Hakikat IPA Pendekatan Paradigma Pedagogi Reflektif

22

2.1.5 Hakikat IPA

IPA adalah ilmu yang mempelajari tentang alam baik yang hidup maupun yang tak hidup, segala gejala-gejala yang terjadi. Dalam kehidupan ini, mempelajari IPA memanglah sangat penting agar mampu menggunakannya dalam kehidupan sehari-hari karena yang terkandung dalam pelajaran IPA tidak terlepas dari kegiatan sehari-hari dan alam di sekitar. IPA merupakan merupakan rumpun ilmu yang memiliki karakteristik khusus yaitu mempempelajari fenomena alam yang faktual factual, baik berupa kenyataan reality, atau kejadian event dan hubungan sebab akibat Wisudawati dan Eka, 2014: 22. Dalam buku Metodologi Pembelajaran IPA Wisudawati dan Eka, 2014: 22 Carin dan Sund 1993 mendefinisikan IPA sebagai “pengetahuan sistematis dan tersusun secara teratur, berlaku umum universal, dan berupa kumpulan data hasil observasi dan eksperimen”. Merujuk pada definisi tersebut maka IPA memiliki empat unsur utama yaitu. a Sikap: IPA memunculkan rasa ingin tahu tentang benda, fenomena alam, makhluk hidup, serta hubungan sebab akibat. Persoalan IPA dapat dipecahkan dengan menggunakan prosedur yang bersifat open ended. b Proses: proses pemecahan masalah pada IPA memungkinkan adanya prosedur yang runtut dan sistematis melalui metode ilmiah penyusunan hipotesis, perancangan eksperimen, evaluasi, pengukuran dan penarikan kesimpulan. c Produk: IPA menghasilkan produk berupa fakta, prinsip, teori, dan hukum. d Aplikasi: penerapan metode ilmiah dan konsep IPA dalam kehidupan sehari-hari. Berdasarkan paparan di atas peneliti menyimpulkan bahwa IPA merupakan ilmu yang mempelajari tentang segala sesuatu yang ada di alam dan 23 sebab akibat yang terjadi. IPA juga merupakan pengetahuan yang sistematis dan membutuhkan prosedur yang sistematis melalui metode ilmiah pada proses pemecahan masalah yang terjadi.

