Bimbingan Kelas Besar atau lintas Kelas

.64 2 Pelaksanaan a Melaksanakan layanan bimbingan klasikal sesuai jadwal dan materi yang telah dirancang. b Mendokumentasikan rencana pelaksanaan layanan bimbingan klasikal yang telah diberikan c Mencatat peristiwa dan atau hal-hal yang perlu perbaikan dan atau tindak lanjut setelah layanan bimbingan klasikal dilaksanakan 3 Evaluasi dan tindak lanjut a Melakukan evaluasi proses layanan bimbingan klasikal, b Melakukan evaluasi hasil layanan bimbingan klasikal yang telah diberikan.

5. Bimbingan Kelas Besar atau lintas Kelas

a. Pengertian Bimbingan kelas besarlintas kelas merupakan layanan bimbingan klasikal yang melibatkan peserta didikkonseli dari sejumlah kelas pada tingkatan kelas yang sama dan atau berbeda sesuai dengan tujuan layanan. Bimbingan lintas kelas merupakan kegiatan yang bersifat pencegahan, pemeliharaan, dan pengembangan. Materi bimbingan kelas besar atau lintas kelas diantaranya pengenalan lingkungan sekolah, bridging course masa orientasi sekolah, hari karir, seminar bahaya narkoba, keamanan berlalu lintas, talkshow reproduksi sehat, internet sehat, literasi digital, dan kunjungan ke SMASMK juga ke perguruan tinggi. Nara sumber bimbingan kelas besarlintas kelas adalah guru bimbingan dan konseling atau konselor, alumni, tokoh masyarakatagama, dan ahli atau pihak yang relevan lainnya. Dalam pelaksanaan bimbingan kelas besarlintas kelas, guru bimbingan dan konseling atau konselor perlu menyusun RPL dan laporan pelaksanaan bimbingan kelas besar atau lintas kelas contoh format RPL bimbingan kelas besar atau lintas kelas dan laporan pelaksanaan bimbingan kelas besar atau lintas kelas terdapat pada Lampiran 11 dan 12. b. Tujuan Bimbingan kelas besarlintas kelas bertujuan memberikan pengalaman, wawasan, serta pemahaman yang menjadi kebutuhan peserta didikkonseli, baik dalam bidang perkembangan pribadi, sosial, belajar, maupun karir. + , - . - .65 c. Langkah 1 Pemetaan dan penetapan kegiatan bimbingan kelas besarlintas kelas didasarkan kepada kebutuhan peserta didikkonseli dalam menyesuaikan diri dan berperilaku sesuai dengan tuntutan lingkungan dan tahap perkembangan. 2 Penyusunan RPL bimbingan kelas besarlintas kelas, yang dilengkapi lembar kerja peserta didikkonseli. 3 Persiapan kelengkapan sarana, nara sumber, kepanitiaan, dan susunan acara bimbingan kelas besarlintas kelas. 4 Pelaksanaan bimbingan kelas besarlintas kelas. 5 Evaluasi bimbingan kelas besarlintas kelas dalam bentuk komitmen rencana perilaku peserta didikkonseli. 6 Tindak lanjut bimbingan kelas besarlintas kelas dalam bentuk monitoring kegiatan pembiasaan.

6. Konsultasi