Menjalankan misi dakwah yanh rahmatan lil alamin.

2. Manager Sumber Daya InsaniHRD  Melaksanakan fungsi pengelolaan SDM yang meliputi Perencanaan Tenaga, Rekrutmen, Seleksi, Penempatan, Penilaian, Pengembangan, Administrasi kepegawaian dan Re-seign kerja. 3. Staf Sumber Daya InsaniHRD  Membantu Manager Sumber Daya InsaniHRD dalam pengelolaan SDM yang meliputi Perencanaan Tenaga, Rekrutmen, Seleksi, Penempatan, Penilaian, Pengembangan, Administrasi kepegawaian dan Re-seign kerja.  Membuat rencana kebutuhan SDM dan pemenuhannya Rekrutmen, seleksi,penilaian dan penempatan.  Sebagai staf yang membantu dalam penyediaan sarana kebutuhan karyawan perusahaan agar dapat menjalankan tugasnya dengan baik. 4. Kepala Bag. Pembiayaan Dan Pemasaran  Memimpin, mengawasi, dan bertanggungjawab atas terlaksananya kelancaran kerja dibagian pembiayaan dan pemasaran, memasarkan produk Bank sesuai dengan Syariah Islam kepada nasabah dengan layanan prima sehingga memungkinkan untuk diperolehnya laba sesuai target dengan tetap memperhatikan kelancaran dan keamanan asset bank serta menciptakan produk baru yang sesuai dengan Syariah Islam.  Mengawasi Kinerja para bawahannya seperti wakil bag. Pembiayaan dan pemasaran, supervisor serta para staff yang berada dalam naungan div.pembiayaan dan pemasaran.  Memberikan laporan kepada Sumber Daya InsaniHRD nama karyawan yang terbaik. 5. Wakil Bag. Pembiayaan Dan Pemasaran  Membantu Kepala Bag. Pembiyaan Dan Pemasaran dalam memimpin, mengawasi, dan bertanggungjawab atas terlaksananya kelancaran kerja dibagian pembiayaan dan pemasaran, memasarkan produk Bank sesuai dengan Syariah Islam kepada nasabah dengan layanan prima sehingga memungkinkan untuk diperolehnya laba sesuai target dengan tetap memperhatikan kelancaran dan keamanan asset bank serta menciptakan produk baru yang sesuai dengan Syariah Islam.  Meneliti apabila ada kendala dan permasalahan dalam pencapaian target dalam pembiayaan dan pemasaran.  Mengawasi Kinerja para bawahannya seperti supervisor serta para staff yang berada dalam naungan div.pembiayaan dan pemasaran.  Memberikan laporan terhadap Kepala Bag. Pembiayaan Dan Pemasaran tentang target bulanan nasabah yang memakai produk pembiayaan dalam BPRS. Harta Insan Karimah Cileduk. 6. Supervisor Pemasaran Dan Pembiayaan  Melakukan koordinasi setiap pelaksanaan tugas- tugas pembiayaan dan marketing dari unitbagian yang berada di bawah supervisinya, hingga dapat memberikan pelayanan kebutuhan perbankan bagi nasabah secara efektif dan efisien yang dapat merumuskan dan menguntungkan baik bagi nasabah maupun BPRS. Harta Insan Karimah.  Melakukana monitoring, evaluasi, riview dan supervisi terhadap pelaksana tugas dan fungsi marketing pada unit atau bagian yang ada dibawah supervise.  Memberikan nama karyawan yang terbaik untuk dicalonkan agar mendapatkan promosi kenaikan jabatan pada Kepala Bag. Pembiayaan Dan Pemasaran. 7. Staf Pemasaran Dan Pembiayaan  Melayani pengajuan pembiayaan, melakukan analisis kelayakan serta memberikan rekomendasi atas pengajuan pembiayaan sesuai dengan hasil analisis yang telah dilakukan  Memberikan arahan kepada nasabah tentang produk yang berada di BPRS. Harta Insan Karimah. 8. Teknologi Informasi  Mengembangkan dan memelihara jadwal sistem operasi komputer mainframe, menganalisa sistem komputer dan beban oprasi masalah untuk memanfaatkan peralatan dan personil  Mengawasi pelatihan pengguna dalam operasi dasar dan pemeliharaan komputer dan komponen terkait  Mengevaluasi dan memverivikasi kinerja karyawan lalui riview pekerjaan yang telah diselesaikan. 4.1.4 Analisis Bisnis Berjalan 4.1.4.1 Proses Bisnis Berdasarkan hasil observasi dan wawancara yang dilakukan penulis terhadap user yang terlibat, maka dapat dijelaskan sistem yang sedang berjalan saat ini di BPRS Harta Insan Karimah Cileduk sebagai berikut: Gambar 4.3 Proses bisnis berjalan BPRS. Harta Insan Karimah Cileduk Keterangan: 1. Manajer HRD Human Resource Development memberikan surat perintah untuk penilaian kinerja karyawan untuk promosi kenaikan jabatan kepada staf HRD dan kepala bagian. 2. Kepala bagian memberikan data karyawan yang berpotensi. 3. Pihak staf HRD menginput data karyawan yang dicalonkan untuk medapatkan promosi kenaikan jabatan dan membuat daftar penilaian kinerja karyawan yang terdiri dari beberapa kriteria yang akan diberikan kepada supervisor pemasaran dan pembiayaan. 4. Supervisor memulai menilai kandidat karyawan selama satu bulan penilaian terdiri dari beberapa kriteria terdiri dari prestasi, komunikastif, penalaran, tanggung jawab, dan dorongan prestasi yang merupakan standar baku perusahaan setelah penilaian selama satu bulan dan ditambahkannya nilai-nilai yang ada sebelumnya, hasil penilaian diberikan kembali kepada staf HRD untuk dievaluasi. 5. Staf HRD menerima penilaian kinerja karyawan selama satu bulan berserta penilaian selama karyawan tersebut bekerja lalu diinputkan kembali pada MS. Excel serta ditambahkan 2 kriteria penilaian terdiri dari pendidikan dan kedisiplinan, setelah itu dievaluasi lalu dicarikan kandidat yang hasilnya lebih besar, setelah dievaluasi staf HRD membuat daftar nama karyawan yang terbaik untuk mendapatkan promosi kenaikan jabatan berupa arsip Hard copy. 6. Daftar nama karyawan yang terbaik langsung diserahkan kepada manajer HRD untuk menjadi laporan berupa arsip hard copy setelah itu manajer HRD langsung memberikan jabatan yang layak didapat oleh karyawan tersebut.

