Gaya Belajar Auditorial Auditory Learners

22 menjadi target pembelajaran. Kegiatan pengulangan dapat diberikan di dalam kelas mau pun dengan pengkondisian di luar kelas. Selain itu, pembelajaran penjas harus dapat merangkul tipe pebelajar auditori dan visual. Oleh karenanya, pemilihan media pembelajaran yang tepat seperti pemanfaatan gambar-gambar, video, film, dan sebagainya sangat diperlukan untuk membuat tujuan pembelajaran penjas dapat tercapai. Dalam penelitian ini, digunakan media video pembelajaran yang diberikan kepada siswa melalui pembelajaran terbimbing untuk membantu memfasilitasi seluruh tipe pebelajar, baik tipe visual, auditori, mau pun kinestetik.

2.1.6 Teori Pembelajaran

Istilah pembelajaran berhubungan erat dengan pengertian belajar dan mengajar karena belajar, mengajar dan pembelajaran terjadi bersama-sama. Menurut Gagne dan Briggs 1979:3 dalam Trianto 2010: 16, instruction atau pembelajaran ini adalah suatu sistem yang bertujuan untuk membantu proses belajar siswa, yang berisi serangkaian peristiwa yang dirancang, disusun sedemikian rupa untuk mempengaruhi dan mendukung terjadinya proses belajar internal siswa. Menurut Trianto 2010: 17 pembelajaran merupakan aspek kegiatan manusia yang kompleks, yang tidak sepenuhnya dapat dijelaskan. Pembelajaran secara simpel dapat diartikan sebagai produk interaksi berkelanjutan antara pengembangan dan pengalaman hidup. Sedangkan dalam makna yang lebih kompleks pembelajaran hakikatnya dalah usaha sadar dari seorang guru untuk membelajarkan siswanya dalam rangka mencapai tujuan yang diharapkan. 23 Berdasarkan kedua makna tersebut dapat disimpulkan bahwa dapat terlihat jelas pembelajaran merupakan interaksi dua arah dari seorang guru dan peserta didik, dimana antara keduannya terjadi komunikasi yang intens dan terarah menuju pada suatu target yang telah ditetapkan sebelumnya. Dalam konteks pembelajaran, diperlukan kurikulum atau pengetahuan apa yang diinginkan siswa dan bagaimana cara yang efektif untuk mendapatkannya. Alur proses pembelajaran tersebut dapat dilihar dalam gambar arus proses pembelajaran sebagai berikut: Gambar 2.1 Alur proses pengembangan pembelajaran Berdasarkan gambar diatas diketahui bahwa pengembangan dan pengalaman belajar saling mempengaruhi. Antara proses pengembangan dan pangalaman belajar terdapat kurikulum, strategi dan metodelogi pembelajaran. Oleh karena itu dapat disimpulkan bahwa di dalam proses pembelajaran, strategi pembelajaran sangat mempengaruhi proses pembelajaran sehingga dalam memilih strategi apa yang ingin digunakan guru harus memperhatikan metode apa yang sesuai dengan PENGEMBANGAN PENGALAMAN • kurikulum • strategi • metodelogi pembelajaran