Lokasi dan Waktu Penelitian Jenis dan Sumber Data Penelitian Metode Pengumpulan Data

3.2. Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilakukan di Pusat Konservasi Tumbuhan PKT Kebun Raya Bogor-LIPI yang beralamatkan di Jl. Ir. H. Djuanda no.13 Bogor. Pemilihan tempat lokasi ini dilakukan secara sengaja purposive. Penelitian ini dilaksanakan selama 3 bulan, yaitu bulan Agustus 2012 sampai bulan Oktober 2012.

3.3. Jenis dan Sumber Data Penelitian

Jenis data dalam penelitian merupakan data-data yang diperlukan untuk membahas suatu masalah penelitian, baik diperoleh secara langsung ataupun tidak langsung. Data yang digunakan dalam penelitian berupa data primer dan data sekunder. 1. Data Primer Data primer adalah data yang diperoleh secara langsung dari PKT Kebun Raya Bogor-LIPI. Data primer tersebut meliputi pengisian kuesioner oleh pegawai PKT Kebun Raya Bogor-LIPI sebagai responden penelitian dan wawancara baik kepada pegawai pada Subbag Kepegawaian maupun responden penelitian. 2. Data Sekunder Data sekunder adalah data yang tidak diperoleh dari sumbernya langsung. Data sekunder tersebut dapat berasal dari literatur, kepustakaan, penelitian terdahulu yang berkaitan dengan rotasi jabatan dan prestasi kerja pegawai, dan dokumen-dokumen yang terdapat pada Subbag kepegawaian PKT Kebun Raya Bogor-LIPI.

3.4. Metode Pengumpulan Data

Metode pengumpulan data yang digunakan untuk memperoleh hasil penelitian yang baik, sehingga analisis tidak menyimpang dari tujuan yang telah ditentukan adalah sebagai berikut: 1. Wawancara Wawancara merupakan suatu cara untuk mengumpulkan data penelitian secara langsung dan mendalam dengan cara berkomunikasi berbicara dan tatap muka secara langsung dengan pihak yang dianggap kompeten dan mengetahui seluk beluk permasalahan penelitian yang terjadi pada objek penelitian. Wawancara dilakukan dengan cara bertanya kepada pegawai PKT Kebun Raya Bogor-LIPI mengenai permasalahan pelaksanaan, pertimbangan, hambatan dan cara penilaian prestasi kerja pegawai dalam melaksanakan rotasi jabatan. 2. Kuesioner Kuesioner dilakukan dengan cara menyebarkan daftar pertanyaan dan pertanyaan tertulis kepada responden. Responden lalu memilih alternatif jawaban yang telah disediakan dengan menandai masing-masing alternatif jawaban yang paling sesuai dengan keadaan sebenarnya. Kuesioner penelitian ini mengemukakan beberapa pertanyaan yang mencerminkan pengukuran indikator dari variabel X rotasi jabatan dan variabel Y prestasi kerja pegawai. 3. Dokumentasi Cara memperoleh data dengan mencari dan mempelajari data yang berasal dari catatan dan dokumen yang telah dimiliki perusahaan yang dianggap penting dan menunjang penelitian. Dokumen tersebut dapat berupa peraturan, kebijakan, sejarah, daftar absensi, daftar pegawai dan lain-lain.

3.5. Teknik Pengambilan Sampel