Aktivitas Dakwah KH. Ahmad Damanhuri Melalui Peringatan Aktivitas Dakwah KH. Ahmad Damanhuri Melalui Pengajian Aktivitas Dakwah KH. Ahmad Damanhuri Melalui Pengajian

53 berjumlah 400 orang ibu-ibu yang diadakan pada hari Selasa setiap seminggu sekali Pukul 08.30 WIB. Selain itu Beliau juga membina pengajian kaum bapak pada malam J um’at untuk lingkungan Sawangan-Baru Kota Depok di Masjid Al-Aula. Semua pengajian tersebut berada di bawah naungan Pesantren Al-Karimiyah. 6 Dengan cara penyampaiannya yang bagus dan mudah dicerna oleh masyarakat serta memadukan materi ceramah dengan humor yang dapat menyegarkan suasana mad’u. KH. Ahmad Damanhuri mampu merekrut jama’ah dari berbagai kalangan, bahkan banyak jama’ah yang menginginkan majlis ta’limya diajar oleh beliau. Beliau juga sebagai dosen di Sekolah Tinggi Swasta Al-Karimyah STAISKA, beliau juga mempunyai usaha tanaman hias, madu lebah dan usaha-usaha lain yang halal dan baik menurut Al- Qur’an dan Sunnah Rasulullah SAW. Lembaga yang beliau asuh menjadi tempat kegiatan dakwah yang di lakukan oleh KH. Ahmad Damanhuri di Pondok Pesantren Al-Karimiyah dan Sekolah Tinggi Agama Islam Swasta Al-Karimyah STAISKA, melalui Peringatan Hari Besar Islam, Pengajian Wali Santri, Pengajian Santri dan Seminar Pendidikan.

A. Aktivitas Dakwah KH. Ahmad Damanhuri Melalui Peringatan

Hari-hari Besar Islam Peringatan hari-hari besar Islam dilaksanakan secara terbuka tidak hanya di hadiri oleh para Mahasiswa, Santriawan dan Santriawati, tetapi 6 Hasil wawancara Pribadi dengan KH. Ahmad Damanhuri 54 juga tidak tertutup bagi warga sekalian untuk ikut hadir atau meramaikan peringatan hari-hari besar islam tersebut. Acara ini diisi dengan ceramah atau nasihat keagamaan yang dilakukan oleh KH. Ahmad Damanhuri dan para Muballigh lainya.

B. Aktivitas Dakwah KH. Ahmad Damanhuri Melalui Pengajian

Wali Santri Pengajian Wali Santri yang di bawah naungan pengasuh Pondok Pesantren Al –Karimiyah Sawangan-Depok yang di laksanakan sebulan sekali pada hari minggu pagi pukul 08.00-12.30 WIB. Materi yang di berikan dalam pengajian ini adalah tentang aqidah, akhlak, fiqih dan lain- lain. Adapun metode yang di gunakan oleh KH. Ahmad Damanhuri adalah dengan metode ceramah dan tanya jawab. Metode ceramah ini adalah suatu tehnik atau metode dakwah yang banyak di warnai oleh ciri karakteristik berbicara seor ang da’i atau mubaligh pada suatu aktifitas dakwah. Sedangkan metode tanya jawab adalah penyampaian materi dengan cara mendorong sasarannya untuk mengatakan suatu masalah yang di rasa belum mengerti dan muballigh atau da ’i sebagai penjawabnya.

C. Aktivitas Dakwah KH. Ahmad Damanhuri Melalui Pengajian

Santri Pelaksanaan penyuluhan agama ini di laksanakan dalam bentuk Shalat Tasbih, Shalat Dhuha dan Pengajian. Khusus bagi para santri putra maupun santri putri secara keseluruhan, tetapi acara tersebut di laksanakan 55 di masjid Al-Aula. Acara ini di laksanakan setiap hari Minggu sekali Pukul 08.00-10.00 WIB yang dipimpin langsung oleh KH. Ahmad Damanhuri dengan penyampaian pelajaran agama dan tanya jawab, baik yang bersifat organisasi maupun yang bersifat keilmuan.

D. Aktivitas Dakwah KH. Ahmad Damanhuri Melalui Seminar