3. Tujuan dan Manfaat Penelitian 4. Tinjauan Pustaka

tanaman kopi Robusta menjadi tanaman kopi Arabika yang memungkinkan petani memperoleh keuntungan yang lebih besar. Sedangkan batasan akhir yang dijadikan penulis adalah tahun 2000, karena pada tahun tersebut kehidupan sosial ekonomi masyarakatnya telah cukup stabil, setelah mengalami berbagai macam tantangan khususnya krisis ekonomi nasional dan global dan layak untuk dijadikan bahan tulisan.

1. 3. Tujuan dan Manfaat Penelitian

Setelah melihat apa yang menjadi akar permasalahan yang akan dikembangkan oleh penulis maka yang menjadi permasalahan selanjutnya adalah apa yang menjadi tujuan penulis dalam penelitian ini, serta manfaat yang di dapat oleh penulis nantinya, karena pada dasarnya salah satu landasan awal dalam melakukan penelitian ini adalah perlunya diperhatikan beberapa tujuan dan manfaat yang nantinya akan dapat memberikan penjelasan baik kepada penulis sendiri maupun bagi pembaca yang pada akhirnya dapat dikembangkan dalam masyarakat luas. Adapun yang menjadi tujuan dari pada penelitian ini adalah : 1. Untuk mengetahui latar belakang petani kopi di desa Sidiangkat. 2. Untuk mengetahui proses rehabilitasi tanaman kopi di Desa Sidiangkat. 3. Untuk mengetahui kehidupan sosial ekonomi petani kopi di desa Sidiangkat. 4. Untuk mengetahui saja program pemerintah daerah dalam meningkatkan kesejahteraan petani kopi di Desa Sidiangkat. Universitas Sumatera Utara Adapun yang menjadi manfaat dari pada penelitian adalah : 1. Untuk lebih memperkenalkan pada masyarakat luas tentang keberadaan tanaman kopi di Desa Sidiangkat. 2. Menambah literatur dalam penulisan sejarah khususnya sejarah Pedesaan dan sejarah Perkebunan di Sumatera Utara. 3. Menjadi acuan bagi para penulis yang lain. 4. Menjadi sebuah karya tulis skripsi, sebagai persyaratan untuk menjadi Sarjana Sastra Jurusan Ilmu Sejarah. 5. Menjadi acuan bagi pemangku kepentingan dalam menetukan kebijakan yang berkaitan dengan kehidupan petani.

1. 4. Tinjauan Pustaka

Untuk dapat menyusun tinjauan kepustakaan yang baik, maka akan diusahakan mengumpulkan sumber sebanyak banyaknya, serta harus relevan dengan topik masalah yang akan ditulis, kemudian melakukan seleksi sebelum dituangkan kedalam bentuk tulisan. Dalam hal ini buku yang menguraikan latar belakang dari petani kopi di Desa Sidiangkat sama sekali tidak ada, sebab penulisan tentang permasalahan ini baru pertama kali dilakukan penulis. Perlengkapan yang perlu dimiliki oleh penulis multidimensional adalah alat- alat metodologi berupa konsep dan teori ilmu-ilmu sosial, yaitu tentang teori perubahan sosial. Sedangkan ilmu bantu yang cukup membantu dalam penelitian ini adalah Sosiologi, Ekonomi dan Antropologi sebagai upaya mengungkap peristiwa Universitas Sumatera Utara sejarah yang lebih dalam. Ilmu bantu ini dianggap sesuai untuk mengkaji tentang kehidupan sosial ekonomi masyarakat. Adapun beberapa buku yang dikemukakan dalam mendukung penelitian ini yang dapat dijadikan sebagai referensi adalah “Pengantar Ekonomi Pertanian” Karya Mubyarto.Buku ini berisi tentang kelahiran ilmu pertanian, sifat ilmu pertanian.Dalam buku ini juga dibahas tentang ekonomi pertanian Indonesia dan persoalan-persoalan ekonomi pertanian di Indonesia serta berbagai macam solusi yang ada.Penulis menganggap buku ini layak digunakan dalam penyusunan tulisan ini. Selanjutnya penulis menggunakan buku yang berjudul “Komoditi Kopi” dengan pengarangnya adalah Dr. James J. Spillane. Buku ini membahas tentang Peranan Kopi dalam Perekonomian Indonesia. Dalam buku ini beliau menguraikan apa itu kopi dan mengapa kopi dianggap penting di perekonomian Indonesia. Ada juga penjelasan tentang kopi dan kopi sebagai suatu industry yang menarik dengan sifat-sifatnya yang khusus. Buku lain yang digunakan adalah “Kopi Internasional dan Indonesia” Karya P.S. SISWOPUTRANTO. Buku ini berisi tentang perkembangan dan permasalahan komoditi kopi Internasional dan Indonesia agar masyarakat petani – pekebun dan perkebunan – perkebunan kopi bias mengikuti perkembangan mutakhir perkopian dunia, memahami masalah - masalahnya serta melihat peluang – peluang pasar yang bisa dimanfaatkan karena menurut buku ini masih banyak aspek perkopian di Universitas Sumatera Utara Indonesia yang mendesak dan perlu digarap secara terus – menerus, konsisten dan mantap mengacu untuk menumbuhkan citra baik Indonesia dalam perkopian dunia. Buku yang penulis anggap juga perlu didalam pengembangan tulisan ini adalah “Perkembangan Teh, Kopi, Cokelat Internasional” yang ditulis oleh P.S. SISWOPUTRANTO. Buku ini membahas mengenai perkembangan mutakhir tentang produksi, ekspor-impornya, harga dan pengaturan perdagangannya serta hal yang erat hubungannya dengan kepentingan Indonesia. Buku ini banyak memberikan informasi mengenai kopi serta pengaruh sosial ekonominya bagi masyarakat.

1. 5. Metode Penelitian