Bahasa dalam penulisan modul

29 f Lembar kerja praktik g Tindak lanjut feedback i Evaluasi 1 Tes kognitif 2 Tes psikomotor 3 Penilaian sikap 4 Pedoman penilaian 5 Batas waktu yang telah ditetapkan 6 Tindak lanjutumpan balik feedback 7 Harapan j Kunci jawaban k Daftar pustaka

f. Bahasa dalam penulisan modul

Proses pembelajaran yang baik perlu diperhatikan penggunaan bahasa yang baik dan benar serta mudah dipahami peserta didik. Oleh karena itu dalam penulisan modul penggunaan bahasa perlu diperhatikan. sebagaimana telah dijelaskan oleh Sukiman 2012:140-141, bahwa modul sebagai bahan ajar untuk belajar mandiri, maka bahasa yang digunakan sebaiknya : 1 Bahasa yang digunakan dalam modul harus menggunakan bahasa yang baik dan benar 2 Setiap paragraf hanya terdiri atas satu ide pokok atau gagasan pikiran. Ide pokok tertuang dalam kalimat utama. 3 Modul ditulis menggunakan bahasa percakapan bersahabat, komunikatif. 30 4 Gunakan sapaan akrab yang menyentuh secara pribadi, sehingga pesan-pesan dalam modul dapat mudah dimengerti oleh siswa. 5 Pilih kalimat sederhana, pendek, tidak beranak cucu 6 Hindari kalimat pasif dan negatif ganda. Sedangkan menurut Daryanto 2013:47-48, bahasa dalam penulisan modul harus memperhatikan hal-hal berikut : 1 Gaya bahasa percakapan Gaya bahasa yang digunakan dalam penulisan modul, gunakanlah gaya bahasa percakapan. 2 Tata bahasa sederhana Gunakan kalimat-kalimat sederhana, kalimat tunggal, pendek-pendek tidak beranak cucu, namun dalam konteks tertentu kalimat panjang tetap diperlukan, yang terpenting kalimat-kalimat yang digunakan harus dirakit secara logis, teratur, dan mencerminkan pikiran yang teratur. 3 Penyusunan paragraf Paragraf yang ditulis, hendaknya mengarah pada suatu uraian, menuju pada suatu pokok pikiran yang dikandung oleh kalimat utama atau kalimat inti pada suatu paragraf, dan mengandung kunci gagasan atau ide. Berdasarkan pendapat tentang bahasa penulisan dalam modul tersebut dapat disimpulkan bahwa bahasa penulisan dalam modul harus memenuhi hal-hal sebagai berikut : 1 Bahasa yang digunakan dalam modul harus menggunakan bahasa yang baik dan benar 2 Bahasa yang digunakan sesuai dengan tingkat intelektual siswa 31 3 Setiap paragraf hanya terdiri atas satu ide pokok atau gagasan pikiran. Ide pokok tertuang dalam kalimat utama. 4 Modul ditulis menggunakan bahasa percakapan bersahabat, komunikatif. 5 Gunakana sapaan akrab yang menyentuh secara pribadi. Sehingga pesan-pesan dalam modul dapat mudah dimengerti oleh siswa. 6 Pilih kalimat sederhana, pendek, tidak beranak cucu. Berdasarkan kajian tentang modul, secara garis besar dapat disimpulkan bahwa modul adalah salah satu bentuk bahan ajar yang dikemas secara sistematis mengacu pada tujuan pembelajaran atau kompetensi yang jelas dan terukur, sehingga dapat dipelajari oleh peserta didik secara mandiri. Pengembangan sebuah modul harus memperhatikan karakteristik dan elemen mutu modul, sehingga modul yang dihasilkan mampu meningkatkan motivasi penggunanya dan mampu memerankan fungsi dan perannya dalam pembelajaran yang efektif. Karakteristik pengembangan modul yaitu 1self instruction, 2self contained, 3stand alone, 4adaptive, dan 5user friendly. Sedangkan elemen mutu modul yaitu 1format, 2organisasi, 3daya tarik, 4ukuran huruf, 5spasi kosong, dan 6konsistensi. Dengan memperhatikan hal- hal tersebut maka diharapkan modul dapat memerankan fungsinya yaitu sebagai bahan ajar yang dapat mempermudah proses pembelajaran, meningkatkan motivasi dan kreativitas pendidik ataupun peserta didik untuk meningkatkan hasil belajar, sebagai alat evaluasi, dan juga sebagai bahan ajar yang bersifat mandiri. Rancangan modul yang digunakan dalam penelitian ini sesuai dengan rancangan yang telah dibuat berdasarkan kesimpulan dari rancangan modul para ahli, yaitu 1halaman judul, halaman francis, kata pengantar, daftar isi, peta 32 kedudukan modul, glosarium. 2pendahuluan : standar kompetensi, standar kompetensi, deskripsi, waktu, prasyarat, petunjuk penggunaan modul, tujuan akhir, cek kemampuan. 3pembelajaran : kegiatan belajar, tujuan kegiatan pembelajaran, uraian materi, rangkuman, tugaslatihan, tes, dan tindak lanjut. 4evaluasi : tes kognitif, tes psikomotor, dan penilaian sikap, pedoman penilaian, batas waktu yang telah ditentukan, tindak lanjut, dan harapan. 5penutup, kunci jawaban, dan daftar pustaka.

3. Keuntungan dan Kelemahan Modul