Tingkat Perhatian Tokoh Masyarakat Desa Bantarjati

Berdasarkan Tabel 16, responden yang mencapai proses pencitraan baik sebanyak 33,33 persen. Kategori proses pencitraan baik, jika jumlah total skor dari tiap tahap pencitraan sebanyak 46 hingga 53. Kemudian responden yang mencapai proses pencitraan pada ketegori kurang baik sebanyak 63,33 persen. Responden yang proses pencitraan buruk hanya 1 orang. Hal ini menunjukkan bahwa proses pencitraan yang dirasakan oleh Tokoh Masyarakat Desa Bantarjati sudah cukup baik. Akan tetapi, proses pencitraan yang dicapai oleh responden mayoritas hanya mencapai kategori kurang baik, sedangkan untuk kategori responden dengan proses pencitraan baik hanya 10 orang. Menurut beberapa responden, perangkat desa tidak sepenuhnya mengetahui maksud dan tujuan terselenggaranya program secara jelas. Selain itu, masyarakat pada umumnya tidak mengenal program CSR yang diselenggarakan oleh Indocement, karena kurangnya informasi. Sehingga program Indocement yang terlaksana berdasakan lima pilar pembangunan kurang dikenal. Data mengenai jumlah responden berdasarkan tahapan pencitraan, dapat dilihat pada Tabel berikut.

7.1.1. Tingkat Perhatian Tokoh Masyarakat Desa Bantarjati

Tingkat Perhatian adalah sejauhmana perangkat Desa responden menyadari adanya implementasi program CSR. Tingkat Perhatian perangkat Desa Bantarjati dapat dilihat dari perhatian perangkat desa terhadap PRogram CSR PT Indocement. Data tersebut diambil dari hasil kuesioner yang dijawab oleh responden melalui wawancara langsung. Kuesioner diolah menggunakan teknik skoring yang dapat dilihat pada Tabel 17. Berdasarkan Tabel 17, didapat terlihat bahwa responden yang memiliki rentang nilai 17 hingga 20 dari total skor ini berjumlah 15 orang 50 dari total responden sebanyak 30 orang. Responden yang memiliki total skor pada interval 17 hingga 20 dikategorikan memililiki tingkat perhatian terhadap program tinggi. Selanjutnya, jumlah responden yang termasuk pada rentang total skor 13 hingga 16 sebanyak 14 orang 46, responden ini termasuk dalam kategori responden yang memilki tingkat perhatian pada program sedang. Terakhir, responden yang memiliki skor total paling rendah yaitu memiliki total skor di bawah 13 sebanyak 1 orang, responden ini dikategorikan pada tingkat perhatian rendah. Tabel 17. Jumlah dan Persentase Responden Menurut Tingkat Perhatian terhadap Program CSR PT Indocement, di Desa Bantarjati Tahun 2011 No. Tingkat Perhatian skor Jumlah N 1. Tinggi 17-20 15 50 2. Sedang 13-16 14 46,67 3. Rendah 9-12 1 3.33 Jumlah 30 100 Sebagian besar perangkat desa di Desa Bantarjati memiliki perhatian yang baik terhadap program CSR PT Indocement, jumlah responden yang mayoritas memiliki tingkat perhatian tinggi menjadi indikator bahwa program CSR PT Indocement mampu menarik perhatian warga Desa Bantarjati. Tingginya tingkat perhatian responden terhadap program CSR PT Indocement, dikarenakan perusahaan telah menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat sekitar telah dilaksanakan sejak awal PT Indocement berdiri. Hal tersebut selaras dengan hasil wawancara dengan informan. “ indocement udah lama ngasih bantuan ke masyarakat, kalo ga salah udah dari mulai indocement ada disini, sekitar tahun 1985. Bantuan yang diberikan Indocement banyak, mulai dari bantuan pembangunan jalan sampe ada bantuan ambulans untuk angkut jenazah buat warga yang ga bisa nyewa ambulans SHM.51 tahun” Perhatian masyarakat Desa Bantarjati terhadap program-program yang diberikan oleh PT Indocement sejak awal pelaksanaan program bantuan yang belum di maknai sebagai bentuk CSR. Pelaksanaan tanggung jawab perusahaan dilaksanakan sejak awal berdiri di kawasan Citeureup sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan. Sehingga perhatian warga masyarakat disekitar perusahaan khususnya Desa Bantarjati tinggi, karena program selalu dilaksanakan secara berkelanjutan dari tahun ke tahun.

7.1.2 Tingkat Pengertian Tokoh Masyarakat Desa Bantarjati