Kedudukan Guru Tugas dan Tanggung Jawab Guru Pendidikan Agama Islam

10 c. Guru sebagai pembimbing Sebagai pembimbing, guru perlu memiliki pemahaman yang seksama tentang para siswanya, memahami segala potensi dan kelemahamannya, masalah dan kesulitan-kesulitannya, dengan segala latar belakangnya. Agar tercapai kondisi seperti itu, guru perlu banyak mendekati siswa, membina hubungan yang lebih dekat dan akrab, melakukan pengamatan dari dekat serta mengadakan dialog-dialog secara langsung. 13

2. Kedudukan Guru

Menurut Undang-Undang Republik Indonesia No. 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen dalam Bab II pasal 2 ayat 1 Guru mempunyai kedudukan sebagai tenaga professional pada jenjang pendidikan dasar, pendidikan menengah, dan pendidikan anak usia dini pada jalur pendidikan formal yang diangkat sesuai dengan peraturan perundang-undangan. Ayat 2 pengakuan kedudukan guru sebagai tenaga professional sebagaimana dimaksud pada ayat 1 dibuktikan dengan sertifikat pendidik. Pasal 4 kedudukan guru sebagai tenaga professional sebagaimana yang dimaksud dalam pasal 2 ayat 1 berfungsi untuk meningkatkan martabat dan peran guru sebagai agen pembelajaran berfungsi untuk meningkatkan mutu pendidikan nasional. 14 Kehadiran guru dalam proses belajar mengajar masih tetap memegang peranan yang penting. Peranan penting guru dalam proses belajar mengajar belum dapat digantikan oleh mesin, radio, tape recorder, ataupun oleh komputer yang paling modern sekalipun. Masih terlalu banyak unsur manusiawi seperti sikap, sistem nilai, perasaan, motivasi kebebasan dan lain-lain yang diharapkan merupakan hasil dari proses pengajaran yang tidak dapat dicapai melalui alat-alat tersebut. Disinilah manusia dalam hal ini guru lebih unggul dalam mencetak generasi penerus yang berwawasan luas serta berbudi pekerti mulia dari pada alat- 13 Nana Syaodih Sukmadinata, Landasan Psikologi Proses Pendidikan, h.253-254. 14 Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Depaertemen Agama RI tahun 2006, Undang- Undang dan Peraturan Pemerintah RI tentang Pendidikan, Jakarta: 2006, h.86. 11 alat atau teknologi yang diciptakan manusia untuk membantu dan mempermudah kehidupan. 15

3. Tugas dan Tanggung Jawab Guru Pendidikan Agama Islam

Guru memiliki banyak tugas, baik yang terikat oleh dinas maupun diluar dinas, dalam bentuk pengabdian. Uzer Usman dalam bukunya menjadi guru professional mengelompokan tiga jenis tugas guru, yaitu tugas dalam bidang profesi, tugas kemanusiaan dan tugas dalam bidang kemasyarakatan. Tugas guru sebagai profesi meliputi mendidik, mengajar, melatih, mendidik berarti meneruskan dan mengembangkan nilai-nilai hidup. Mengajar berarti meneruskan dan mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi. Sedangkan melatih adalah mengembangkan keterampilan-keterampilan pada siswa. Tugas guru dalam bidang kemanusiaan di sekolah harus dapat menjadikan dirinya sebagai orang tua kedua. Dia harus mampu menarik simpati para muridnya sehingga dia menjadi idola para siswanya. Tugas guru dalam bidang masyarakat karena masyarakat menempatkan guru pada tempat yang lebih terhormat di lingkungannya, karena dari seorang guru diharapkan masyarakat dapat memperoleh ilmu pengetahuan. 16 Tanggung jawab guru tidak hanya sebatas di lingkungan sekolah tetapi juga di luar sekolah. Dalam hal ini mau tidak mau guru harus memperhatikan sikap, tingkah laku dan perbuatan anak didik. Karena dalam kenyataannya tugas seorang guru dapat dikatakan sempurna disamping mengajar ilmu, ia pun turut menanamkan pada batin siswanya segala sesuatu aturan yang baik serta nilai-nilai kehidupan yang pantas menurut pandangan umum, yang didalamnya tentu saja menyangkut tata krama, sopan santun, wibawa, martabat dan faktor-faktor kepribadian primer lainnya, yang tentu saja masih ada hubungan dengan pelajaran. 15 Abudin Nata, Filsafat pendidikan Islam I, Jakarta: Logos Wacana, h. 68. 16 Nana Sudjana, Dasar-dasar Proses Belajar Mengajar, Bandung: Sinar Baru Algesindo, 1998, h.5. 12 Jabatan guru mempunyai tanggung jawab seperti dokter, tugas seorang dokter menolong orang sakit agar sembuh kalau tidak ditolong akan mati. Guru pun pekerjaannya menolong anak bodoh menjadi pandai, anak yang nakal menjadi tidak nakal, dan anak yang malas menjadi tidak malas. 17 Dari uraian diatas dapat disimpulkan bahwa tugas dan tanggung jawab guru tidak hanya sebagai pendidik, mengajar dan melatih tapi guru juga mempunyai tanggung jawab seperti dokter, tugas dokter menolong orang sakit menjadi sembuh sedangkan guru membantu anak dari yang tidak bisa membaca dan menulis sampai bisa membaca dan menulis, membimbing siswa yang nakal menjadi tidak nakal, memotivasi siswa yang malas menjadi rajin belajar.

4. Kompetensi Guru Pendidikan Agama Islam