Pilar Pendidikan Pilar Ekonomi

oleh CSR Corporate CSR unit Citeureup. Pelaksanaan kegiatan di masing-masing unit dilakukan secara mandiri ditiap lokasi melalui tahapan-tahapan program CSR yaitu perencanaan, pelaksanaan, evaluasi, hingga pelaporan. PT Indocement melakukan perencanaan bersama masyarakat di sekitar lokasi operasi masing- masing unit, serta dijalankan sesuai dengan kebijakan perusahaan. Perencanaan pelaksanaan program CSR ini, dilakukan dalam rapat triwulan yang bernama Bina Lingkungan Komunikasi Bilikom. Perencanaan kegiatan dalam satu tahun dilakukan saat Bilikom tahap pertama dilaksanakan. Sedangkan kegiatan Bilikom pada tahap berikutnya merupakan pemantauan kegiatan yang belum dan akan dilaksanakan. Kegiatan tersebut bermanfaat sebagai kontrol langsung perusahaan dalam menjalankan setiap kegiatan CSR, sehingga perusahaan juga dapat terus menyesuaikan kegiatannya dengan tujuan perusahaan. Selain disesuaikan dengan tujuan perusahaan, kegiatan CSR PT Indocement juga diselaraskan dengan program pemerintah, yang mana tercakup dalam program lima pilar, yaitu:

1. Pilar Pendidikan

Program yang dilaksanakan pada pilar ini berupaya untuk membantu meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia desa binaan di sekitar wilayah operasi perusahaan dengan menyediakan sarana dan prasarana pendidikan, antara lain pembangunan sekolah bersama Yayasan Indocement Yasmen dan renovasi bangunan sekolah SD, SMP, SMA di desa binaan. Selain itu pilar ini memiliki program beasiswa bagi siswa berPRestasi disetiap desa binaan, sebagai contoh sembilan orang siswa SMA dan SMP MTs di Desa Bantarjati. Disamping itu, PT Indocement juga menyelenggarakan pendidikan formal dengan memiliki dan mengelola dua buah SMP dan satu buah SMA di bogor, satu Kelompok Bermain Play Group, satu taman kanak-kanak, satu SLTP dan satu SMA di Tarjun, Kotabaru, Kalimantan selatan. Selain pendidikan formal, pilar pendidikan juga menyelenggarakan pelatihan-pelatihan bagi warga masyarakat desa binaan seperti, pelatihan keterampilan melalui SMI Sekolah Magang Indocement, pelatihan menjahit garment , pelatihan service elektronik, pelatihan peternak ayam petelor, dan pelatihan pembuatan aneka kue. Pemberian buku bacaan bagi perpustakaan mandiri juga rutin dilakukan, serta adanya bantuan sarana belajar bagi sekolah- sekolah di desa binaan seperti, buku, bangku, dan meja belajar. PT Indocement juga memberikan pembagaian dana anak asuh SD dan SMP MTs, SMA kelas 1,2, 3 sebanyak 50 orang di setiap desa binaan.

2. Pilar Ekonomi

Pilar ekonomi memiliki tujuan untuk memberdayakan masyarakat melalui pemberian modal usaha kepada pemilik Usaha Kecil Menengah UKM yang disesuaikan dengan potensi desa. Pemberian modal usaha pada program ini terbagi menjadi dua jalur, yang disesuaikan dengan besarnya usaha dan modal yang dibutuhkan. Program CSR Indocement memberikan dana bergulir bagi pemilik UKM yang membutuhkan dana maksimal lima juta rupiah. Sedangkan bagi UKM yang membutuhkan bantuan dana bergulir lebih dari batas, akan diserahakan pada pihak Bank Mandiri. Prosedur pemberian dana tersebut tetap didampingi oleh pihak Indocement, karena Indocement sebagai penjamin bahwa UKM tersebut akan mampu mengembalikan pinjamanya. Sebagai salah satu usaha yang dilakukan Indocement dalam menjaga keberlanjutan UKM tersebut, dilakukan pendampingan dan pemberian pelatihan kepada UKM yang sesuai dengan bidang usahanya. Saat ini UKM unggulan yang berada dibawah binaan Indocement antara lain peternakan ayam, konveksi, kerajinan, dan bengkel sepeda motor. Bentuk pelatihan yang baru dilaksanakan pada tahun 2010 adalah pelatihan membatik di atas kertas semen bekas, yang dijadikan aneka hiasan, salah satunya kotak tisu. UKM pembuat kotak tisu menggunakan kertas bekas semen yang telah di batik telah berjalan di Desa Gunungsari.

3. Pilar Kesehatan