Latar Belakang Sistem informasi akuntasi pengendalian anggaran :studi kasus, Bank Tabungan Negara (BTN) Syariah Cabang Tangerang

Pengendalian anggaran yang sedang berjalan di BTN Syariah Cabang Tangerang saat ini belum efektif dan seringkali menimbulkan kendala bagi Bank BTN Syariah Cabang Tangerang diantaranya, pencatatannya masih semi terkomputerisasi dengan memanfaatkan Microsoft Excel, belum memiliki keamanan sistem yang baik sehingga beresiko terjadinya manipulasi data oleh pihak yang tidak di inginkan, laporan yang dihasilkan belum sesuai dengan kebutuhan, sulitnya melakukan proses pencarian data realisasi anggaran perperiode tertentu, pencatatan nomor Chart Of Account COA masih dilakukan secara manual dengan tulis tangan yang dilakukan oleh bagian accounting, sehingga dapat mengakibatkan human error yang tentunya dapat menyulitkan dalam proses pengidentifikasian masalah apabila terjadi angka variance atau perbedaan angka realisasi anggaran yang lebih besar dari biaya yang dianggarkan, selain itu pada sistem yang berjalan tidak memiliki laporan berupa grafik yang dapat membandingkan tingkat realisasi anggaran dari tahun ke tahun. Oleh sebab itu Bank BTN Syariah Cabang Tangerang memerlukan sistem informasi akuntansi pengendalian anggaran yang dapat mengontrol anggaran dengan lebih baik. Untuk dapat merancang dan membangun sistem informasi akuntansi pengendalian anggaran, diperlukan adanya analisis dan perancangan. Perancangan tersebut meliputi perancangan database yang baik dan benar guna membangun sistem informasi akuntansi pengendalian anggaran yang user friendly , memiliki keamanan sistem yang baik, menghasilkan laporan sesuai kebutuhan, memudahkan proses pencarian data realisasi anggaran perperiode tertentu, memudahkan proses pencatatan nomor COA agar dapat dilakukan secara terkomputerisasi dan memiliki laporan dalam bentuk grafik yang dapat memperlihatkan tingkat perbandingan realisasi anggaran perbulan dalam kurun waktu satu tahun. Penelitian di bidang sistem informasi akuntansi pengendalian anggaran sudah banyak dikaji peneliti baik dalam maupun luar negeri di antaranya: Mutia 2009 Optimalisasi Pengendalian Anggaran sebagai Dasar Pengambilan Keputusan; Adharawati 2010 Penerapan Akuntansi Pertanggungjawaban dengan Anggaran sebagai Alat Pengendalian Biaya; Purba 2009 Pengembangan Aplikasi Pengendalian Anggaran; Ekananta 2006 Teknologi Informasi Dalam Sistem Perencanaan Keuangan Perusahaan; Chen dan Zhou 2007 Timing Budgeting Under Arbitrary Process Variations . Berdasarkan latar belakang di atas, dalam penelitian ini bisa diambil judul “Sistem Informasi Akuntansi Pengendalian Anggaran Studi Kasus: Bank Tabungan Negara BTN Syariah Cabang Tangerang ”.

1.2 Perumusan Masalah Penelitian

Adapun yang menjadi rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: 1. Bagaimana menganalisa dan merancang sistem informasi akuntansi pengendalian anggaran yang benar? 2. Bagaimana merancang database yang baik yang sesuai dengan teori? 3. Bagaimana merancang sistem informasi akuntansi pengendalian anggaran yang user friendly? 4. Bagaimana cara merancang sistem informasi akuntansi pengendalian anggaran yang memiliki keamanan sistem yang baik dan benar? 5. Bagaimana menganalisa dan merancang sistem informasi akuntansi pengendalian anggaran yang dapat menghasilkan laporan yang sesuai dengan kebutuhan Bank BTN Syariah Cabang Tangerang? 6. Bagaimana merancang sistem informasi akuntansi pengendalian anggaran yang memiliki kemudahan dalam proses pencarian data anggaran sesuai dengan periode tanggal yang dicari? 7. Bagaimana merancang sistem informasi akuntansi pengendalian anggaran yang mendukung proses pencatatan nomor COA secara terkomputerisasi? 8. Bagaimana merancang sistem informasi akuntansi pengendalian anggaran yang dapat memberikan laporan berupa grafik untuk membandingkan tingkat realisasi anggaran perbulan dalam kurun waktu satu tahun?

1.3 Batasan Masalah

Berdasarkan masalah di atas maka dalam penelitian ini dibatasi pada masalah analisis, perancangan dan perancangan database sistem informasi akuntansi pengendalian anggaran.