Pembahasan .1 Hasil Analisis Deskriptif

86 Pada Tabel 4.20 menunjukkan bahwa nilai signifikansi adalah 0,000 0,05 ini berarti kepuasan pelanggan berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap loyalitas pelanggan. Ini berarti jika variabel kepuasan pelanggan ditingkatkan, maka loyalitas pelanggan Y akan meningkat. Maka persamaan regresinya adalah: Y = 12,026 + 0,538X Koefisien X = 0,538. Variabel kepuasan pelanggan terhadap loyalitas pelanggan dengan koefisien regresi sebesar 0,538. Ini mempunyai arti bahwa setiap terjadi peningkatan variabel kepuasan pelanggan sebesar 1 satuan, maka loyalitas pelanggan di Surya Swalayan akan meningkat sebesar 0,538. 4.7 Pembahasan 4.7.1 Hasil Analisis Deskriptif

4.7.1.1 Hasil Analisis Deskriptif Responden

a. Crosstab Jenis Kelamin Berdasarkan data dari crosstab jenis kelamin, responden yang berjenis kelamin perempuan adalah responden yang paling dominan dengan jumlah 59 responden atau 59 dibandingkan dengan responden berjenis kelamin laki-laki. Responden berjenis kelamin perempuan lebih dominan karena peneliti lebih banyak menjumpai responden perempuan saat menyebar kuesioner di Surya Swalayan Jalan Jamin Ginting, Medan. 87 b. Crosstab Usia Berdasarkan data dari crosstab usia, responden dengan rentang usia 21- 25thn adalah responden yang paling dominan dengan jumlah 38 responden atau 38 dibandingkan dengan responden dengan rentang usia lainnya. c. Crosstab Pekerjaan Berdasarkan data dari crosstab pekerjaan, responden dengan pekerjaan mahasiswa adalah responden yang paling dominan dengan jumlah 28 responden atau 28 dibandingkan dengan responden dengan jenis pekerjaan lainnya. Hal ini dikarenakan saat peneliti menyebar kuesioner responden yang paling banyak ditemui adalah mahasiswa perantauan yang tinggal di sekitar Surya Swalayan. Ini mengindikasikan banyak mahasiswa yang berbelanja di Surya Swalayan untuk memenuhi kebutuhan sehari-harinya. d. Crosstab Frekuensi Pembelian Berdasarkan data crosstab frekuensi pembelian, jumlah responden yang paling dominan adalah responden yang telah melakukan pembelian di Surya Swalayan lebih dari dua kali dengan jumlah 57 responden atau sebesar 57. Hal ini mengindikasikan bahwa banyak pelanggan yang memiliki pengalaman yang baik dalam berbelanja di Surya Swalayan, sehingga mereka melakukan pembelian lebih dari dua kali.

4.7.1.2 Hasil Analisis Deskriptif Variabel a. Variabel Lokasi

Berdasarkan analisis deskriptif terhadap variabel lokasi dapat dilihat bahwa 50 responden menyatakan setuju bahwa lokasi Surya Swalayan mudah 88 dijangkau pengunjung, 65 responden menyatakan setuju lokasi Surya Swalayan terletak di wilayah padat penduduk, 51 responden menyatakan setuju bahwa lokasi Surya Swalayan dilalui oleh alat transportasi angkutan umum, 49 menyatakan setuju bahwa Surya Swalayan menyediakan area parker yang memadai, 53 menyatakan setuju bahwa tempat parker yang disediakan Surya Swalayan aman. Hal ini mengindikasikan bahwa Surya Swalayan telah menjadi salah satu tempat pilihan berbelanja di benak konsumen dibandingkan dengan swalayan lain.

b. Variabel Harga