Potensi Pengembangan Produk Pengganti Kekuatan Tawar Menawar Pemasok

67 Walaupun banyak hambatan, peternak baru kadang-kadang masuk dalam industri dengan produk ayam yang berkualitas, harga lebih rendah, FCR yang lebih rendah dan tenaga pemasaran yang handal. Untuk itu dibutuhkan strategi untuk mengidentifikasi peternak baru yang potensial masuk pasar, memonitor peternak baru yang menjadi pesaing, melakukan serangan balasan jika diperlukan. Hambatan penghalang masuk dalam suatu industri mencakup skala ekonomi, diferensiasi produk, kebutuhan modal, biaya untuk berpindah switching cost, akses ke saluran distribusi, indenpendensi ukuran kerugian biaya, kebijakan pemerintah. Hambatan masuk dalam usaha peternakan unggas di Kecamatan Sanden adalah skala ekonomi, diferensiasi produk dan kebutuhan modal. Umumnya peternak unggas di Kecamatan Sanden beternak ayam petelur dan broiler pedaging, yang mengusahakan ayam peterlur jantan hanya Mangestoni Putri PS. Tercatat peternak ayam petelur di Kabupaten Bantul antar lain: Pak Joko 3.000 ekor, Lestari Farm 15.000 ekor, Membangun Deso Farm 30.000 ekor, Migunani Farm 20.000 ekor, sisanya adalah peternak-peternak kecil dibawah 500 ekor. Sedangkan peternak ayam broiler umumnya melakukan kemitraan. Berdasarkan informasi di atas Mangestoni Putri PS merupakan satu-satunya peternak yang mengusahakan ayam petelur jantan, dengan begitu Mangestoni Putri PS leader dalam usaha ayam petelur jantan di Kecamatan Sanden.

6.1.3.3. Potensi Pengembangan Produk Pengganti

Semua perusahaan dalam suatu industri bersaing dalam industri lain yang memproduksi produk pengganti. Produk pengganti muncul dalam bentuk berbeda tetapi dapat memuaskan kebutuhan yang sama dari produk lain. Penggantian membatasi pendapatan potensial dari suatu industri karena batas atas pada harga- harga perusahaan dalam suatu industri berpengaruh secara signifikan laba. Produk pengganti atau substitusi adalah produk yang dapat menggantikan fungsi produk lain dalam rangka memenuhi kebutuhan konsumen. Adanya produk pengganti membuat pihak pengambil keputusan menjadi lebih jeli dan peka dalam memasarkan produknya terkait harga yang ditetapkan. Tekanan persaingan akibat adanya produk pengganti yang lebih murah dapat mengakibatkan beralihnya 68 konsumen ke produk lain yang dapat menggantikan produk sejenis. Tekanan yang dihadapi oleh Mangestoni Putri PS akibat adanya produk pengganti tidak secara signifikan dirasakan karena ayam petelur jantan sendiri merupakan produk substitusi dari ayam kampung dan ayam broiler, tetapi memungkinkan konsumen beralih ke jenis lain yang bukan termasuk sebagai produk substitusi seperti ikan dan daging sapi.

6.1.3.4. Kekuatan Tawar Menawar Pemasok

Pemasok input produksi dalam dunia perunggasan mempunyai posisi tawar yang kuat, karena pemasok DOC dan pakan dalam dunia perunggasan jumlahnya sedikit sedangkan jumlah peternak yang memerlukan DOC dan pakan jumlahnya banyak dan kebanyakan usaha ternak skala kecil. Pemasok untuk DOC antara lain Charoen Pokphand Group, Multibreeder, Cibadak ISF, Galur Palasari, Malindo, Hybro Indonesia, Wonokoyo, Missouri, Cipendawa dan Siered Produce. Sedangkan pemasok untuk pakan ternak unggas antara lain Charoen Pokphand, Japfa Comfeed, Sierad Produce, CJ Feed, Gold Coin, dan Sentra Profeed. Dengan demikian bargaining position peternak unggas kecil lemah bila dibandingkan dengan pemasok, pemasok dapat mengendalikan harga DOC dan pakan sesuai dengan situasi bisnis yang dihadapinya tetapi bagi peternak unggas kecil posisinya hanya sebagai penerima harga, baik itu harga yang berpihak kepada peternak maupun merugikan peternak itu sendiri. Pemasok Mangestoni Putri PS untuk DOC adalah Charoen Pokhpand Indonesia dan PT Multibreeder Adirama Indonesia, pemasok pakan ternak unggas adalah PT Japfa Comfeed Indonesia dan PT Multiphala Agrinusa, sedangkan obat-obatan dan vaksin dipasok dari Charoen Pokhpand Indonesia dan PT Japfa Comfeed Indonesia. PT Multibreeder Adirama Indonesia dan PT Multiphala Agrinusa merupakan anak perusahaan dari PT Japfa Comfeed Indonesia. Pemasok-pemasok tersebut merupakan pemain lama dalam dunia perunggasan yang memiliki produk berkualitas untuk menjaga konsumennya agar tidak berpindah ke perusahaan lain. Pemasok DOC, pakan, obat-obatan dan vaksin memperkuat diri dengan melakukan strategi intergrasi ke depan dan strategi diversifikasi konsentrik. 69 Sejumlah produsen besar seperti Sierad Produce, Charoen Pokphand Indonesia, Japfa Comfeed Indonesia, telah mengembangkan pola kemitraan dengan menjalin kerjasama dengan perternakan rakyat. Perusahaan besar tesebut menyiapkan dana awal untuk membuka usaha peternakan rakyat, produsen memberi fasilitas pemeliharaan dan sapronak sarana produksi peternakan seperti bibit DOC, pakan, obatan-obatan, vitamin. Sedangkan. tugas sebagai peternak hanyalah mengusahakan agar anak ayam DOC tetap sehat dan panen tepat waktu.

6.1.3.5. Kekuatan Tawar Menawar Konsumen