Potensi lestari Kondisi Umum PPN Prigi

Gambar 12 Produksi, upaya E dan CPUE standar.

4.2.3 Potensi lestari

Analisis potensi menggunakan model pendekatan Equilibrium Schaefer, karena setelah dilakukan validasi diperoleh nilai rata-rata hasil validasi model terendah 0,21 dibandingkan dengan model yang lainnya Tabel 6. Tabel 6 Pendekatan 5 model surplus produksi Rata-rata produksi hasil tangkapan aktual rumpon pada tahun 2005 sampai 2009 sebesar 1498,83 ton, dengan rata-rata jumlah upaya penangkapan setelah standarisasi sebanyak 86 unit armada. Dengan menggunakan perhitungan surplus produksi model equilibrium schaefer, diperoleh rata-rata produksi hasil tangkapan sebesar 1498,83 ton dengan nilai rata-rata validasi sebesar 0,214 Tabel 7. Tabel 7 Validasi model equilibrium schaefer Tahun C – aktual E - std C- dugaan Validasi 2005 2483 58,76 2329,30 0,06 2006 1423 84,84 1716,50 0,21 2007 1101 90,60 1445,08 0,31 2008 1246 102,88 700,59 0,44 2009 1241,14 93,26 1302,67 0,50 Rata-rata 1498,83 86,07 1498,83 0,21 Hasil perhitungan dengan model ini diperoleh nilai upaya maksimum lestari rumpon E M sy sebesar 56 unit armada per-tahun dengan nilai hasil tangkapan lestari C M sy sebesar 2.334,9 ton per-tahun. Kurva hubungan antara produksi catch, upaya penangkapan effort dan hasil tangkapan per-upaya cpue menunjukkan pada tahun 2005 sampai 2009 hasil tangkapan terus menurun seiring dengan pertambahan upaya penangkapan Gambar 13. Gambar 13. Kurva produksi lestari dan upaya penangkapan di rumpon. Hasil analisis potensi dari armada penangkapan untuk jenis ikan tuna dan cakalang di PPN Prigi setelah dilakukan validasi diperoleh hasil yang terbaik untuk tuna adalah model Disequilibrium schaefer, dengan nilai rata-rata hasil validasi model terendah 0,33, cakalang model Equilibrium schaefer, dengan nilai rata-rata hasil validasi model terendah 0,32 Tabel 8. Tabel 8 Validasi model jenis ikan dominan Jenis Model C-aktual E-std C-dugaan Validasi Tuna Disequilibrium schaefer 633,72 82,80 547,46 0,33 Cakalang Equilibrium schaefer 985,96 120,46 985,96 0,32 Nilai upaya maksimum lestari jenis tuna E M sy sebesar 49 unit armada per-tahun dengan nilai hasil tangkapan lestari C M sy sebesar 1198,62 ton per- tahun. Kurva hubungan antara produksi catch dan upaya penangkapan effort untuk jenis tuna menunjukkan hasil tangkapan terus mengalami penurunan seiring dengan pertambahan upaya penangkapan Gambar 14a. Nilai upaya maksimum lestari untuk jenis cakalang E M sy sebesar 108 unit armada per-tahun dengan nilai hasil tangkapan lestari C M sy sebesar 1089,90 ton per-tahun. Kurva hubungan antara produksi catch dan upaya penangkapan effort pada tahun 2005 dan 2006 menunjukkan hasil tangkapan melebihi nilai maksimum dan pada tahun 2007 sampai 2009 menunjukkan hasil tangkapan yang menurun dengan upaya yang melebihi batas upaya maksimum Gambar 14b. Gambar 14 Kurva produksi lestari dan upaya penangkapan ikan dominan. 4.3 Aspek Teknis Penangkapan Ikan Pada awal penggunaan rumpon oleh nelayan Prigi, alat tangkap yang melakukan operasi di sekitar rumpon adalah jenis armada pancing tonda. Seiring dengan berjalannya penggunaan rumpon, nelayan jaring insang melakukan perubahan taktik penangkapannya mengikuti operasional armada tonda.

4.3.1 Armada penangkapan ikan