Tipe Penelitian Lokasi Penelitian Populasi

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Tipe Penelitian

Penelitian ini tergolong tipe penelitian deskriptif, yang bertujuan untuk menggambarkan atau mendeskripsikan obyek dan fenomena yang diteliti, termasuk didalamnya bagaiman unsur-unsur yang ada dalam variabel penelitian itu berinteraksi satu sama lain dan apa pula produk interaksi yang berlangsung Siagian, 2011: 52. Dalam jenis penelitian deskriptif, data yang dikumpulkan adalah berupa kata- kata, gambar dan bukan angka-angka. Dari hal tersebut, maka jelas bahwa penelitian deskriptif bersifat menggambarkan dan melukiskan sesuatu hal berupa gambar atau foto yang didapat dari data lapangan dan kemudian menjelaskannya dengan kata- kata. Melalui penelitian deskriptif ini, penulis menggambarkan tentang bagaimana keefektifan pelaksanaan program simpan pinjam perempuan program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perdesaan di kecamatan Bangun Purba Kabupaten Deli Serdang.

3.2 Lokasi Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan di Kecamatan Bangun Purba Kabupaten Deli Serdang, Provinsi Sumatera Utara. Alasan peneliti memilih lokasi penelitian ini karena kecamatan Bangun Purba ini merupakan wilayah yang ikut aktif dalam pelaksanaan program simpan pinjam perempuan program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perdesaan sampai tahun 2013 yang mana sebagian masyarakat dalam pengembangan usahanya dibantu oleh PNPM Mandiri Perdesaan yakni Simpan Pinjam Perempuan. Universitas Sumatera Utara

3.3 Populasi

Secara sederhana populasi dapat diartikan sebagai sekumpulan obyek, benda, peristiwa, ataupun individu yang akan dikaji dalam suatu penelitian. Berdasarkan pengertian ini dapat dipahami bahwa mengenal populasi termasuk langkah awal dan penting dalam proses penelitian Siagian, 2011: 155. Populasi dalam penelitian ini adalah 80 orang yang terdiri dari 8 kelompok simpan pinjam perempuan tahun anggaran 2011, yang masing-masing kelompok berjumlah 10 orang. Karena populasi kurang dari 100 maka penelitian ini termasuk penelitian sensus, dimana keseluruhan populasi akan diambil datanya untuk dianalisis.

3.4 Teknik Pengumpulan Data

Dokumen yang terkait

Efektivitas Simpan Pinjam Kelompok Perempuan (SPP) PNPM Mandiri Perdesaan di Desa Tigalingga Kecamatan Tigalingga Kabupaten Dairi

8 81 118

Pengaruh Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perdesaan (PNPM MP) Terhadap Kehidupan Sosial Ekonomi Masyarakat Di Desa Kampung Bilah Kecamatan Bilah Hilir Kabupaten Labuhan Batu

0 57 124

Sosialisasi Pemanfaatan Fasilitas Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri Perdesaan (Study Deskriptif di Desa Purbadolok, Kecamatan Doloksanggul, Kabupaten Humbanghasundutan)

4 63 111

Efektivitas Pelaksanaan Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Pedesaan ( Studi Kasus Irigasi Pertanian Di Desa Aritonang, Kecamatan Muara, Kabupaten Tapanuli Utara)

3 57 116

Efektivitas Pelaksanaan Kegiatan Simpan Pinjam Perempuan Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Pedesaan Di Desa Longkotan Kecamatan Silima Pungga-Pungga Kabupaten Dairi

2 64 128

Efektivitas Pelaksanaan Program Simpan Pinjam Perempuan Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perdesaan di Kecamatan Bangun Purba Kabupaten Deli Serdang

0 0 11

Efektivitas Pelaksanaan Program Simpan Pinjam Perempuan Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perdesaan di Kecamatan Bangun Purba Kabupaten Deli Serdang

0 0 40

Efektivitas Pelaksanaan Program Simpan Pinjam Perempuan Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perdesaan di Kecamatan Bangun Purba Kabupaten Deli Serdang

0 0 15

Efektivitas Pelaksanaan Program Simpan Pinjam Perempuan Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perdesaan di Kecamatan Bangun Purba Kabupaten Deli Serdang

0 0 2

Efektivitas Pelaksanaan Program Simpan Pinjam Perempuan Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perdesaan di Kecamatan Bangun Purba Kabupaten Deli Serdang

0 0 14