dari karya-karyanya. Saat ini subjek telah membuat sebuah buku sederhana yang digunakan untuk kalangan sendiri. Buku itu berjudul Mempunyai Remaja Autis Usia 17 Tahun: Menyedihkan, Memalukan Sekaligus Membanggakan. Dalam buku tersebut menceritakan pengalaman subjek bersama anaknya sejak masih dalam kandungan sampai Os berumur tujuh belas tahun.

C. Latar Belakang Subjek 3

Dokumen yang terkait

Hubungan Pola Asuh Orang Tua terhadap Perilaku Seksual Remaja di Kelurahan Simalingkar B Kecamatan Medan Tuntungan

22 131 71

Penyesuaian Diri Orang Tua Yang Memiliki Anak Autis

3 100 107

KETERBUKAAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL ANTARA REMAJA DENGAN ORANG TUA MENGENAI PENDIDIKAN SEKS (Studi pada Remaja dan Orang Tua di Perumahan Batumas Pandaan)

0 31 56

Pola Komunikasi Orang Tua Dengan Remaja Perokok (Studi Deskriptif Mengenai Pola Komunikasi Orang Tua Dengan Remaja Perokok Dalam Membentuk perilakunya Di Kota Cimahi)

0 5 1

Pola Komunikasi Orang Tua Dengan Remaja Pecandu Alkohol (Studi Deskriptif Kualitatif Mengenai Pola Komunikasi Orang Tua Dengan Remaja Pecandu Alkohol Dalam Membentuk Perilakunya di Kota Bandung)

0 15 73

Pola Komunikasi Orang Tua Dengan Remaja Perokok (Studi Deskriptif Mengenai Pola Komunikasi Orang Tua Dengan Remaja Perokok Dalam Membentuk perilakunya Di Kota Cimahi)

0 3 1

Studi Deskriptif Mengenai Derajat Resiliensi Pada Warakawuri Yang Berperan Sebagai Orang Tua Tunggal dan Memiliki Anak Remaja di Kota Bandung (Studi Deskriptif Mengenai Derajat Resiliensi Pada Warakawuri Yang Berperan Sebagai Orang Tua Tunggal dan Memilik

0 0 107

Kampanye untuk Orang Tua Para Remaja Mengenai Gap Generasi Orang Tua dengan Generasi Anak Remaja Masa Kini.

1 1 15

Studi Deskriptif Mengenai Metode Sosialisasi Nilai Seksual yang Dilakukan oleh Orang Tua dan Perilaku Seksual Remaja di SMA X Bandung.

0 0 1

Studi deskriptif mengenai pendidikan seksualitas oleh orang tua pada individu autistik remaja - USD Repository

0 2 269