Sebaran kelas resiko kebakaran hutan dan lahan

80 demikian maka kegiatan tebang, tebas dan bakar menjadi hal umum di areal APL. Setelah APL, areal eks HPH merupakan wilayah dengan persentase luas tingkat kerawanan dengan kategori sedang dan tinggi yang cukup tinggi. Eks HPH merupakan daerah yang open access dimana secara de jure kepemilikan lahan dikuasai oleh pemerintah karena konsesi HPH sudah habis masa berlakunya. Namun secara de facto di lapangan, keberadaannya seperti tidak “bertuan”. Keadaan seperti ini menjadikan daerah rawan kebakaran pada Eks HPH menjadi lebih rentan terhadap bahaya kebakaran. Peta kerawanan kebakaran hutan dan lahan model Z2 menunjukkan bahwa areal dengan kerawanan tinggi berada di lahan gambut seluas 199.917 Ha atau 11,41 dari luas areal gambut. Sedangkan areal dengan kerawanan tinggi berada di lahan bukan gambut seluas 12.974.671 atau 29,23 dari luas areal bukan gambut. Kondisi ini sebenarnya cukup baik di mana hanya 11,41 dari luas gambut yang masuk dalam kelas kerawanan tinggi dibandingkan dengan areal bukan gambut yang 29,23 arealnya masuk dalam kelas kerawanan tinggi. Meskipun demikian, penanganan kegiatan pencegahan di lahan gambut perlu diprioritaskan terutama dalam hal mempertahankan kondisi lahan gambut dan tutupan hutan di atasnya.

3. Sebaran kelas resiko kebakaran hutan dan lahan

Peta kerawanan kebakaran hutan dan lahan yang dibangun dengan model Z2, perlu dilengkapi dengan peta sebaran resiko untuk memberikan informasi tambahan bagi pengambil kebijakan dalam menentukan upaya-upaya prioritas pencegahan kebakaran hutan dan lahan. Hal ini disebabkan informasi mengenai daerah dengan kategori kerawanan tinggi belum menggambarkan tingkat resiko dari wilayah tersebut. Untuk mendapatkan sebaran kelas resiko kebakaran hutan dan lahan maka dilakukan operasi spasial yaitu dengan melakukan overlay antara peta kerawanan kebakaran hutan dan lahan yang terbangun model Z2 dengan pengelompok kelas penutupan lahan berdasarkan nilai kerugiannya. Adapun tipe penutupan lahan dikelompokkan seperti yang ditunjukkan Tabel 38. 81 Tabel 38. Pembagian kelas resiko kebakaran hutan dan lahan Kelas Kerawanan Kelompok Pentupan Lahan I II III Rendah Sedang Tinggi Sangat Rendah Rendah Sedang Rendah Sedang Tinggi Sedang Tinggi Sangat Tinggi Catatan : 1 Kelompok penutupan lahan I terdiri dari tanah kosong, semak belukar 2 Kelompok penutupan lahan II terdiri dari pemukiman, sawah, perkebunan, pertanian lahan kering 3 Kelompok penutupan lahan III terdiri dari hutan mangrove, hutan lahan kering dan hutan rawa Pembagian kelompok penutupan lahan didasarkan pada resiko nilai potensi kerugian yang diderita oleh jenis tutupan lahan baik ditinjau dari aspek ekonomi maupun ekologi. Untuk kelompok penutupan lahan I, kerugian yang diderita akibat kebakaran di tanah kosong atau semak belukar memiliki nilai terkecil. Kelompok penutupan lahan II memiliki ciri kerugian yang bersifat ekonomi. Kerugian yang diderita lebih besar dibandingkan dengan kelompok penutupan lahan I karena apabila terjadi kebakaran di areal tersebut, nilai kerugian terutama nilai ekonomi yang diderita cukup besar. Misalnya apabila terjadi kebakaran di lahan perkebunan atau sawah, maka ada kerugian ekonomi yang cukup besar di sana. Sedangkan untuk kelompok penutupan lahan III, ciri yang paling dominan adalah adanya resiko kerugian yang cukup besar baik ditinjau dari segi ekonomi maupun ekologi. Jenis tutupan lahan kelompok ini biasa berupa vegetasi berhutan yang memiliki nilai ekonomi baik berupa kayu maupun nilai ekologi yang tinggi untuk mendukung kehidupan manusia maupun ekosistemnya. Tabel 39. Luas sebaran kelas resiko kebakaran hutan dan lahan di Kalimatan Barat Tingkat Resiko Luas Ha Sangat Rendah Rendah Sedang Tinggi Sangat Tinggi 169.141 1.158.187 6.510.004 6.746.877 142.074 1,15 7,86 44,21 45,82 0,92 Total 14.726.283 100 82 Berdasarkan Tabel 39, tingkat resiko tinggi memiliki wilayah terluas dengan persentase 45,82 6.746.877 Ha disusul oleh tingkat resiko sedang dengan persentase 44,21 6.510.004 Ha. Untuk wilayah dengan tingkat resiko sangat tinggi memiliki luas yang sangat kecil dengan persentase luasnya hanya 0,92 142.074 Ha. Selain tingkat kerawanan, pengambilan kebijakan pencegahan juga perlu mempertimbangkan tingkat resiko berdasarkan nilai kerugian yang diderita oleh suatu wilayah apabila terjadi kebakaran hutan dan lahan sehingga menjadi informasi penting dalam menentukan prioritas pencegahan kebakaran hutan dan lahan. . 8 3 Gambar 39 Peta sebaran resiko kebakaran hutan dan lahan Kalimantan Barat