2.1.6 Pendekatan Paradigma Pedagogi Reflektif

Paradigma pedagogi reflektif PPR merupakan pola pikir paradigma=pola pikir dalam menumbuhkan pribadi siswa menjadi pribadi kritianikemanusiaan pedagogi reflektif sama dengan pendidikan kristianikemanusiaan tim Redaksi Kanisius, 2008: 39. Pedagogi adalah cara para pengajar mendampingi para siswa dalam pertumbuhan dan perkembangannya. Pedagogi meliputi pandangan hidup dan visi mengenai idealnya pribadi terpelajar. Hal itu memberi tujuan, incaran ke arah mana semua aspek tradisi pedidikan diarahkan Subagyo, 2014: 22. Pendekatan PPR salah satu bentuk dari pendidikan emansipatoris. PPR dalam membentuk kepribadian siswa yaitu dengan memberikan pengalaman akan suatu nilai kemanusian, kemudian siswa akan merefleksikan pengalaman yang terjadi atau telah terjadi dengan adanya pertanyaan-pertanyaan. Melalui pertanyaan juga siswa akan melakukan sesuatu atau aksi sesuai dengan apa yang telah di refleksikan. Melalui pola fikir diharapkan siswa mampu menjadi pribadi yang mandiri sehingga siswa tidak akan merasa terpaksa dalam melakukan sesuatu hal yang baik. Dan melalui refleksi siswa dapat menemukan acuan dalam melakukan atau membuat aksi. Pelaksanaan PPR ada lima unsur yaitu konteks, pengalaman, refleksi, aksi dan evaluasi dimana kelima unsur tersebut merupakan sebuah siklus. Akan tetapi, 24 PPR memiliki tiga unsur utama yaitu pengalaman, refleksi, dan aksi Suparno, 2015: 21. Konteks merupakan keadaan, situasi, atau lingkungan disekitar. Konteks untuk menumbuhkembangkan pendidikan antara lain: guru perlu menyemangati para pelajar agar memiliki nilai persaudaraan, solidaritas, penghargaan terhadap sesama, tanggung jawab, kerja keras, kasih kepentingan bersama, cinta lingkungan hidup, dan nilai-nilai lain semacam itu tim Redaksi Kanisius, 2015: 42. Pengalaman merupakan situasi yang diciptakan untuk menumbuhkan persaudaraan, solidaritas sehingga terjadi interaksi dan komunikasi yang intensif, ramah dan sopan, penuh tenggang rasa, dan akrab. Sering kali tidak mungkin guru menyediakan pengalaman secara langsung, pengalaman juga dapat tercipta secara tidak langsung seperti melalui membaca atau mempelajari suatu kejadian. Selanjutnya guru memberi sugesti agar siswa mempergunakan imajinasi mereka, mendengar cerita dari guru, melihat gambar sambil berimajinasi, bermain peran, atau melihat tayangan media tim Redaksi Kanisius, 2015: 42-43. Refleksi merupakan tindakan untuk mengambil dan meyakini makna nilai yang terkandung dalam pengalaman. Guru dapat memfasilitasi dengan pertanyaan-pertanyaan agar siswa terbantu untuk berefleksi. Dengan refleksi diharapkan agar siswa membentuk pribadi mereka sesuai dengan dilai yang terkandung dalam pengalamannya tim Redaksi Kanisius, 2015: 43-44. Aksi adalah tindakan memfasilitasi siswa agar terbantu untuk membangun niat dan bertindak sesuai dengan hasil refleksinya. Dengan membangun niat dan 25 berprilaku dari kemauan sendiri, siswa membentuk pribadi yang nantinya lama- kelamaan menjadi pejuang bagi nilai-nilai yang direfleksikannya tim Redaksi Kanisius, 2015: 44. Evaluasi merupakan cara untuk melihat sejauh mana materi yang disampaikan dapat diterima siswa. Berdasarkan paparan di atas peneliti menyimpulkan bahwa paradigma pedagogi reflektif ignansian mampu memberikan sebuah pembelajaran yang dapat membuat siswa memiliki pemikiran yang kritis, memiliki kepedulian terhadap lingkungan sekitarnya, siswa lama-kelamaan dapat memiliki pribadi yang lebih baik dari nilai-nilai yang direfleksikannya kemudian tercipta dalam aksi sebagai bentuk perwujudan pengalaman yang didapat serta apa yang telah direfleksikannya.

2.1.7 Pendidikan Emansipatoris

Dokumen yang terkait

Pengembangan modul pelajaran IPA kelas III berbasis paradigma pedagogi reflektif di SD Kanisius Kalasan.

1 1 104

Pengembangan modul cintai lingkungan sekitarmu menggunakan pendekatan paradigma pedagogi reflektif untuk siswa kelas III B SD Negeri Petinggen Yogyakarta.

1 4 135

Pengembangan modul IPA ``Ayo Cinta Lingkungan`` untuk siswa kelas III SDN Babarsari Yogyakarta menggunakan pendekatan paradigma pedagogi reflektif.

0 0 2

Pengembangan perangkat pembelajaran dan modul materi pelestarian sumber daya alam berdasarkan pendekatan paradigma pedagogi reflektif untuk siswa kelas IV A SD Negeri Jetis 1 Yogyakarta.

0 3 168

Pengembangan perangkat pembelajaran matematika menggunakan paradigma pedagogi reflektif yang mengakomodasi group investigation di kelas VIII SMP Negeri 1 Yogyakarta.

0 0 2

Pengembangan modul cintai lingkungan sekitarmu menggunakan pendekatan paradigma pedagogi reflektif untuk siswa kelas III B SD Negeri Petinggen Yogyakarta

0 1 133

Pengembangan modul IPA ``Ayo Cinta Lingkungan`` untuk siswa kelas III SDN Babarsari Yogyakarta menggunakan pendekatan paradigma pedagogi reflektif

1 1 129

Pengembangan perangkat dan modul pembelajaran materi menghemat air berdasarkan pendekatan paradigma pedagogi reflektif untuk siswa kelas IIIA SD Negeri Petinggen Yogyakarta

1 9 131

Pengembangan perangkat dan modul pembelajaran menghemat energi listrik berdasarkan pendekatan paradigma pedagogi reflektif untuk siswa kelas III A SDN Petinggen Yogyakarta

0 1 159

Pengembangan perangkat pembelajaran dan modul materi pelestarian sumber daya alam berdasarkan pendekatan paradigma pedagogi reflektif untuk siswa kelas IV A SD Negeri Jetis 1 Yogyakarta

0 9 166