Operasional dan Strategi Pemasaran Perusahaan

39 9. Divisi Waiters lima orang : bertugas dan bertanggung jawab dalam melayani para konsumen. 10. Divisi Dapur Karyawan satu orang : bertugas dan bertanggung jawab dalam menyediakan makanan untuk karyawan 11. Divisi Keuangan: bertugas dan bertanggung jawab melakukan pencatatan arus keluar masuk uang perusahaan. Struktur organisasi Restoran Lasagna Gulung selengkapnya dapat dilihat pada Gambar 3. Gambar 3. Struktur Organisasi Restoran Lasagna Gulung Sumber : Supervisor Restoran Lasagna Gulung

5.3 Operasional dan Strategi Pemasaran Perusahaan

Aktivitas Restoran Lasagna Gulung dimulai dari pukul 07.00 – 22.00 WIB, dimana pembagian kerja berdasarkan shift. Shift pertama mulai pada pukul Pemilik Pengawas Supervisor Tim Inti Divisi Gudang Divisi Kasir Divisi Umum Divisi Bar Divisi Kitchen Divisi Waiters Divisi Dapur Karya wan Divisi Keuangan Karyawan Wakil Supervisor 40 07.00 – 17.00 WIB, shift kedua mulai pukul 12.00 – 22.00 WIB. Biasanya setiap pukul 12.00 WIB dilakukan breafing yang dipimpin oleh supervisor, dimana setiap kepala bagian melaporkan aktivitas yang terjadi dan mempersiapkan aktivitas berikutnya. Contoh produk lasagna gulung dan aktivitas di Restoran Lasagna Gulung dapat dilihat pada Lampiran 6. Strategi pemasaran dibagi menjadi empat atau dikenal dengan 4P, yaitu strategi produk product, harga price, promosi promotion dan lokasi place. Restoran Lasagna Gulung telah melakukan strategi pemasaran dengan menggunakan konsep bauran pemasaran 4P, yaitu : Strategi Produk Strategi produk yang ditawarkan oleh Restoran Lasagna Gulung yaitu cukup beragam dengan menampilkan menu makanan internasional dipadu dengan menu lokal. Lasagna gulung merupakan menu utama yang ditawarkan, selain itu Restoran Lasagna Gulung menawarkan produk-produk unik lainnya seperti gulung manis dan ikan asin botolan yang cukup digemari oleh konsumen. Strategi Harga Strategi penetapan harga produk-produk dari Restoran Lasagna Gulung yaitu berdasarkan dengan biaya produksi yang dikeluarkan ditambah dengan profit yang telah ditentukan oleh pemilik. Harga yang ditetapkan untuk produk lasagna gulung saat ini untuk semua variasi rasa yaitu Rp 54.000,00. Strategi Promosi Strategi promosi yang dilakukan oleh restoran Lasagna Gulung pada awalnya hanya Word of mouth komunikasi dari mulut ke mulut. Disamping melakukan promosi melalui brosur dan leaflet restoran ini juga telah beberapa kali diliput oleh stasiun televisi sehingga keberadaanya sudah cukup dikenal oleh masyarakat Bogor khususnya dan masyarakat luar Bogor pada umumnya Supervisor Restoran Lasagna Gulung 2008. Strategi Lokasi Strategi lokasi Restoran Lasagna Gulung yaitu terletak di daerah yang strategis, karena berada di sekitar taman kota, perkantoran, pusat perbelanjaan, serta objek wisata Kebun Raya. Selain lokasi yang strategis Restoran Lasagna 41 Gulung juga mudah dijangkau oleh kendaraan umum dan dilengkapi dengan tempat parkir yang cukup memadai.

VI. HASIL DAN PEMBAHASAN