Uji Hipotesis Uji Linearitas

60 teks Pancasila, vas bunga, jam dinding, serta alat-alat peraga untuk pembelajaran. Bukan hanya ruang kelas yang dilengkapi dengan beberapa peralatan, tetapi juga ruang guru yang terdapat fasilitas yang terdiri dari meja- meja guru, kursi, arsip sekolah, dokumentasi dan data siswa serta data guru. SDN Jarakan di lengkapi dengan beberapa fasilitas diantaranya 2 ruang kepala sekolah, 2 ruang tata usaha, 1 lab komputer, 1 perpustakaan, 2 UKS, 2 mushola, 1 gudang, 2 tempat parkir, 2 kantin, 2 pos satpam, 2 lapangan upacara dan 10 WC. Sedangkan ruang belajar siswa sendiri terdiri dari 23 kelas. Semua ruangan yang ada di sekolah tersebut di gunakan sesuai dengan fungsi dan tujuannya masing-masing. Dalam penelitian ini, peneliti mengambil subjek penelitian yaitu siswa kelas V dengan jumlah populasi 91 siswa dan 50 siswa sebagai sampel.

B. Deskripsi Data Penelitian

Deskripsi penelitian merupakan bagian yang memaparkan hasil penelitian. Hasil penelitian setiap variabel diperoleh melalui hasil analisis. Data penelitian ini terdiri dari dua variabel yaitu minat membaca sebagai variabel bebas X dan kemampuan menulis karangan sebagai variabel terikat Y. Data penelitian ini diperoleh dari siswa kelas V SDN Jarakan Kecamatan Sewon Kabupaten Bantul dengan responden sebanyak 50 siswa. Deskripsi data yang disajikan meliputi ukuran kecenderungan memusat yaitu mean M, median Me, dan mode Mo serta ukuran keragaman atau variabilitas yaitu variance, standar deviation, nilai minimal dan nilai maksimal. 61 Pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan instrumen penelitian berupa angket minat membaca serta dokumentasi nilai karangan siswa kelas V SDN Jarakan Kecamatan Sewon Kabupaten Bantul. Data yang diperoleh kemudian dianalisis dengan rumus-rumus tertentu seperti yang telah dijelaskan pada bab III.

1. Variabel Minat Membaca

Minat membaca X diungkap menggunakan angket dengan pernyataan sebanyak 35 item, dengan skor untuk masing-masing item adalah 1-4. Setelah pengambilan data, langkah selanjutnya data dianalisis. Deskripsi data variabel minat membaca dapat diamati pada tabel 7. Tabel 7. Deskripsi Data Minat Membaca Max Min Mean Median Mode Std. Deviation Variance 129 79 100,86 103,00 99 11,221 125,911 Dari tabel 7 dapat dideskripsikan hal-hal sebagai berikut: skor terendah = 79; skor tertinggi = 129; varian 125,911; simpangan baku = 11,221; median = 103,00; mode = 99; serta mean = 100,86. Untuk mengetahui kecenderungan rata-rata skor minat membaca siswa kelas V SDN Jarakan Kecamatan Sewon Kabupaten Bantul adalah dengan cara mengkategorikan nilai rerata yang seharusnya diperoleh siswa. Jumlah pernyataan angket yang digunakan 35 item dan skornya 1-4. Sehingga kemungkinan responden memperoleh nilai maksimal 140 dan 62 kemungkinan responden memperoleh nilai minimum 35. Skor rerata M idealnya = 140+352 = 87,5. Simpangan baku SD idealnya = 140- 356 = 17,50. Setelah ditemukan skor rerata M ideal dan SD ideal, maka dapat dilakukan kategorisasi dengan penggolongan tingkat gejala yang diamati yaitu minat membaca. Penggolongan tersebut sebagai berikut. 1. Kurang = apabila skor X ≤ M – 1SD X 70 2. Cukup = apabila skor X M + 1SD X 105 3. Baik = apabila skor X ≥ M + 1SD X ≥ 105 Berdasarkan kriteria di atas, maka diperoleh kategori minat membaca seperti yang tercantum dalam tabel 8. Tabel 8. Distribusi Data Variabel Minat Membaca No Skor Frekuensi Absolut Frekuensi Relatif Kategori 1. 0-69 Kurang 2. 70-104 34 68 Cukup 3. 105-140 16 32 Baik Total 50 100 Berdasarkan tabel 8 dapat dibuat diagram batang seperti pada gambar 2. 63 Gambar 2. Diagram Batang Distribusi Data Variabel Minat Membaca Hasil di atas menunjukkan bahwa minat membaca siswa SDN Jarakan Kecamatan Sewon Kabupaten Bantul mayoritas atau kebanyakan cukup yaitu sebanyak 34 siswa dengan presentase 68 .

2. Variabel Kemampuan Menulis Karangan

Kemampuan menulis karangan Y diungkap menggunakan dokumentasi berupa nilai karangan siswa. Setelah dilakukan pengambilan data nilai karangan siswa, data tersebut kemudian dianalisis. Deskripsi data kemampuan menulis karangan dapat diamati pada tabel 9. Tabel 9. Deskripsi Data Kemampuan Menulis Karangan Maximum Minimum Mean Median Mode Std. Deviation Variance 90 67 76,24 77,0 80 5,520 30,470 5 10 15 20 25 30 35 Kurang Cukup Baik 34 16 F rek u e n si Kategori Grafik Minat Membaca Siswa