Jenis Kelamin Profil jamaah haji KBIH Baitul Atiq tahun 2014

BAB IV ANALISIS TEMUAN PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Analisis Kehandalan Pelayanan 1. Pelayanan penyampaian materi dalam bimbingan

Bagian ini dijelaskan mengenai tingkat kepuasan dalam penyampaian materi yang diberikan pembimbing KBIH baitul Atiq saat Bimbingan, ini berarti pihak KBIH harus memberikan penyampaian materi dengan bahasa yang jelas agar mudah dipahami oleh jamaah Dari 30 responden jamaah haji tahun 2014 yang diteliti, telah diperoleh hasil penilaian terhadap tingkat kepuasan pada kinerja pelayanan penyampaian materi dalam bimbingan, seperti tertera pada tabel dibawah ini. Tabel 4.2.1 Prosentase penilaian responden terhadap kinerja pelayanan penyampaian materi dalam bimbingan Baik Sedang Buruk 73,3 26,7 Dari data yang didapat, menghasilkan suatu tingkat kepuasan jamaah haji terhadap pelayanan penyampaian materi dalam bimbingan yang diterima sebesar 73,3 responden menjawab baik yang artinya bisa dipahami oleh seluruh jamaah haji dan 26,7 menjawab sedang yang artinya bisa dipahami sebagian jamaah haji.

2. Media yang digunakan pembimbing di KBIH Baitul Atiq pada saat bimbingan

Bagian ini dijelaskan mengenai tingkat kepuasan secara rinci untuk media yang digunakan pembimbing di KBIH Baitul Atiq, ini berarti pembimbing memberikan pelayanan dengan media yang menarik agar mudah dipahami oleh jamaah haji. Dari 30 orang responden jamaah haji tahun 2014 yang diteliti, telah diperoleh hasil penilaian terhadap tingkat kepuasan pada media yang digunakan pembimbing KBIH baitul Atiq pada saat bimbingan. Tabel 4.2.2 Prosentase penilaian responden terhadap media yang digunakan pembimbing KBIH Baitul Atiq pada saat bimbingan Baik Sedang Buruk 40 60 Dari data yang didapat, menghasilkan suatu tingkat kepuasan jamaah haji terhadap media yang digunakan pembimbing KBIH Baitul Atiq dalam membimbing yang diterima sebesar 40 menjawab sedang yang artinya cukup menarik. 60 menjawab buruk yang artinya kurang menarik.

3. Kelengkapan materi yang diberikan pembimbing di KBIH Baitul Atiq pada saat bimbingan