4.1.4.2 Identifikasi Masalah

Dari hasil wawancara, dan riset di perusahaan tersebut penulis dapat menganalisa permasalahan yang ada dari hal sistem berjalan mengenai promosi kenaikan jabatan. Tabel 4.2 Identifikasi Masalah Sistem Berjalan No. Aktor Kelebihan Kekurangan

1. Manajer HRD

Human Resource Development  Manajer hanya menerima laporan data karyawan yang layak mendapatkan promosi kenaikan jabatan dari staf HRD Human Resource Development.  Banyaknya laporan berbentuk arsip sehingga peluang kehilangan data akan sering terjadi.

2. Staf HRD

Human Resource Development  Hanya menginput data karyawan yang menjadi kandidat untuk mendapatkan promosi kenaikan jabatan.  Setelah mendapatkan penilaian karyawan dari supervisor berupa arsip, pihak staf HRD Human Resource Development langsung memindahkannya ke Ms.Excel hasil penilaiannya dan menambahkan 2  Memerlukan waktu yang lama sekitar 2-3 hari dalam melakukan proses penilaian sampai memutuskan karyawan yang layak untuk mendapatkan promosi kenaikan jabatan . kriteria penilaian terdiri dari pendidikan dan kedisiplinan lalu dievaluasi sampai mendapatkan kandidat karyawan yang terbaik.

3. Supervisor div

pembiayaan dan pemasaran  Hanya melakukan penilaian kinerja karyawan di lapangan selama satu bulan dengan ditambahkan nilai-nilai sebelumnya yang terdiri dari prestasi, komunikatif, penalaran, tanggung jawab, dan dorongan prestasi lalu diberikannya kembali kepada Staf HRD untuk diinputkan kedalam MS.Excel dan dievaluasi.  Banyaknya penilaian berbentuk arsip sehingga untuk kehilangan data akan sering terjadi.

4.1.5 Analisis Sistem Usulan

Dari identifikasi masalah kita dapat menemukan beberapa kelebihan dan kekurangan pada sistem berjalan yang ada, dengan itu penulis mengusulkan sistem usulan yang dapat mengembangkan dan memecahkan masalah yang ada dengan menggunakan rich picture. Gambar 4.4 Proses bisnis usulan BPRS. Harta Insan Karimah Cileduk Sistem penunjang keputusan penilaian kinerja karyawan ini memberikan manfaat sebagai berikut: 1. Memudahkan staf HRD dalam menginput data karyawan yang akan dipromosikan dan memudahkan staf HRD dalam memberikan bobot nilai serta memudahkan staf HRD dalam melihat hasil penilaian berupa bentuk laporan yang tediri dari daftar list penilaian kriteria dari masing-masing karyawan, berupa hasil perhitungan metode MPE secara sistematis, dan berupa grafik penilaian secara sistematis.