Rich Picture Sistem Yang Sedang Berjalan

karena sangat berpengaruh terhadap laporan realisasi anggaran. Selain itu kesesuaian nomor COA dengan jenis pembiayaan yang dikeluarkan tersebut memberikan kemudahan pengidentifikasikan permasalahan yang berkaitan dengan anggaran. 2. GBA merupakan operator yang bekerja dibawah pengawasan Kepala seksi operator. Namun pada sistem yang sedang berjalan Kepala seksi operator hanya menerima SPM dan laporan realisasi anggaran yang harus ditandatangani dan tidak memiliki hak akses ke sistem sehingga tidak dapat mengawasi secara langsung sistem pencatatan anggaran yang dikerjakan oleh GBA. Hal ini dianggap belum efektif karena tanpa pengawasan yang baik dan ketat, pengendalian anggaran tidak akan berjalan lancar dan dapat menimbulkan peluang terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan. 3. Sistem yang sedang berjalan berjalan masih semi terkomputerisasi. Proses pencatatannya dilakukan dengan Microsoft excel. Microsoft excel merupakan aplikasi spreadsheet yang memiliki beberapa kekurangan diantaranya: a. Kurangnya kontrol untuk audit dan revisi dapat menyebabkan sulitnya menentukan siapa yang mengubah, apa, dan kapan diubahnya. Hal ini dapat menyebabkan sulitnya penyesuaian dengan aturan. b. Lemahnya faktor keamanan, pada umumnya jika seseorang memiliki ijin untuk membuka spreadsheet, maka orang tersebut juga memiliki kemampuan untuk memodifikasi dan menyimpan hasilnya. Ditambah dengan kelemahan pertama, kelemahan kedua ini bisa menyebabkan seseorang melakukan kegiatan penggelapan. c. Lemahnya konkruensisinkronisasi, tidak seperti basis data, spreadsheet hanya memungkinkan dipegang oleh seorang pengguna saja. Spreadsheet umumnya tidak memungkinkan adanya multipengguna sekaligus. d. Karena strukturnya sangat longgar, sangat mudah bagi seseorang untuk memicu terjadi kesalahan baik disengaja maupun tidak, caranya dengan memasukkan informasi ditempat yang salah atau memberikan ketergantungan yang salah dalam membuat fungsi di formula. e. Hasil dari sebuah formula hanya dapat diterapkan pada sel tunggal. Hal ini berakibat untuk memberikan hasil yang sama di tiap baris, pengguna harus mengulang pembuatan formula tersebut sebanyak baris yang dibutuhkan.

4.1.3 Analisis Sistem Yang Diusulkan

Berdasarkan permasalahan yang timbul dapat disimpulkan bahwa BTN Syariah cabang tangerang membutuhkan perbaikan pada sistem yang sedang berjalan agar dapat berjalan lebih baik dan dapat membantu mengatasi permasalahan yang terjadi diantaranya, pencatatan nomor COA yang masih manual dalam proses pembuatan SPM, tidak adanya hak akses kepala seksi operator untuk mengawasi sistem pengendalian anggaran secara langsung, serta permasalahan pada sistem yang masih semi terkomputerisasi dengan pencatatan menggunakan Microsoft excel. Sistem yang dibangun yaitu sistem informasi akuntansi pengendalian anggaran. Sistem ini diharapkan dapat mengatasi permasalahan-permasalahan yang terjadi dan lebih memudahkan pengguna dalam mengelola seluruh data-data yang berkaitan dengan pengendalian anggaran. Sistem ini juga diharapkan dapat memberikan laporan-laporan yang sesuai dengan kebutuhan. Pada sistem ini ditambahkan laporan dalam bentuk grafik yang dapat memberikan informasi mengenai tingkat realisasi anggaran yang telah terpakai perbulan dalam kurun waktu satu tahun, sehingga pengguna dapat dengan mudah dalam melakukan perbandingan tingkat realisasi anggaran dari bulan yang satu ke bulan yang lain. Hal ini tentu saja dapat memberikan kemudahan dalam proses pengawasan. Sistem ini juga memberikan kemudahan bagi Kepala seksi operator untuk dapat melakukan validasi SPM dan melihat laporan secara langsung pada sistem.

4.1.3.1 Rich Picture Sistem Yang Diusulkan

Gambar 4.3 Rich Picture Sistem Yang Diusulkan