IV. DESKRIPSI DAERAH PENELITIAN
4.1. Gambaran Umum Kabupaten Musi Rawas
Karakteristik Umum Wilayah Kabupaten Musi Rawas
Sesuai dengan Peraturan Pemerintah Daerah Kabupaten Musi Rawas nomor 18 tahun 2000 tentang Pembentukan Lima Kecamatan di Wilayah Kabupaten
Musi Rawas dan Undang-Undang Republik Indonesia nomor 7 tahun 2001 tentang pembentukan kota Lubuk Linggau, Kabupaten Musi Rawas memiliki
wilayah administrasi kecamatan sebanyak 17 kecamatan yaitu Kecamatan Rawas Ulu, Ulu Rawas, Rupit, BKL Ulu, Selangit, Muara Beliti, Tugumulyo, Jayaloka,
Muara Kelingi, Muara Lakitan, Megang Sakti, Rawas Ilir, Karang Dapo, Karang Jaya, Purwodadi, BTS Ulu dan Nibung.
Wilayah kabupaten Musi Rawas yang terletak di bagian barat Propinsi Sumatera Selatan, dengan batas-batas sebagai berikut:
• Sebelah Utara dengan Propinsi Jambi
• Sebelah Selatan dengan Kabupaten Lahat
• Sebelah Barat dengan Propinsi Bengkulu
• Sebelah Timur dengan Kabupaten Musi Banyu Asin dan Kabupaten
Muara Enim Secara geografis Kabupaten Musi Rawas terletak pada 102
O
– 103
O
45’ Bujur Timur dan 2
O
– 3
O
40’ Lintang Selatan dengan ketinggian 129 meter diatas
permukaan laut. Kabupaten Musi Rawas dengan luas 20.837 Km
2
sebagaian besar bertopografi relatif datar sampai berombak dengan kelerengan 0 sampai 15 .
Jenis tanah aluvial coklat kekuningan, assosiasi podsolik coklat, latosol coklat kemerahan dan podsolik coklat kekuningan yang terbentuk dari formasi
Palembang. Kabupaten Musi Rawas mempunyai iklim tropis dan termasuk tipe iklim A dengan curah hujan 2000-3000 mmtahun, jarang dijumpai bulan kering.
Di Kabupaten Musi Rawas banyak terdapat sungai-sungai besar yang dapat dilayari, kebanyakan sungai-sungai tersebut bermata air di Bukit Barisan. Sungai-
sungai besar di Kabupeten Musi Rawas adalah Sungai Rawas, Sungai Lakitan,
Sungai Kelingi, Sungai Rupit, Sungai Beliti dan Sungai Musi. Sebagian wilayah Musi Rawas masih merupakan hutan, oleh karena itu masih banyak dijumpai jenis
–janis kayu hutan seperti Merawan, Sungkai, Merbau, Kolim dan Pulai.
Kependudukan
Kabupaten Musi Rawas merupakan salah satu kabupaten di Propinsi Sumatera Selatan mempunyai jumlah penduduk 456.228 jiwa yang terdiri dari penduduk
laki-laki sebanyak 219.674 Jiwa dan perempuan sebanyak 236.581 jiwa. Apabila dibandingkan dengan luas wilayah kabupaten, tingkat kepadatan penduduknya
sebesar 22 jiwakm
2
. Rincian jumlah penduduk Kabupaten Musi Rawas per kecamatan disajikan pada Tabel 1.
Tabel 1. Sebaran Penduduk Kabupaten Musi Rawas Menurut Jenis Kelamin Luas
Wilayah Jumlah penduduk
Kepadatan Kecamatan
km
2
Laki-laki Perempuan jumlah
Penduduk 1.
Rawas Ulu 1,187
13,091 15,091
28,182 24
2. Ulu Rawas
1,291 4,575
5,227 9,802
8 3.
Rupit 4,241
10,472 15,776
26,248 6
4. BKL Ulu
1,150 20,411
20,977 41,388
36 5.
Selangit 1,025
8,362 7,633
15,995 16
6. Muara Beliti
1,330 13,229
17,384 30,613
23 7.
Tugumullyo 207
18,778 19,257
38,035 184
8. Jayaloka
408 10,084
12,765 22,849
56 9.
Muara Kelingi 1,300
27,642 24,207
51,849 40
10. Muara lakitan 4,369
13,205 18,487
31,692 7
11. MegangSakti 940
20,132 23,928
44,060 47
12. Rawas Ilir 1,129
11,745 9,312
21,057 19
13. Karang Dapo 398
8,136 7,942
16,078 40
14. Karang Jaya 328
13,230 11,966
25,196 77
15. Purwodadi 41
6,595 7,028
13,623 332
16. BTS Ulu 758
12,524 9,444
21,968 29
17. Nibung 735
7,436 10,157
17,593 24
Jumlah 20,837
219,647 236,581
456,228 22
Adapun besarnya angka ketergantungan sebesar 40,09 persen, artinya bahwa dari 100 orang penduduk usia produktif 15-60 tahun menanggung 40 orang usia non
produktif.
4.2. Gambaran Lokasi Penelitian