V. SIMPULAN DAN SARAN

A. Simpulan

1. Faktor utama penyebab terjadinya kebakaran hutan dan lahan di Kalimantan Barat adalah a faktor aktivitas manusia yang dipengaruhi oleh jarak terhadap kota x 1 , jarak terhadap jalan x 4 , penggunaan lahan x 5 dan b faktor biofisik yang dipengaruhi oleh tutupan lahan x 6 dan jumlah curah hujan x 8 . Faktor aktivitas manusia memiliki bobot 58,2 sedangkan faktor biofisik memiliki bobot 41,8 . 2. Model matematis tingkat kerawanan hutan dan lahan di Kalimantan Barat adalah y = 0,000000225x 3 - 0,0002x + 0,003841. Model yang disusun oleh faktor jarak terhadap jalan, tutupan lahan, jarak terhadap kota, jumlah curah hujan dan penggunaan lahan memiliki koefisien determinasi yang cukup 65,7, dan dapat digunakan untuk menduga kepadatan hotspot per km 2 . 3. Model Z1 dengan 3 kelas kerawanan memiliki akurasi 37,18 sedangkan model Z1 dengan 5 kelas kerawanan memiliki akurasi 20,26. Untuk model Z2 dengan 5 kelas kerawanan memiliki akurasi 45,58 sedangkan model Z2 dengan 3 kelas kerawanan memiliki tingkat akurasi yang paling baik yaitu 71,82. 4. Bobot tertinggi untuk faktor penyebab kebakaran hutan dan lahan dimiliki oleh faktor tutupan lahan, penggunaan lahan dan jarak dari jalan yang masing-masing bernilai 36,5, 29,4 dan 15,29 . 5. Berdasarkan pemetaan zona kerawanan kerawanan kebakaran hutan dan lahan di Provinsi Kalimantan Barat model Z2, daerah terluas untuk kategori kerawanan tinggi terletak pada Kabupaten Sanggau dengan luas 680.142 Ha disusul kemudian oleh Kabupaten Ketapang 567.097 Ha dan Kabupaten Sintang 522.032 Ha. Ditinjau dari jenis penggunaan lahannya, APL memiliki persentase luas areal untuk tingkat kerawanan tinggi sebesar 66,56 2.656.986 Ha dan eks HPH sebesar 16,65 664.860 Ha. 6. Wilayah berdasarkan tingkat resiko dibagi menjadi lima kelas resiko yaitu resiko sangat tinggi, tinggi, sedang, rendah dan sangat rendah. Wilayah dengan tingkat resiko tinggi memiliki luas 6.746.877 Ha 45,82 dan