Definisi sakit kepala Sakit Kepala

Bagian A poin ke-15 dan ke-16 menyatakan bahwa : “Iklan Obat harus mencantumkan spot peringatan perhatian sebagai berikut: BACA ATURAN PAKAI JIKA SAKIT BERLANJUT, HUBUNGI DOKTER MenKes, 1994. Bagian A poin ke-17 menyatakan bahwa : “Iklan obat harus mencantumkan informasi mengenai: a Komposisi zat aktif obat dengan nama INN khusus media cetak; untuk media lain, apabila ingin menyebutkan komposisi zat aktif, harus dengan nama INN. b Indikasi utama obat dan informasi mengenai keamanan obat. c Nama dagang obat d Nama industri farmasi e Nomor pendaftaran khusus untuk media cetak MenKes, 1994. Bagian B poin ke-2a menyatakan bahwa : “Obat pereda sakit dan penurun panas, iklan hanya boleh diindikasikan untuk meringankan rasa sakit misalnya: sakit kepala, sakit gigi, dan nyeri otot, dan atau menurunkan panas.”MenKes, 1994.

C. Sakit Kepala

1. Definisi sakit kepala

Nyeri merupakan rasa tidak menyenangkan yang disebabkan adanya rangsangan pada ujung-ujung saraf yang peka pada jaringan tubuh. Rangsangan tersebut dapat disebabkan karena adanya rangsangan mekanis atau rangsangan biologis. Rangsangan mekanis dapat berupa rasa nyeri seperti terbentur benda keras atau tertusuk jarum, sedangkan rangsangan biologis dapat disebabkan karena adanya gangguan atau peradangan yang timbul akibat penyakit lain Djunarko dan Hendrawati, 2011. Adanya rangsangan mekanis maupun biologis dapat memicu pelepasan mediator nyeri berupa histamin, bradikinin, leukotrien dan prostaglandin. Histamin sebagai salah satu mediator nyeri bertanggung jawab dalam kebanyakan reaksi alergi bronchoconstriction, pengembangan mukosa, pruritus dan nyeri. Bradikinin merupakan mediator nyeri berupa polipeptida yang dibentuk dari protein plasma. Mediator nyeri yaitu prostaglandin memiliki struktur yang mirip dengan asam lemak dan terbentuk dari asam arakidonat Djunarko dan Hendrawati, 2011. Ketiga mediator nyeri ini diperkirakan memiliki fungsi vasodilatasi kuat dan mampu meningkatkan permeabilitas kapiler yang dapat mengakibatkan radang dan udema. Kerja dan inaktivasi ketiga mediator nyeri yang pesat dan bersifat lokal, maka dapat disebut juga hormon lokal Tjay, 2007. Rasa nyeri merupakan suatu gejala yang berfungsi sebagai tanda adanya gangguan jaringan berupa peradangan, infeksi jasad renik atau kejang otot. Rasa nyeri bersifat subjektif pribadi sehingga ambang toleransi setiap individu berbeda- beda. Ambang nyeri didefinisikan sebagai intensitas rangsangan terendah saat seseorang merasakan nyeri untuk pertama kalinya Tjay, 2007. Keadaan psikis berupa emosi dapat mempengaruhi timbulnya nyeri termasuk sakit kepala tetapi dapat pula menghindarkan sensasi rangsangan nyeri. Sakit kepala merupakan salah satu dari nyeri yang dirasakan sebagai tekanan, sulit dilokalisasi dan sebagian besar menyebar ke sekitar wajah. Nyeri somatik merupakan rasa nyeri yang terasa di bagian dalam dan datang secara mendadak. Sakit kepala termasuk ke dalam nyeri somatik. Sakit kepala sering disertai rasa mual, berkeringat, tidak bergairah, bahkan terjadi penurunan tekanan darah Tjay, 2007. Nyeri kepala dapat digolongkan menjadi dua macam berdasarkan lama durasinya yaitu nyeri kepala akut dan nyeri kepala kronis. Nyeri kepala akut merupakan nyeri yang memiliki durasi pendek atau dapat hilang dalam waktu singkat hari sampai minggu. Nyeri kepala kronis merupakan bagian dari penyembuhan suatu cedera berat, operasi, atau penyakit tertentu yang durasinya panjang dalam hitungan bulan Djunarko dan Hendrawati, 2011. Kelelahan, stres, panas, dan beragam penyakit sering kali menimbulkan nyeri kepala. Nyeri ringan seperti sakit kepala dapat diobati dengan obat perifer seperti Paracetamol, Asetosal, Mefenaminat, Propifenazon atau Aminofenazon Djunarko dan Hendrawati, 2011; Tjay, 2007.

2. Epidemiologi

Dokumen yang terkait

Analisis Pengetahuan Dan Sikap Ibu Rumah Tangga Terhadap Pelaksanaan Pap’smear Untuk Deteksi Dini Kanker Serviks Di Puskesmas Petisah Medan Tahun 2013

2 61 123

Gambaran Pengetahuan, Sikap dan Tindakan Penggunaan Obat Pencahar Sebagai Obat Pelangsing di Kalangan Ibu-ibu di Kota Medan

2 44 98

Hubungan Tingkat Pengetahuan dan Kepatuhan Pasien pada Penggunaan Obat Tuberkulosis di Rumah Sakit Dr. Soepraoen Malang

1 30 23

HUBUNGAN ANTARA TINGKAT PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU RUMAH TANGGA DENGAN PENGGUNAAN Hubungan Antara Tingkat Pengetahuan Dan Sikap Ibu Rumah Tangga Dengan Penggunaan Garam Beryodium Di Desa Selo, Kecamatan Selo, Kabupaten Boyolali.

0 1 15

Hubungan tingkat pengetahuan dan sikap mengenai persepsi periklanan obat di televisi terhadap tindakan penggunaan obat di kalangan ibu Rumah Tangga di Kecamatan Cangkringan Kabupaten Sleman pada tahun 2014 : studi kasus obat sakit kepala.

0 1 171

Hubungan tingkat pengetahuan dan sikap mengenai iklan obat sakit kepala di televisi terhadap tindakan penggunaan obat sakit kepala di kalangan Mahasiswa Universitas Sanata Dharma Yogyakarta.

5 13 109

Gambaran Pengetahuan, Sikap dan Tindakan Penggunaan Obat Pencahar Sebagai Obat Pelangsing di Kalangan Ibu-ibu di Kota Medan

1 0 13

TINGKAT PENGETAHUAN, SIKAP, DAN PERSEPSI TENAGA KESEHATAN TERHADAP KEHALALAN OBAT DI RUMAH SAKIT KABUPATEN BANYUMAS

0 1 15

TINGKAT PENGETAHUAN IBU RUMAH TANGGA DI SURABAYA MENGENAI IKLAN TELEVISI LIFEBUOY ACTIVSILVER FORMULA SKRIPSI

0 0 21

Hubungan antara pengetahuan dan sikap mengenai obat tradisional dan obat modern terhadap tindakan pemilihan obat pada pengobatan mandiri di kalangan mahasiswa Universitas Sanata Dharma Yogyakarta - USD Repository

0 3 139