Desain Penelitian Tempat dan Waktu Penelitian

41 IHSG = P x Q Nd X 100 Dimana: P = Harga saham di pasar reguler, Q = Bobot atau jumlah masing-masing saham, Nd = Nilai dasar, yaitu nilai yang dibentuk berdasarkan jumlah saham yang tercatat dalam suatu waktu.

D. Populasi dan Sampel

1. Populasi

Populasi adalah keseluruhan objek penelitian Arikunto, 2002: 108. Menurut Tarmudji 1988: 9, populasi adalah suatu keseluruhan yang harus diperhatikan atau dibicarakan agar diperoleh informasi atau data. Populasi harus dirumuskan dengan jelas agar permasalahan yang diteliti tidak menyimpang dari batasan sehingga kesimpulan yang diperoleh akan berlaku pada keseluruhan populasi yang dirumuskan. Populasi dalam penelitian ini adalah semua reksadana yang efektif yang terdaftar di BAPEPAM-LK selama periode Januari 2012 hingga Desember 2014.

2. Sampel

Sampel adalah sebagian atau wakil populasi yang diteliti Arikunto, 2002: 109. Menurut Tarmudji 1988: 9, sampel adalah sebagian populasi yang digunakan sebagai dasar untuk membuat kesimpulan umum. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah purposive sampling yaitu data yang dipilih berdasarkan kriteria-kriteria 42 tertentu yang sesuai dengan tujuan penelitian. Adapun kriteria-kriteria pemilihan sampel yang ditetapkan dalam penelitian ini adalah: a Reksadana saham terdaftar di BAPEPAM-LK selama tahun 2012- 2014. b Reksadana saham harus memiliki tanggal efektif sebelum periode penelitian, yaitu Januari 2012 dan berakhir pada Desember 2014. c Reksadana saham masih aktif dan dikelola oleh manajer investasi masing-masing. d Reksadana saham yang dipilih memiliki ketersediaan data yang dibutuhkan selama periode 2012-2014.

E. Jenis Data dan Teknik Pengumpulan Data

Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dari BAPEPAM-LK tahun 2012-2014. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan metode dokumentasi, yaitu dengan mencatat atau mengumpulkan data yang tercantum pada Pusat Informasi Reksa Dana BAPEPAM-LK yang diakses melalui situs www.bapepam.go.id, situs aria.bapepam.go.id, situs www.bi.go.id, serta dari masing-masing Manajer Investasi yang berupa data prospektus reksadana yang aktif di BAPEPAM- LK tahun 2012-2014.