Wilayah Administrasi, Letak Geografis, dan Aksesibilitas

BAB IV GAMBARAN UMUM WILAYAH PENELITIAN

4.1. Wilayah Administrasi, Letak Geografis, dan Aksesibilitas

Kawasan transmigrasi Kaliorang termasuk dalam wilayah administrasi Kecamatan Kaliorang dan Kaubun, Kabupaten Kutai Timur, Provinsi Kalimantan Timur. Wilayah ini termasuk dalam kawasan pengembangan agropolitan Sangsaka yang meliputi wilayah Kecamatan Sangkulirang, Sandaran dan Kaliorang. Secara geografis kawasan transmigrasi Kaliorang terletak pada 116 56’ 26” BT – 118 58’ 19” BT dan 01 17’ 01” LS – 01 52’ 39” LU. Kawasan transmigrasi Kaliorang secara administratif berbatasan dengan : - Sebelah utara berbatasan dengan Kecamatan Sangkulirang - Sebelah timur dan selatan berbatasan dengan Selat Makassar. - Sebelah barat berbatasan dengan Kecamatan Bengalon. Peta administratif kawasan transmigrasi Kaliorang tertera pada Gambar 3. Kecamatan Kaliorang dan Kaubun terdiri dalam 15 desa dengan 13 desa diantaranya adalah eks unit pemukiman transmigrasi UPT. Kelima belas desa termasuk desa-desa transmigrasi dan tahun penempatan transmigran di Kecamatan Kaliorang dan Kaubun tertera pada Tabel 7. Tabel 7 Desa-Desa Transmigrasi di Kecamatan Kaliorang dan Kaubun No Nama Desa Nama UPT Tahun Penempatan Transmigran Kecamatan 1 Kaliorang Desa Setempat - Kaliorang 2 Bukit Makmur Kaliorang I 1989-1990 Kaliorang 3 Bukit Harapan Kaliorang II 1989-1990 Kaliorang 4 Citra Manunggal Jaya Kaliorang III 1989-1990 Kaliorang 5 Bangun Jaya Kaliorang IV 1989-1990 Kaliorang 6 Bumi Sejahtera Kaliorang V 1987-1990 Kaliorang 7 Selangkau Desa Setempat - Kaliorang 8 Bumi Etam Kaubun I 1988-1989 Kaubun 9 Bumi Rapak Kaubun II 1988-1989 Kaubun 10 Bumi Jaya Kaubun III 1988 Kaubun 11 Cipta Graha Kaubun IV 1986-1987 Kaubun 12 Kadungan Jaya Pengadan 1 1994-1995 Kaubun 13 Pengadaan Baru Pengadan 2 1994-1995 Kaubun 14 Mata Air Pengadan 6 1997-1998 Kaubun 15 Bukit Permata Pengadan 7 1998-1999 Kaubun Sumber: Podes 2006 dan Departemen Tenaga Kerja dan Transmigrasi. Sumber : Direktorat Sistem Informasi Geografis, Kabupaten Kutai Timur. Gambar 3 Peta Administratif Kawasan Transmigrasi Kaliorang. Kawasan Transmigrasi Kaliorang Kawasan Transmigrasi Kaliorang berjarak sekitar 96 km dari Ibukota Kabupaten Kutai Timur Sangatta. Pencapaian kawasan transmigrasi Kaliorang dari Sangatta menggunakan transportasi umum Sangatta – Sangkulirang atau kendaraan carteran. Transportasi ke Kaliorang masih menjadi masalah karena sedikitnya transportasi reguler yang tersedia. Dari pusat Kecamatan Kaliorang simpang Kaliorang Kaubun ke desa-desa di Kecamatan Kaliorang dan Kaubun hanya sebagian yang sudah diperkeras dengan sirtu dan satu-satunya kendaraan penumpang umum yang tersedia adalah ojek dengan tarip yang cukup mahal. Desa Bukit Makmur merupakan desa terdekat dari pusat Kecamatan Kaliorang simpang Kaliorang-Kaubun yaitu berjarak sekitar 1 km sedangkan desa terjauh adalah desa Pengadaan Baru yang berjarak sekitar 50 km. Peningkatan dan perbaikan jalan serta tersedianya sarana transportasi yang murah antar desa merupakan dambaan masyarakat untuk memperlancar transportasi antar desa di kawasan transmigrasi Kaliorang.

4.2. Perkembangan Penduduk dan Perekonomian