192 maksud ayah baik dan dia benar,” ujar Rona mantap. Lalu kini apa lagikah
keinginan mereka yang belum terkabul? Ingin mengunjungi dan bertemu langsung dengan orang Indian di tempat
asalnya. Rasanya tidak lucu kalau kami membuat barang-barang suku Indian tapi tidak pernah sekalipun bertemu orangnya atau ke tempatnya. Keinginan lain
adalah mendaftarkan hak paten karya-karya asli mereka yang sudah lebih tiga tahun dipasarkan.
.
2. Banyak Jalan Menuju Sukses
Sukses dapat dikatakan sebagai sebuah keadaan di mana seseorang berhasil melewati atau menyelesaikan suatu tugas tertentu. Sukses belajar berarti
menguasai atau menyelesaikan tugas dalam belajar. Coba kita ingat kembali pada waktu kita belajar bersepeda. Pada awalnya
kita dibimbing bagaimana caranya memegang kemudi, mengayuh pedal, menjaga keseimbangan agar tetap dapat berjalan tanpa terjatuh dan lain sebagainya. Pada
awalnya orang tua akan membantu dengan cara memegangi bagian dari sepeda, karena pada saat itu kita masih belum mampu mengendalikan dengan baik.
Sedikit demi sedikit, bantuan akan dikurangi sehingga akhirnya dilepas sama sekali. Di tengah-tengah proses belajar bersepeda ini kita tidak jarang terjatuh.
Namun kita tidak pernah jera dan berusaha untuk mencoba, mencoba dan mencoba lagi. Hingga akhirnya ketrampilan bersepeda ini dapat dikuasai dengan
baik. Dapatkah kita menyebut keberhasilan belajar mengendarai sepeda ini sebagai sebuah kesuksesan?
Diskusikan dengan temanmu:
1. Pelajaran apa yang bisa kita petik dari kisah sukses ketiga anak yang masih
sangat muda tersebut? 2.
Apa pula yang bisa kamu tiru dari mereka bertiga? Tugas
193 Pendidikan yang ditempuh semenjak taman kanak-kanak, sekolah dasar,
sekolah menengah, hingga perguruan tinggi sebetulnya adalah ajang pembelajaran meraih kesuksesan. Tetapi apakah setiap orang mampu memanfaatkan peluang
untuk sukses? Bila kesuksesan itu diawali dengan belajar, apakah kita dapat menjadi seorang yang sukses? Kriteria seperti apakah yang dibutuhkan untuk
menjadi seseorang yang disebut sukses? Orang sukses adalah orang yang tidak jemu-jemu untuk mempelajari sesuatu yang belum dikuasainya. Bila hal yang
dipelajari itu akhirnya dapat dikuasai, maka dapat dikatakan bahwa proses belajar itu berhasil atau sukses. Nah, sesungguhnya sukses itu adalah harapan setiap
orang. Apa benar demikian? Untuk menjadi orang sukses, tentu saja membutuhkan ketrampilan sukses. Apa ketrampilan sukses itu? Ketrampilan
untuk sukses meliputi hal-hal berikut ini: a.
Living Skills. Living skills adalah ketrampilan yang dibutuhkan untuk
beradaptasi dalam kehidupan sehari-hari. Ketrampilan ini sangat menentukan apakah seorang siswa dapat menjadi sukses atau tidak.
b. Learning Skills. Learning skills
adalah ketrampilan yang digunakan agar kita selalu dapat mengembangkan diri melalui proses belajar yang berkelanjutan.
Dengan pengenalan dan penguasaan learning skills yang tepat, kita dapat melakukan aktivitas belajar atau bahkan dapat menciptakan lingkungan belajar
yang kondusif. c.
Thinking Skills. Thinking skills adalah ketrampilan yang dibutuhkan pada saat
kita berpikir untuk memecahkan masalah dalam kehidupan sehari-hari. Selanjutnya apa saja ciri seorang yang dapat dikategorikan sebagai
pembelajar sukses akan dibahas pada uraian berikut ini. Dengan demikian kita dapat memperoleh gambaran lebih jelas mengenai arah ke mana kita hendak
menuju, bagaimana teknik mencapainya serta tindakan apa yang perlu kita lakukan untuk mencapai tujuan tersebut.
194
3. Empat Resep Menuju Sukses a. Jujur